12 Klub Promosi ke Divisi Utama LPIS

12 Klub Promosi ke Divisi Utama LPIS
Kegembiraan pemain Persekap usai menang di partai final Divisi I LPIS © eggy paksha
Bola.net - Deputi Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Bidang Media Dan IT, Tondo Widodo mengatakan, sebanyak 12 klub asal Divisi I, akan promosi ke Divisi Utama PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT LPIS) musim kompetisi 2012/2013.

Kompetisi Divisi I LPIS memang telah berakhir dan Persekap Kota Pasuruan berhasil menjadi yang terbaik setelah mengalahkan Persibangga Purbalingga di partai final. Namun tak hanya dua tim tersebut yang akan promosi, selain kedua tim, ada juga Persipon Pontianak yang pada laga semifinal dikalahkan Persekap.

"Sedangkan sisa klub lainnya, saya lupa namanya. Namun, tidak begitu saja klub-klub sebut bisa berlaga di Divisi Utama. Sebab, masih harus memenuhi persyaratan klub profesional yang ditentukan PSSI," tukasnya.

"Syarat tersebut misalnya aspek legal dengan mendirikan perusahaan berbadan hukum, syarat finansial atau keuangan klub, infrastruktur, dan persyaratan organisasi. Stadion dengan minimal kapasitas 18.000 penonton, wajib dipenuhi sebuah klub. Itu pun sudah dilengkapi ruang ganti pemain dan semua fasilitas pendukung lainnya," tuntasnya. (esa/dzi)