
Bola.net - Persebaya Surabaya bakal terus ditinggal para pemain kuncinya usai BRI Liga 1 2021/2022. Empat pemain asing memilih berpisah. Lalu, ada Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan beberapa pilar lokal yang meninggalkan Bajul Ijo.
Gelombang eksodus pemain dari skuad racikan pelatih Aji Santoso belum akan berhenti. Saat ini, ada lima pemain yang santer dikabarkan akan pindah. Empat di antaranya diyakini akan merapat ke klub Liga 2.
Rumor yang berembus ini menyebutkan ada empat pemain Persebaya yang akan bergabung ke Deltras. Di antaranya adalah Mokhamad Syaifuddin, Hambali Tolib, Oktafianus Fernando, hingga Rendi Irwan.
Advertisement
Kebetulan, Persebaya belum mengumumkan nasib empat pemain itu. Tak ada kabar mereka sudah dilepas atau memperpanjang kontrak. Hal ini berbeda dengan sebanyak delapan pemain yang sudah resmi diumumkan bertahan di Persebaya.
Simak kabar lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Benarkah, Deltras?
CEO Deltras, Amir Burhanuddin, enggan membenarkan rumor tersebut. Namun, dia tidak membantah bahwa manajemen klub sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah pemain, termasuk dari Persebaya Surabaya.
“Ada enam pemain yang sudah berkomunikasi dengan kami. Semua masih sebatas komunikasi, belum bicara kesepakatan. Yang pasti ada pemain bintang dari Liga 1. Pemain tersebut musim ini sangat produktif meski usianya sudah melewati masa emas,” ucap Amir.
Samsul Arif Juga ke Deltras?
Ciri-ciri yang disebutkan oleh Amir itu merujuk pada striker Samsul Arif. Pemain asal Bojonegoro itu memang sempat dikabarkan bergabung Deltras, tapi info terbaru menyebutkan dia mendekat ke Arema FC.
“Untuk pemain yang kedua, dia asal Surabaya dan pernah di timnas Indonesia. Kami juga akan mengajukan nama 31 pemain Deltras yang kemarin membawa tim ini promosi ke pelatih,” ucap pria yang juga menjabat Wakil Ketua Asprov PSSI Jawa Timur itu.
“Pelatih yang akan menentukan siapa saja yang dinilai layak dan mampu bermain di level Liga 2. Yang jelas, kami ingin persiapan tim benar-benar matang. Sehingga Deltras nanti tampil kompetitif,” imbuh Amir.
Promosi ke Liga 2
Deltras FC mulai melakukan persiapan untuk menyongsong Liga 2 musim depan. Sebagai tim promosi, mereka melakukan beberapa perubahan komposisi tim demi bisa bersaing di kasta kedua lagi.
Nama Deltras kini menjadi magnet karena sudah promosi ke kasta kedua. Klub asal Sidoarjo ini sebenarnya sempat tampil mentereng di kasta tertinggi, tapi malah terjebak di Liga 3. Baru mulai musim depan mereka bertarung di Liga 2.
Klasemen BRI Liga 1 2021/2022
Disadur dari Bola.com: Aditya Wany/Wiwig Prayugi, 10 April 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 Februari 2022 09:56
-
Tim Nasional 17 Juli 2019 19:08
Tiga Klub Liga 3 Jawa Timur Siap Beri Perlawanan untuk Timnas U-18
-
Tim Nasional 17 Juli 2019 17:41
Pelatih Timnas U-18 Yakin Dapat Banyak Pelajaran di Sidoarjo
-
Tim Nasional 17 Juli 2019 17:34
-
Tim Nasional 16 Juli 2019 21:34
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...