9 Pemain Naturalisasi Persib Bandung: Dari Cristian Gonzales hingga Marc Klok

9 Pemain Naturalisasi Persib Bandung: Dari Cristian Gonzales hingga Marc Klok
Persib Bandung di Piala Menpora 2021 (c) Bola.net/Muhammad Iqbal Ichsan

Bola.net - Persib Bandung menjadi klub yang cukup sering merekrut pemain dengan status naturalisasi. Maung Bandung tercatat pernah diperkuat sembilan pemain naturalisasi, termasuk Marc Klok.

Pada musim 2021/2022, ada empat pemain Persib dengan status naturalisasi. Mereka adalah Ezra Walian, Marc Klok, Victor Igbonefo, dan Esteban Vizcarra.

Tujuan naturalisasi pemain sebenarnya untuk kepentingan Timnas Indonesia di kancah Internasional. Namun, situasi ini justru dimanfaatkan klub-klub Liga 1 untuk mengangkat prestasi secara instan.

Kegemaran Persib menggaet pemain naturalisasi ternyata sudah terjadi sejak kompetisi musim 2010. Tapi, dari sederet nama tidak semua pemain naturalisasi memberikan dampak positif terhadap prestasi Persib.

Berikut parade pemain naturalisasi yang pernah memperkuat Persib Bandung, siapa saja?

1 dari 9 halaman

Cristian Gonzales

Cristian Gonzales

Cristian Gonzales (c) Fitri Apriani

Pria kelahiran kelahiran Uruguay 30 Agustus 1976 itu merupakan pemain naturalisasi pertama Persib Bandung. Gonzales memperkuat Persib pada kurun 2009-2011.

Pemain yang memiliki julukan El Loco ini resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 3 November 2010. Selama dua tahun setengah memperkuat Persib, Gonzales mencatatkan 41 gol.

Kehebatan pemain yang kini memperkuat Rans Cilegon ini membuat Bobotoh jatuh cinta. Paling diingat Bobotoh adalah ketika Gonzales mencetak gol penentu kemenangan Persib saat menghadapi Persija Jakarta musim 2009.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Gajayana Malang, Gonzales mencetak gol di masa injury time melalui titik putih. Gol tersebut membuat Persib menang 2-1 atas Macan Kemayoran.

2 dari 9 halaman

Sergio Van Dijk

Sergio Van Dijk

Sergio Van Dijk (c) Persib.co.id

Pemain kelahiran Belanda tersebut memperkuat Persib di kompetisi Indonesia Super League 2013. Persib mendatangkan Sergio Van Dijk dari klub Liga Australia, Adelaide United.

Sebelum memperkuat Persib, Sergio Van Dijk sudah merampungkan proses naturalisasi WNI. Persib mengikat kontrak Sergio Van Dijk selama dua tahun.

Semusim berseragam Persib, pemain berkepala plontos ini sukses mencatatkan 21 gol dari 29 pertandingan. Namun, di musim keduanya dia memilih hengkang dan bergabung dengan klub Iran, Sepahan FC.

3 dari 9 halaman

Kim Jeffrey Kurniawan

Kim Jeffrey Kurniawan

Suporter melakukan foto bersama dengan pemain Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, usai mengalahkan Persija Jakarta, Minggu (23/9/2018). Persib menang 3-2 atas Persija. (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Pemain berdarah Jerman itu resmi menjadi WNI pada 2010. Namun, Persib Bandung menggunakan jasa Kim Jeffrey pada musim 2016 sejak ditangani pelatih Dejan Antonic.

Awal bergabung, pemain kelahiran 23 Maret 1990 sempat menjadi sorotan Bobotoh. Penampilannya di bawah asuhan Dejan Antonic dianggap kurang maksimal.

Tapi seiring berjalannya waktu, Kim Jeffrey mendapatkan tempat di hati Bobotoh. Kim tercatat membela Persib selama lima musim dari 2016 hingga 2020.

Adik ipar Irfan Bachdim ini memutuskan untuk hengkang ke PS Sleman. Kim Jeffrey berpisah dengan Persib karena ingin mencari pengalaman baru di PSS.

4 dari 9 halaman

Raphael Maitimo

Raphael Maitimo

Raphael Maitimo (c) PT Liga Indonesia Baru

Pemain kelahiran Rotterdam Belanda tersebut menjadi tumpuan lini tengah Persib pada kompetisi Liga 1 2017. Raphael Maitimo memperkuat Persib hanya semusim.

Semusim bersama Persib, Maitimo sukses mencetak 9 gol dan 4 assist. Bahkan, dia mencatatkan hattrick pertama bersama Persib ketika membantai Gresik United 6-0.

Meski sebagai pemain naturalisasi, Maitimo gagal mengangkat prestasi bagi Persib Bandung. Skuad Maung Bandung harus puas berada di posisi ke 13 klasemen akhir dengan 41 poin dari 34 laga.

