Chelsea Kalah Adu Penalti Lawan Stoke
28 Oktober 2015 08:23
Bola.net - Stoke City menjamu Chelsea dalam putaran keempat Capital One Cup 2014-15. Chelsea yang sebenarnya tampil dominan gagal memanfaatkan dominasi mereka menjadi kemenangan. Chelsea tertinggal lebih dulu pada awal babak kedua dan menyamakan kedudukan pada injury time. Laga pun ditentukan dengan adu penalti, di mana Stoke sukses menang dengan skor 5-4.