Tim-Tim Eropa Dengan Pemain Pelapis Super

Tim-Tim Eropa Dengan Pemain Pelapis Super
Barcelona

Bola.net - Bola.net - Semua tim pastinya ingin mempunyai kualitas skuat yang merata. Artinya antara tim inti dan cadangan punya kapasitas yang sama baiknya.

Di musim ini banyak tim-tim Eropa yang ternyata mempunyai pemain cadangan yang tak kalah berkualitas dengan tim inti. Siapa sajakah tim yang dimaksud. Berikut ini daftarnya.

1 dari 10 halaman

Atletico Madrid

Atletico Madrid

Mario Mandzukic, Joao Miranda dan Arda Turan sudah meninggalkan Atletico Madrid pada akhir musim 2014/15, namun klub Spanyol itu tetap kuat. Skuat inti pasukan Diego Simeone diisi oleh pemain muda dan berbakat.

Bukan hanya itu saja, pemain yang berada di bangku cadangan pun sama bagusnya. Fernando Torres, Miguel Angel Moya dan Luciano Vietto adalah beberapa nama yang menghiasi bangku cadangan. Los Colchoneros saat ini berada di posisi runner up La Liga tapi masih diperhitungkan dalam perburuan gelar.
2 dari 10 halaman

Juventus

Juventus

Juventus mungkin menjalani start yang lambat di musim ini, tetapi mereka sudah kembali ke trek yang benar dengan cara yang luar biasa. The Old Lady sudah memenangkan 12 pertandingan beruntun di Serie A dan Massimiliano Allegri sedang berupaya memecahkan rekor Antonio Conte.

Juventus memiliki starting eleven yang menakutkan, tapi pemain cadangan mereka sama-sama mengesankan. Alvaro Morata, Simone Zaza dan Neto adalah beberapa pemain yang sering terlihat di bangku cadangan.
3 dari 10 halaman

Manchester United

Manchester United

Manchester United menjalani musim yang kurang bagus sejauh ini. The Red Devils solid di belakang, tetapi kerap kesulitan mencetak gol. David De Gea, Wayne Rooney dan Juan Mata adalah beberapa pemain terbaik di starting eleven.

Meskipun begitu Setan Merah juga memiliki beberapa pemain yang sangat bagus di di bangku cadangan. Ander Herrera, Memphis Depay dan Marouane Fellaini adalah pemain besar yang biasanya duduk di bangku cadangan.
4 dari 10 halaman

PSG

PSG

Sejak investor asal Qatar mengambil alih, PSG selalu mendominasi di Ligue 1. Klub telah berinvestasi banyak dalam beberapa tahun terakhir dan membawa beberapa pemain terbaik.

PSG tentu saja mempunyai pemain cadangan yang mewah berbakat. Pemain-pemain seperti Javier Pastore, Ezequiel Lavezzi atau Marquinhos siap untuk merebut tempat di starting eleven.
5 dari 10 halaman

Arsenal

Arsenal

Arsenal kembali masuk dalam perburuan gelar Premier League. Meskipun, Leicester City sedang terbang tinggi musim ini, tapi The Gunners siap bertarung memperebutkan gelar sampai akhir.

Pemain inti Arsene Wenger diisi oleh pemain hebat seperti Petr Cech, Aaron Ramsey, Mesut Ozil dan Alexis Sanchez. Tapi di bangku cadangan juga memiliki pemain yang mampu menjadi penentu permainan. Tomas Rosicky, Alex Oxlade-Chamberlain dan Joel Campbell, Mikel Arteta adalah pemain berkualitas.
6 dari 10 halaman

Chelsea

Chelsea

Chelsea menjalani awal musim yang paling buruk sejak tahun 1986. Performa The Blues merosot tajam di Premier League, tetapi sekarang tampaknya mimpi buruk mungkin sudah berakhir.

Jose Mourinho sudah dipecat dan Guus Hiddink kini mengambil alih kendali tim. Chelsea punya banyak pemain berkualitas untuk kembali ke papan atas, meskipun mungkin sudah kehilangan kesempatan untuk mempertahankan gelar. Chelsea memiliki bangku cadangan yang terdiri dari pemain hebat seperti Pedro, Gary Cahill, Radamel Falcao dan Loic Remy.
7 dari 10 halaman

Manchester City

Manchester City

Manchester City telah menghabiskan ratusan juta dollar di bursa transfer selama beberapa tahun terakhir. The Citizens telah menjadi kekuatan utama di Premier League, tetapi belum cukup kompetitif di panggung Eropa.

Terlepas dari starting eleven yang besar, The Citizens memiliki beberapa pemain hebat di bangku cadangan. Pemain-pemain seperti Wilfried Bony, Samir Nasri dan Bacary Sagna siap diturunkan dari bangku cadangan.
8 dari 10 halaman

Real Madrid

Real Madrid

Sementara sebagian besar tim kesulitan untuk menemukan pemain yang tepat untuk mengisi tim utama, beberapa tim memiliki kekuatan untuk membeli beberapa pemain paling berbakat di dunia.

Real Madrid mungkin tidak terlalu bergantung kepada pemain dari akademi sendiri dan itu karena mereka mampu membeli beberapa pemain termahal di dunia, seperti Cristiano Ronaldo, Gareth Bale atau bahkan James Rodriguez. Sebagian pemain hebat justru berakhir di bangku cadangan seperti Mateo Kovacic, Isco atau Jesse.
9 dari 10 halaman

Barcelona

Barcelona

Barcelona adalah yang tim paling menakutkan di Eropa. Raksasa Catalan itu memenangkan treble musim lalu, dan mereka berpeluang besar mengulanginya lagi berkat trio Lionel Messi- Luis Suarez- Neymar.

Barcelona juga punya surplus skuat yang berkualitas. Selain starting elveven yang tangguh, Blaugrana bisa mengandalkan pemain hebat dari bangku cadangan Sergi Roberto, Thomas Vermaelen dan Marc-Andre ter Stegen.
10 dari 10 halaman

Bayern Munchen

Bayern Munchen

Selain Barcelona dan Real Madrid, Bayern Munchen juga dianggap sebagai pesaing utama untuk trofi Liga Champions. Raksasa Bavaria biasanya mengandalkan pemain muda dari akademimereka, tapi klub tidak pernah gagal membawa pemain berbakat dari tim lain.

Starting eleven mereka saat ini terdiri dari beberapa pemain terbaik, tetapi pemain pelapis mereka juga tak bisa dikesampingkan begitu saja. Arjen Robben, Franck Ribery, Mario Gotze, Kingsley Coman dan Javi Martinez membuat bangku cadangan mereka menakutkan.