5 dari 9 halaman

Victor Igbonefo

Victor Igbonefo

Victor Igbonefo (c) Liputan6.com/Huyogo Simbolon

Eks pemain Persipura Jayapura itu resmi mengantongi status WNI pada 10 Oktober 2011. Namun, Persib baru bisa menggunakan jasa Victor Igbonefo musim 2018.

Victor Igbonefo selalu dipercaya menjadi benteng pertahanan Persib. Di lini belakang, pemain kelahiran Nigeria tersebut berduet dengan Nick Kuipers atau Achmad Jufriyanto.

Igbonefo sempat meninggalkan Persib musim 2019 dan bergabung dengan klub Liga Thailand PTT Rayong. Namun, dia kembali memperkuat Persib di Liga 1 2020 hingga sekarang.

6 dari 9 halaman

Esteban Vizcarra

Esteban Vizcarra

Esteban Vizcarra (c) Bola.com/Erwin Snaz

Pemain naturalisasi itu resmi menjadi bagian Skuad Maung Bandung musim 2019. Meski usianya sudah menginjak 35 tahun, Vizcarra selalu menjadi andalan tim di lini tengah.

Pemain serbabisa tersebut menyandang status sebagai WNI pada 2018. Vizcarra resmi menjadi WNI saat masih memperkuat Sriwijaya FC.

Bersama Persib, Vizcarra mampu membawa tim kebanggaan masyarakat Kota Bandung ini meraih runner up di turnamen Piala Menpora. Di laga final Persib takluk dari Persija Jakarta.

Gol perdana Vizcarra untuk Persib terjadi pada Piala Indonesia melawan Persiwa Wamena. Gol Vizcarra membawa Persib meraih kemenangan mencolok atas Persiwa dengan skor akhir 7-0.

7 dari 9 halaman

Fabiano Beltrame

Fabiano Beltrame

Fabiano Beltrame (c) Bola.com/Erwin Snaz

Persib Bandung resmi mendatangkan Fabiano Beltrame pada kompetisi Liga 1 2019. Namun, saat itu pemain kelahiran 29 Agustus 1982 tersebut masih berstatus pemain asing.

Proses naturalisasi Fabiano mengalami kendala karena tersandung masalah dengan klub sebelumnya Madura United. Akibatnya, dia gagal masuk memperkuat Persib di Liga 1 2019.

Dia hanya ikut berlatih dan menjalani uji coba. Proses naturalisasi akhirnya rampung pada 2020, sayangnya kompetisi harus terhenti karena pandemi COVID-19.

Hingga akhirnya Persib melepas Fabiano Beltrame pada 2021. Pemain kelahiran Brasil ini hanya mencatatkan penampilan selama satu menit saat melawan Arema FC di Liga 1 2020.

8 dari 9 halaman

Ezra Walian

Ezra Walian

Ezra Walian mengontrol bola pada duel Persib Bandung melawan Persita Tangerang di Piala Menpora 2021 (c) Ikhwan Yanuar Harun

Ezra Walian resmi menjadi WNI setelah proses naturalisasi rampung pada 2019. Namun, Persib baru bisa merekrut Ezra Walian jelang turnamen Piala Menpora Maret lalu.

Ezra Walian menjadi tumpuan Persib di lini depan. Baru bergabung, Jebolan Ajax Amsterdam ini langsung tampil menjanjikan dengan tiga gol dari delapan laga yang dilakoni Persib di Piala Menpora.

Persib dibawanya melangkah ke partai final sebelum kalah dari Persija Jakarta dengan agregat 1-4. Ezra dikenal sebagai pemain pintar karena keahliannya dalam mencari celah kosong di pertahanan lawan.

Dia juga memiliki semangat juang tinggi di lapangan. Makanya tidak heran pemain berusia 23 tahun ini menjadi andalan pelatih Robert Alberts di lini depan.

9 dari 9 halaman

Marc Klok

Marc Klok

Marc Anthony Klok (c) Bola.net/Fitri Apriani

Pemain berdarah Belanda itu menjadi bagian Persib Bandung setelah dilepas Persija Jakarta. Kehadiran Marc Klok tentu membuat lini tengah Persib makin mengerikan.

Namun, perpindahan Marc Klok ke Persib mendapat sorotan karena status WNI dia dapatkan ketika membela Macan Kemayoran. Jelang Liga 1 2021, dia justru hengkang ke Persib.

Persib mengikat Marc Klok dengan durasi kontrak selama empat tahun. Di lini tengah kemungkinan dia akan berduet dengan penggawa Timnas Palestina Mohammed Rashid.

Bergabung Marc Klok ke Persib tak lepas dari peran pelatih Robert Alberts. Kebersamaan keduanya sempat terjalin ketika membela PSM Makassar musim 2017-2018.

Disadur dari Bola.com (Penulis: Muhammad Faqih/Yus Mei Sawitri, 2 Juli 2021)