Pemain Naturalisasi Indonesia Yang Gagal Masuk Skuat AFF 2014

Pemain Naturalisasi Indonesia Yang Gagal Masuk Skuat AFF 2014
Greg Nwokolo tersingkir dari skuat AFF 2014 (c) ist

Bola.net - Bola.net - Timnas Indonesia dan timnas Filipina akan bertemu pada laga kedua Grup A Piala AFF 2014 di My Dinh Stadium, Selasa (25/11). Laga tersebut sekaligus menjadi ajang pembuktian bagi para pemain naturalisasi dari kedua tim.

Ya, Indonesia dan Filipina memang memiliki beberapa nama pemain hasil naturalisasi. Dari skuat Filipina, di antaranya adalah Neil Etheridge (Inggris), Rob Gier (Inggris), James Yonghusband (Inggris), Phil Younghusband (Inggris) dan Chris Greatwich (Inggris). Sementara itu, di skuat Indonesia, bercokol nama-nama seperti Sergio van Dijk, Cristian Gonzales, Raphael Maitimo dan Victor Igbonefo.

Selain empat pemain tersebut di atas, Indonesia sejatinya masih memiliki beberapa nama lain hasil naturalisasi. Namun para pemain tersebut gagal terpilih masuk skuat Piala AFF 2014 dengan alasan berbeda.

Dan berikut enam pemain naturaliasi Indonesia yang gagal bersaing masuk skuat Piala AFF 2014:

1 dari 6 halaman

Diego Michiels

Diego Michiels

Diego sebenarnya sempat masuk skuat Timnas senior yang dibawa Riedl saat menjalani tur Spanyol, Maret 2014 lalu. Namun, bek naturalisasi asal Belanda itu kalah bersaing dengan pemain seperti Zulkifli Syukur, Supardi Nasir, Rizky Rizaldi Pora, dan Manahati Lestusen.

Bek kelahiran Deventer, 8 Agustus 1990, itu hingga kini baru mengoleksi dua caps bersama Indonesia. Debut Diego bersama Timnas terjadi ketika Indonesia dilumat Bahrain 0-10 pada Pra Piala Dunia 2014, 29 Februari 2012.
2 dari 6 halaman

Stefano Lilipaly

Stefano Lilipaly

Lilipaly sempat dianggap sebagai salah satu playmaker menjanjikan Indonesia. Namun, Riedl ternyata tidak terlalu meminati gelandang keturunan Belanda tersebut. Bahkan Lilipaly tidak pernah masuk seleksi Timnas untuk Piala AFF 2014.

Lilipaly saat ini memperkuat klub Divisi Dua Jepang, Consadole Sapporo. Mantan pemain Utrecht itu berharap bisa memperkuat klub Indonesia musim depan agar peluangnya memperkuat Timnas lebih besar.

Satu-satunya caps Lilipaly bersama Indonesia terjadi ketika mengalahkan Filipina 2-0 di Solo, 14 Agustus 2013. Lilipaly berhasil menciptakan satu assist di laga tersebut.
3 dari 6 halaman

Tonnie Cusell

Tonnie Cusell

Cusell merupakan sepupu Lilipaly dan menjadi pemain naturalisasi sejak 2012. Gelandang 31 tahun itu merupakan bagian dari skuat Indonesia saat tampil di Piala AFF 2012.

Sejak bermain di Piala AFF 2012, Cusell tidak pernah menerim panggilan memperkuat Indonesia. Kondisi itu membuat pemain kelahiran Amsterdam itu kecewa dan memutuskan pensiun dari Timnas Indonesia. Cusell hingga kini barus mengantongi lima caps bersama Indonesia.
4 dari 6 halaman

Greg Nwokolo

Greg Nwokolo

Pemain naturalisasi asal Nigeria itu sebenarnya diharapkan Riedl untuk bermain di Piala AFF 2014. Namun, cedera ligamen di lutut membuat Greg harus absen memperkuat Indonesia. Pemain Persebaya Surabaya itu saat ini sudah mengoleksi enam caps dan mencetak satu gol bersama Timnas.
5 dari 6 halaman

Jhon van Beukering

Jhon van Beukering

Salah satu pemain naturalisasi asal Belanda yang gagal bersaing. Van Beukering sempat dipilih pelatih Nil Maizar untuk tampil di Piala AFF 2012. Namun, karena tidak mampu menjaga berat badannya, van Beukering tidak pernah dilirik pelatih Timnas lagi.

Van Beukering pernah bermain di kasta tertinggi Liga Belanda (Eredivisie) bersama De Graafschap musim 2004/2005. Penyerang 31 tahun itu hanya pernah memperkuat Indonesia di dua pertandingan.
6 dari 6 halaman

Kim Kurniawan

Kim Kurniawan

Satu-satunya pemain naturalisasi Indonesia asal Jerman. Kim memang belum pernah memperkuat Timnas senior, namun berkat penampilan apiknya bersama Pelita Bandung Raya musim ini, gelandang 24 tahun itu sempat difavoritkan masuk skuat Piala AFF 2014.

Namun, Riedl ternyata tidak kepincut memanggil mantan pemain Persema Malang tersebut. Hingga kini, Kim baru sekali memperkuat Timnas U-23.