
Bola.net - Beredar di kompetisi Eropa merupakan impian para pemain sepak bola dari Asia, Afrika, Amerika, Amerika Latin, hingga Oseania. Maklum, Benua Biru adalah kiblat kompetisi sepak bola dunia.
Liga Inggris, Italia, Spanyol, Jerman, dan Prancis menjadi magnet utama. Disusul berikutnya kompetisi di negara-negara lapis kedua, misalnya Belanda, Portugal, Belgia, Serbia, dan lain-lain.
Pemain Indonesia juga punya mimpi bermain di Eropa. Pada saat sekarang sudah ada Egy Maulana Vikri hingga Witan Sulaiman yang ada di Eropa.
Advertisement
Egy bermain di Lechia Gdansk, klub asal Polandia. Sementara Witan memperkuat Radnik Surdulica di Serbia.
Terbaru adalah Bagus Kahfi yang menembus kontrak FC Utrecht. Kesempatan pertama adalah dititipkan di tim U-18. Sebelum musim depan kalau ada prospek masuk ke tim utama.
Dengan fakta pemain Indonesia ada yang sudah bisa menembus kompetisi Eropa, siapa saja pesepakbola yang punya potensi menyusul Bagus Kahfi dan kawan-kawan? Berikut ulasan dari Bola.net.
1. Asnawi Mangkualam
Batu loncatan sudah dipijak Asnawi untuk ke Eropa. Ia resmi bergabung dengan klub Korea Selatan, Ansan Greeners. Meski bukan klub tertinggi di Negeri Ginseng, catatan itu sudah bagus buat pemain asal Indonesia yang belum terlalu eksis di peta persepakbolaan dunia.
Dari Ansan Greeners, Asnawi bisa melompat ke Eropa bila dapat peruntungan yang bagus. Kompetisi Korea Selatan bisa menjadi tempat ia menempa kemampuan.
Pemain yang beroperasi sebagai gelandang bertahan atau fullback ini pernah berujar targetnya adalah dua sampai tiga tahun lagi bisa menembus Eropa. Maka dari itu, start di Ansan Greeners ini menjadi momentum yang bagus.
2. Beckham Putra
Awal tahun ini, dia sudah dapat tawaran untuk bergabung di klub Montenegro, FK Sutjeska. Tawaran datang dari pelatih kepala tim tersebut yang merupakan mantan pemain Persib Bandung, Miljan Radovic.
Namun, Persib sebagai pemilik kontrak Beckham belum bisa melepasnya. Pasalnya, pemain berusia 19 tahun itu masih dalam periode baru pulih dari cedera.
Persib berjanji baru bisa melepas Beckham selepas Juli atau Agustus. Menunggu pemain asal Bandung itu benar-benar kuat untuk kembali ke lapangan.
3. David Maulana
Saat beredar bersama Garuda Select, David Maulana mulai dilirik klub Eropa. Sama seperti Bagus Kahfi yang akhirnya merapat ke FC Utrecht.
Tapi, David yang merupakan mantan kapten Timnas Indonesia U-16 ini nasibnya belum sebaik Bagus. Ia harus menahan keinginan beredar di klub Eropa karena belum ada penawaran yang nyata.
Namun, nama David diyakini masih ada di kantong para pemandu bakat klub Eropa, dari Garuda Select. Dengan sedikit bersabar, ia bakal segera menyusul ke Eropa.
4. Febri Hariyadi
Salah satu klub Malaysia sempat menggoda Febri Hariyadi. Tapi, Persib enggan melepasnya dengan alasan yang tidak disebutkan secara pasti.
Sebagai pemain Indonesia, Febri mengaku bermimpi bisa ke Eropa. Ia merasa sudah matang di Indonesia, untuk kemudian mengadu nasib di Benua Biru.
Melihat kemampuan Febri sebagai penyerang sayap, tampaknya panggilan ke Benua Biru tinggal menunggu waktu. Meski sepertinya harus dari kompetisi di negara-negara kelas dua di sepak bola Eropa.
5. Hambali Tholib
Ia pernah menjalani trial atau percobaan di klub Kroasia, NK Lokomotiva Zagreb. Itu merupakan pintu masuk yang bagus buat pemain yang muncul bersama Persela Lamongan tersebut.
Namun, kesempatan trial itu sepertinya belum mampu menarik keyakinan tim pelatih NK Lokomotiva Zagreb. Jadi, Hambali sementara pulang dulu ke Tanah Air.
Ke depan, Hambali dengan jaringan klub luar negeri yang sudah dimiliki bukan tidak mungkin akan kembali ke Eropa. Bertarung lagi dengan nasib untuk bermain di klub Benua Biru.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- 14 Kisah Kemurahan Hati Cristiano Ronaldo: Pernah Donasi untuk Gaza dan Nepal
- Mengupas Ketajaman 6 Penyerang yang Dipanggil Sin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-22
- Termasuk Ryan Giggs, Ini Empat Top Skorer Manchester United ke Gawang West Ham di Piala FA
- Jurgen Klopp dan Alasan Ketika Liverpool Bapuk: Rumput Kering, Angin hingga Salju
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 Februari 2021 12:49
5 Jebolan FC Utrecht yang Punya Prestasi Mentereng, Bagus Kahfi Selanjutnya?
-
Bola Indonesia 8 Februari 2021 11:51
Seperti Bagus Kahfi, 3 Pemain Indonesia yang Pernah Bermain di FC Utrecht
-
Bola Indonesia 6 Februari 2021 16:24
-
Bolatainment 6 Februari 2021 06:59
Bagus Kahfi Resmi Merapat ke FC Utrecht, Netizen: Semoga Tidak Lama di Utrecht
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...