
Bola.net - - Tinggal sehari sebelum penutupan bursa transfer musim dingin, beberapa klub telah sukses mewujudkan transfer impian. Namun begitu, bukan berarti gosip transfer berhenti.
Sebaliknya, jelang berakhirnya masa transfer pemain, gosip transfer semakin merajalela. Bukan hanya lanjutan dari gosip di pekan-pekan sebelumnya, namun banyak juga nama baru yang mewarnai bursa transfer kali ini.
Dan berikut rangkuman beberapa gosip terbaru untuk pekan keempat Januari.
1 dari 18 halaman
PSG
PSG dikabarkan berniat mendatangkan gelandang AS Roma tersebut untuk memperkuat lini tengah mereka. Namun baru-baru ini gosip tersebut meredup seiring kedatangan Yohan Cabaye dari Newcastle.
Paul Pogba
Meski telah dibantah oleh Juventus, rumor tentang ketertarikan PSG kepada wonderkid Juventus, Paul Pogba belum juga surut.
2 dari 18 halaman
Barcelona FC
Harian Catalan Sport melansir bahwa klub raksasa Barcelona FC siap mengajukan penawaran kepada Bayern Munich terkait Mario Mandzukic pada musim panas mendatang.
Federico Fazio
Barcelona FC dikabarkan mengalihkan perburuan mereka untuk mengisi posisi bek kepada Federico Fazio. Demikian laporan harian Catalan, Sport.
3 dari 18 halaman
Fiorentina
Klub asuhan Vincenzo Montella ini sebenarnya sering dikaitkan dengan sejumlah nama pemain belakang di bursa musim dingin ini. Salah satu nama yang santer dikaitkan adalah defender Manchester United Nemanja Vidic.
Jan Vertonghen
Defender Tottenham Jan Vertonghen memicu spekulasi transfer setelah membuat status di akun Twitter-nya yang mengabarkan telah mendarat di kota Florence Italia. Seperti diketahui kota Florence adalah markas dari klub Serie A Fiorentina.
4 dari 18 halaman
Arsenal
Media Italia mengabarkan bahwa Juventus setuju meminjamkan Mirko Vucinic ke Arsenal. Kepastian transfer ini hanya tinggal menunggu kesediaan dari pemain yang bersangkutan.
Julian Draxler
Nama pemain Jerman tersebut telah lama dikaitkan dengan The Gunners. Dan jelang penutupan transfer, namanya semakin gencar disebut bakal berlabuh di Emirates, paling lambat musim panas mendatang.
Daryl Janmaat
Arsenal dilaporkan menggiatkan upaya mereka untuk merayu Daryl Janmaat meninggalkan Feyenoord, terutama dengan memanfaatkan situasi kontraknya saat ini.
Isaac Cuenca
Pemain muda Barcelona FC ini dikabarkan menarik minat beberapa klub Inggris. Salah satunya adalah Arsenal.
Demba Ba
Sempat meredup, rumor ketertarikan Arsenal kepada striker Chelsea, Demba Ba kembali muncul.
Salomon Kalou
Kalou disebut menjadi alternatif Arsene Wenger bila incaran utama, Julian Draxler gagal direkrut.
5 dari 18 halaman
Real Madrid
Real Madrid dikabarkan tengah mempertimbangkan nama kiper Espanyol, Kiko Casilla sebagai pengganti Iker Casillas atau Diego Lopez. Demikian laporan harian Jerman, Bild.
6 dari 18 halaman
Inter Milan
Nama gelandang Lazio tersebut dikabarkan menjadi bidikan Inter Milan untuk musim dingin. Namun rumor tersebut segera dibantah oleh Presiden Lazio Claudio Lotito yang tak ingin pemainnya pindah kecuali dengan mega transfer.
Javier Hernandez
Internazionale dikabarkan berminat memboyong striker timnas Meksiko Javier Hernandez dari Manchester United ke Giuseppe Meazza di bursa Januari ini.
7 dari 18 halaman
Manchester United
Winger Real Sociedad ini kembali dikaitkan dengan Setan Merah. Meski telah mendapatkan Juan Mata, David Moyes disebut masih tertarik mendatangkan pemain muda tersebut.
Toni Kroos
Nama gelandang Bayern Munich ini disebut menjadi incaran David Moyes. Bahkan Moyes rela memantau langsung sang pemain ke Jerman.
8 dari 18 halaman
Juventus
Juventus dikabarkan siap menyelamatkan karir Osvaldo yang mandek di Southampton.
