
Bola.net - - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez angkat suara terkait absennya tiga pemainnya jelang laga melawan Madura United Jumat (4/5) besok. Gomez mengaku tenang dengan situasi itu karena ia menilai Persib memiliki kedalaman tim yang baik.
Ya, dalam laga melawan Laskar Sapeh Kerrab, Persib akan tampil tanpa Supardi, Febri Hariyadi, dan Ezechiel N'douassel. Nama terakhir absen karena cedera.
Padahal kemenangan ditargetkan Persib untuk laga ini, sekaligus memperbaiki posisi di papan klasemen.
"Tidak ada masalah tanpa tiga pemain tersebut. Kami masih punya opsi lain," ujar Gomez seperti dilansir laman resmi Persib.
"Setiap pertandingan kami selalu berusaha untuk menang. Berikan yang terbaik untuk Bobotoh," kata pelatih asal Argentina itu menambahkan.
Gomez juga percaya Persib takkan mudah begitu saja dikalahkan MU.
"MU tim bagus dan selalu menang saat main di kandang. Namun kami akan kerja keras untuk mengalahkan mereka," kata Gomez.
Maung Bandung saat ini masih tertahan di peringkat 8 klasemen sementara Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Mereka mengumpulkan 8 poin dari 5 pertandingan, di mana mereka hanya terpaut 3 poin dari sang pemuncak klasemen, Persipura Jayapura.
Sumber: Liputan6.com
Baca Juga:
- Persib Fokus Menatap Laga Kontra Madura United
- Lawan Persija Ditunda, Persib Bandung Siap Hadapi Madura United
- Tak Terpengaruh Pilkada, Kepolisian Nyatakan Laga Persija vs Persib Tetap di SUGBK
- Daftar Top Skorer Liga 1 bersama Bukalapak hingga Pekan Keenam
- Persib Sambut Baik Jadwal Baru Lawan Persija Jakarta
- Jelang Lawan Madura United, Persib Dapat Kabar Gembira
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 1 Mei 2018 17:00
-
Bola Indonesia 30 April 2018 15:52
Lawan Persija Ditunda, Persib Bandung Siap Hadapi Madura United
-
Bola Indonesia 30 April 2018 15:09
Daftar Top Skorer Liga 1 bersama Bukalapak hingga Pekan Keenam
-
Bola Indonesia 30 April 2018 14:52
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...