Leicester Berpesta, Chelsea Merana (Lagi)
16 Mei 2021 01:33
Bola.net - Leicester City resmi menjadi juara FA Cup musim 2020/21. Setelah mereka mengalahkan Chelsea di partai final dengan skor tipis 1-0. The Foxes mengunci gelar juara ini berkat gol roket Youri Tielemans di babak kedua yang menjadi satu-satunya gol sah di laga ini. Bagi Chelsea, ini adalah kekalahan kedua beruntun yang mereka alami di Final Piala FA setelah musim lalu juga dikalahkan Arsenal di partai puncak.