9 dari 18 halaman
Chelsea
Setelah melakukan berbagai pertimbangan, Chelsea diesbut sepakat untuk melakukan pertukaran langsung antara Diego Costa dengan Thibaut Courtois. Namun kabar tersebut baru-baru ini dibantah oleh Jose Mourinho.
Kurt Zouma
Gelandang muda St Etienne ini disebut terus didekati Chelsea. Bahkan Chelsea dikabarkan siap mengeluarkan dana 18 juta pound untuk Zouma.
Mario Mandzukic
Namanya kembali menghiasai rumor transfer Januari setelah dicadangkan oleh Pep Guardiola pada laga melawan Stuttgart.
Toni Kroos
Selain United, Chelsea juga disebut tertarik mendatangkan pemain Bayern Munich tersebut.
Luke Shaw
Chelsea disebut juga ikut terjun dalam perburuan Luke Shaw di bursa transfer. The Blues siap menggelontorkan 25 juta pounds untuk bek 18 tahun tersebut.
10 dari 18 halaman
Borussia Dortmund
Borussia Dortmund sedang berburu gelandang berkualitas di bursa Januari 2014 untuk memperkuat lini tengahnya. Salah satu pemain yang diyakini berada dalam daftar sang elit Bundesliga adalah pilar Valencia asal Argentina, Ever Banega.
Seydou Doumbia
Borussia Dortmund sedang tertarik untuk mendatangkan striker CSKA Moskow Seydou Doumbia. Hal tersebut diungkapkan oleh agen sang pemain Jean Bernard Beytrison.
Kevin Volland
Kevin Volland, pemain muda di Bundesliga yang juga jadi kapten tim nasional U-21 Jerman, sempat dihubungkan dengan beberapa klub papan atas Premier League seperti Arsenal dan Liverpool. Namun menurut laporan yang dilansir oleh The Mirror, sang pemain nampaknya justru lebih condong bergabung dengan Borussia Dortmund.
11 dari 18 halaman
AS Monaco
Penyerang Manchester United Javier Hernandez masuk daftar target buruan AS Monaco. Hernandez sendiri akan disiapkan sebagai pengganti sementara Falcao yang harus absen akibat cedera.
12 dari 18 halaman
Liverpool
Pemain muda Barcelona FC ini dikabarkan menarik minat beberapa klub Inggris. Salah satunya adalah Liverpool
Yevhen Konoplyanka
Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers disebut tengah menyiapkan misi 'balas dendam' kepada Chelsea. Misi tersebut berkaitan dengan transfer Yevhen Konoplyanka.
13 dari 18 halaman
14 dari 18 halaman
Napoli
Henrique akan segera pindah dari Palmeiras ke Napoli. Hal itu dikonfirmasikan oleh agen bek sentral 27 tahun Brasil mantan pemain Barcelona tersebut.
15 dari 18 halaman
Galatasaray
Galatasaray dan Internazionale dikabarkan tengah terlibat negosiasi perihal transfer bek sentral 25 tahun Italia Andrea Ranocchia.
16 dari 18 halaman
AC Milan
Namanya disebut tengah menjadi buruan pelatih baru Milan, Clarence Seedorf. Dan AC Milan dan Fulham disebut segera menuntaskan proses barter Taarabt dengan bek sentral 32 tahun Italia Cristian Zaccardo.
Fabio Coentrao
Adriano Galliani disebut telah menghubungi Carlo Ancelotti untuk transfer Fabio Coentrao.
17 dari 18 halaman
AS Roma
AS Roma disebut tertarik mendatangkan gelandang PSG, Javier Pastore. Namun rumor tersebut dibantah Pastore yang mengaku bahagia di PSG.
18 dari 18 halaman
Manchester City
Sama seperti di masa lalu, Manchester City tampaknya masih senang berbelanja pemain di skuat Arsenal. Kali ini Bacary Sagna dilaporkan jadi target mereka.
Santi Mina
Selain mengisi tim utama mereka dengan para pemain bintang, Manchester City juga tak lupa untuk memperkuat sektor pemain muda mereka. Kabar terbaru yang dilansir Diario AS menyebutkan bahwa The Citizens tengah membidik wonderkid milik Celta Vigo, Santi Mina.
Eliaquim Mangala
Manchester City dilaporkan tengah menyiapkan tawaran kepada bek Porto, Eliaquim Mangala sebelum penutupan bursa transfer Januari.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Januari 2014 23:19
-
Liga Eropa Lain 29 Januari 2014 22:42
-
Liga Italia 29 Januari 2014 20:01
-
Liga Eropa Lain 29 Januari 2014 19:32
-
Editorial 29 Januari 2014 19:17
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...