50 Ribu Tiket Final PJS Sudah Terjual

50 Ribu Tiket Final PJS Sudah Terjual
Stadion Utama Gelora Bung Karno (c) StadiumDB
- Partai final turnamen Piala Jenderal Sudirman (PJS) yang mempertemukan Semen Padang melawan Mitra Kukar akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (24/1) mendatang.


Sekertaris Jenderal (Sekjen) Mahaka Sports and Entertainmet, Cahyadi Wanda mengungkapkan jika sampai saat ini tiket sudah terjual sebanyak 50 ribu lembar. Partai final kali ini memang di luar dugaan. Pasalnya, kedua tim yang lolos ke partai final PJS bukanlah tim unggulan.


"Mereka yang menyebut partai ini bukan partai idaman ternyata salah. Antusias masyarakat terhadap partai final ini sangat tinggi," ujar Cahyadi saat acara Press Conference di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Sabtu (23/1).


"Sampai saat ini, update terakhir tiket sudah 50 ribu lembar terjual," tambahnya.


Press Conference final Piala Jenderal Sudirman (c) Fitri AprianiPress Conference final Piala Jenderal Sudirman (c) Fitri Apriani

Lebih lanjut, Cahyadi mengungkapkan jika di hari pertandingan, penjualan tiket akan tetap dibuka di loket SUGBK. Ia pun mengaku optimis jika pertandingan besok akan ramai.


"Semoga besok ketika loket dibuka bisa lebih ramai lagi dan kami optimis pertandingan besok akan ramai," tutupnya. [initial]


 (fit/gia)