
Bola.net - Arema FC menang tipis saat menjamu Borneo FC pada leg pertama final Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Kamis 14 Juli 2022. Singo Edan menang dengan skor 1-0.
Gol tunggal yang menjadi pembeda dicetak oleh Abel Camara. Striker asing baru Arema itu mencetaknya di babak pertama.
Dalam laga yang berlangsung cukup seimbang ini, Arema tampil kolektif untuk mengamankan kemenangan. Ada tiga pemain mereka yang tampil menawan. Berikut ulasannya.
Advertisement
Abel Camara
Penyerang asal Guinea-Bissau ini tidak membutuhkan banyak peluang untuk mencetak gol. Camara memamg tipikal penyerang seperti itu.
Gol yang ia cetak pada menit ke-16 itu pun merupakan satu-satunya peluang matang yang benar-benar ia dapatkan di laga ini. Camara berhasil menang dalam duel melawan bek tengah Borneo FC. Tandukannya begitu tajam yang membuat Angga Saputro tak berdaya.
Itu adalah gol kedua yang dicetak Camara pada Piala Presiden 2022 ini. Sebelumnya, ia mencetak gol dengan cara nyaris serupa ke gawang PSIS Semarang.
Gian Zola
Gian Zola memgalami pramusim yang mengesankan. Eks gelandang serang Persela Lamongan itu tampil apik di Piala Presiden 2022.
Sejauh ini, Zola sudah mencetak dua gol. Di laga melawan Borneo FC, Zola pun berperan sangat vital.
Umpan crossing yang ia lepaskan mampu menemui kepala Abel Camara yang pada akhirnya berbuah gol. Di sepanjang laga, Gian Zola pun sangat merepotkan lini belakang Borneo dengan gerakan-gerakan lincahnya.
Renshi Yamaguchi
Satu pemain Arema FC lain yang layak mendapatkan kredit lebih di laga ini adalah Renshi Yamaguchi. Seperti biasa, pemain asal Jepang itu tampil dengan spartan.
Momen terbaik Renshi Yamaguchi di laga ini terjadi di akhir babak pertama. Ia mampu menggagalkan peluang yang dimiliki winger Borneo FC, Stefano Lilipaly.
Renshi Yamaguchi dengan sigap menghadang Lilipaly dan membuang jauh bola dari zona berbahaya.
Disadur dari: Bola.com/Hery Kurniawan/Gregah Nurikhsani, 14 Juli 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Kalahkan Borneo FC, Arema FC: Perjuangan Belum Usai
- Arema FC Siap Parkir Pesawat di Kandang Borneo FC
- Rapor Pemain Arema FC Saat Kalahkan Borneo FC: Adilson Maringa Luar Biasa, Abel Camara Istimewa
- Fakta Menarik dari Leg Pertama Final Piala Presiden 2022: Arema FC Hentikan Rekor Gol Borneo FC
- Suara Fans Usai Arema Kalahkan Borneo di Final Piala Presiden 2022: Rawan, Ojo Loyo, Abel Cobra!
- Profil Tim Liga 1 2022/2023: Persib Bandung dan Perombakan Besar-besaran demi Gelar Juara
- Profil Tim Liga 1 2022/2023: Persebaya Surabaya dan Skuad Mudanya
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Juli 2022 22:34
Man of the Match Arema FC vs Borneo FC Samarinda: Abel Camara
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...