
Bola.net - - Liga Champions memiliki daya tarik tak tertandingi bagi klub-klub Eropa. Ada banyak alasan untuk berusaha keras berpartisipasi dalam kompetisi klub paling elit sedunia itu.
Yang pertama tentu saja adalah gengsi tinggi para peserta. Hanya yang terbaik saja yang bisa masuk ke kompetisi ini. Mereka setidaknya harus finis di papan atas kompetisi lokal untuk bisa terpilih. Di beberapa negara, hanya para jawara yang punya hak masuk ke Liga Champions.
Alasan kedua adalah karena Liga Champions memberikan hadiah uang yang besar kepada para pesertanya. Meski besarannya berbeda, peserta fase grup saja akan mendapatkan setidaknya 5 juta euro.
Akan tetapi Liga Champions juga punya konsekuensi tersendiri. jarak yang jauh antara satu venue dengan venue lain bisa menjadi masalah. Faktor kelelahan dan rotasi menjadi sangat penting untuk diperhatikan oleh semua pelatih kontestannya.
Untuk memperjelas, berikut kami sajikan jarak total yang harus ditempuh para peserta dalam fase grup musim ini. Kami sajikan juga koefisian rata-rata tiap-tiap grup plus perbandingannya dengan grup lain.
Grup A
Total Jarak Yang Ditempuh: 22.179 km (2)*
Koefisien Rata-rata: 74.267 (6)**
Manchester United
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 4.663 (15)***
- Koefisien: 130.592 (5)****
Shakhtar Donetsk
- Pencapaian Terbaik: Perempat final
- Jarak yang harus ditempuh: 8.178 km (1)
- Koefisien: 94.951 (10)
Bayer Leverkusen
- Pencapaian Terbaik: Runner up
- Jarak yang harus ditempuh: 4.013 km (18)
- Koefisien: 53.922 (24)
Real Sociedad
- Pencapaian Terbaik: Semi final
- Jarak yang harus ditempuh: 5.325 km (11)
- Koefisien: 17.605 (31)
Keterangan:
* = Total jarak yang ditempuh para kontestan Grup A merupakan terjauh kedua.
** = Koefisien rata-rata Grup A merupakan nomor enam dari delapan grup. Dengan kata lain, secara statistik, Grup A adalah grup termudah ketiga.
*** = Jarak yang ditempuh United adalah nomor 15 terjauh dari 32 kontestan.
**** = Koefisien United merupakan tertinggi kelima di antara 32 peserta fase grup Liga Champions musim ini.
Grup B
Total Jarak Yang Ditempuh: 21.784 km (3)
Koefisien Rata-rata: 77.243 (4)
Real Madrid
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 5.865 km (8)
- Koefisien: 136.605 (4)
Juventus
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 4.070 (16)
- Koefisien: 70.829 (16)
Galatasaray
- Pencapaian Terbaik: Semi final
- Jarak yang harus ditempuh: 6.535 km (4)
- Koefisien: 64.400 (23)
FC Copenhagen
- Pencapaian Terbaik: Babak 16 besar
- Jarak yang harus ditempuh: 5.314 km (12)
- Koefisien: 47.140 (25)
Grup C
Total Jarak Yang Ditempuh: 20.923 km (4)
Koefisien Rata-rata: 69.328 (8)
Benfica
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 6.005 km (6)
- Koefisien: 102.833 (8)
PSG
- Pencapaian Terbaik: Semi final
- Jarak yang harus ditempuh: 3.812 km (20)
- Koefisien: 71.800 (15)
Olympiakos
- Pencapaian Terbaik: Perempat final
- Jarak yang harus ditempuh: 7.042 km (3)
- Koefisien: 57.800 (22)
Anderlecht
- Pencapaian Terbaik: Semi final
- Jarak yang harus ditempuh: 4.065 (17)
- Koefisien: 44.880 (27)
Grup D
Total Jarak Yang Ditempuh: 17. 423 km (5)
Koefisien Rata-rata: 81.010 (2)
Bayern Munich
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 3.290 (24)
- Koefisien: 146.922 (2)
CSKA Moskow
- Pencapaian Terbaik: Perempat final
- Jarak yang harus ditempuh: 6.217 km (5)
- Koefisien: 77.766 (14)
Manchester City
- Pencapaian Terbaik: Fase Grup
- Jarak yang harus ditempuh: 4.809 km (14)
- Koefisien: 70.592 (18)
Viktoria Plzen
- Pencapaian Terbaik: Fase Grup
- Jarak yang harus ditempuh: 3.108 km (26)
- Koefisien: 28.745 (30)
Grup E
Total Jarak Yang Ditempuh: 13.698 (3)
Koefisien Rata-rata: 79.480 (3)
Chelsea
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 3.314 km (23)
- Koefisien: 137.592 (3)
Schalke 04
- Pencapaian Terbaik: Semi final
- Jarak yang harus ditempuh: 2.569 km (32)
- Koefisien: 84.922 (12)
FC Basel
- Pencapaian Terbaik: Babak 16 besar
- Jarak yang harus ditempuh: 2.630 km (31)
- Koefisien: 59.785 (21)
Steaua Bucuresti
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 5.186 km (13)
- Koefisien: 35.604 (29)
Grup F
Total Jarak Yang Ditempuh: 12.290 km (8)
Koefisien Rata-rata: 75.290 (4)
Arsenal
- Pencapaian Terbaik: Runner up
- Jarak yang harus ditempuh: 3.150 km (25)
- Koefisien: 113.592 (6)
Marseille
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 2.712 km (30)
- Koefisien: 78.800 (13)
Borussia Dortmund
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 2.743 (29)
- Koefisien: 61.922 (20)
Napoli
- Pencapaian Terbaik: Babak 16 besar
- Jarak yang harus ditempuh: 3.686 km (21)
- Koefisien: 46.829 (26)
Grup G
Total Jarak Yang Ditempuh: 24.980 km (1)
Koefisien Rata-rata: 72.940 (7)
Porto
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 5.900 km (7)
- Koefisien: 104.833 (7)
Atletico Madrid
- Pencapaian Terbaik: Runner Up
- Jarak yang harus ditempuh: 5.420 km (10)
- Koefisien: 99.605 (9)
Zenit St Petersburg
- Pencapaian Terbaik: Babak 16 besar
- Jarak yang harus ditempuh: 8.150 km
- Koefisien: 70.765 (17)
Austria Vienna
- Pencapaian Terbaik: Semi final
- Jarak yang harus ditempuh: 5.509 km (9)
- Koefisien: 16.575 (32)
Grup H
Total Jarak Yang Ditempuh: 13.296 km (7)
Koefisien Rata-rata: 88.480 (1)
Barcelona
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 3.633 km (22)
- Koefisien: 157.605 (1)
AC Milan
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 3.027 km (27)
- Koefisien: 93.829 (11)
Ajax Amsterdam
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 2.767 km (28)
- Koefisien: 64.945 (19)
Glasgow Celtic
- Pencapaian Terbaik: Juara
- Jarak yang harus ditempuh: 3.869 km (19)
- Koefisien: 37.538 (28)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 16 September 2013 23:09
-
Liga Champions 16 September 2013 19:50
-
Liga Champions 16 September 2013 18:15
-
Liga Champions 16 September 2013 15:38
-
Editorial 16 September 2013 13:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...