Chelsea Lanjutkan Tren Menang di Crystal Palace
9 Juli 2020 09:23
Bola.net - Chelsea sukses mengalahkan Crystal Palace dengan skor tipis 3-2 dalam laga Premier League 2019-20 pekan ke-34 yang digelar di Selhurst Park, Rabu (8/7/2020) dini hari WIB. Tiga gol kemenangan Chelsea masing-masing dicetak oleh Olivier Giroud, Christian Pulisic, dan Tammy Abraham. Sementara itu, Palace sempat memperkecil ketinggalan berkat gol Wilfried Zaha dan Christian Benteke.