Para Wasit Cantik Dengan Pengalaman Unik Saat Bertugas

Para Wasit Cantik Dengan Pengalaman Unik Saat Bertugas

Bola.net - - Pekerjaan sebagai wasit memang lebih identik dengan pria. Kendati demikian, tak sedikit pula wanita yang mulai menggeluti prosfesi tersebut.

Profesi wasit sendiri bukannya tanpa bahaya. Sepakan keras dan tekel nyasar tak jarang dirasakan oleh para pengadil.

Khusus untuk wasit wanita, Bolanet secara spesial merangkum kejadian-kejadian unik yang dialami para wasit wanita kala bertugas.

1 dari 5 halaman

Disentuh Dadanya

Disentuh Dadanya

Menjadi pengadil di laga antara Hertha Berlin kontra Alemania Aachen, wasit perempuan bernama Bibiana Steinhaus harus menerima perlakuan tidak senonoh dari Peter Niemeyer. Niemeyer yang tertangkap kamera menyentuh dada Steinhaus lantas mengucapkan permintaan maaf di akhir laga. Ia mengaku hendak memberi tepukan ke pundak Steinhaus yang kebetulan saat itu berjalan mundur, dan terjadilah hal yang tidak diinginkan tersebut.

2 dari 5 halaman

Dipeluk Saat Laga Berlangsung

Dipeluk Saat Laga Berlangsung

Adalah hakim garis Sian Massey yang tengah bertugas di laga pra-musim antara Arsenal dengan Manchester City mendapatkan 'serangan' mendadak dari Thomas Vermaelen. Vermaelen yang kehilangan keseimbangan usai membuang bola lantas memeluk Massey untuk mencegah sang lineswoman menghantam papan iklan.

3 dari 5 halaman

Terkena Tendangan Keras Tepat di Wajah

Terkena Tendangan Keras Tepat di Wajah

Nadine Bastos mendapat pengalaman tidak menyenangkan kala bertugas menjadi hakim garis di laga antara Atletico Go dan Parana. Tendangan keras seorang bek yang berusaha membuang bola ke daerah lawan justru menghantam wajah Nadine dengan keras. Sang pemain langsung menghampiri Nadine yang terjatuh sambil memegangi wajahnya. Hebatnya, Nadine langsung bangkit dan kembali bertugas.

4 dari 5 halaman

Videonya Jadi Sensasi di Internet

Videonya Jadi Sensasi di Internet

Kemunculan videonya saat bertugas langsung jadi sensasi di dunia maya. Adalah lineswoman asal Serbia bernama Aleksandra Milojevic, berkat tubuh seksi dan pekerjaan tidak normal bagi wanita yang dijalaninya langsung menarik perhatian publik. Sejak diunggah ke Youtube, video Milojevic telah ditonton lebih dari dua juta pasang mata.

5 dari 5 halaman

Ditabrak Hingga Jatuh dan Dicampakkan

Ditabrak Hingga Jatuh dan Dicampakkan

Sian Massey mencatatkan dirinya dalam sejarah ketika menjadi wasit perempuan pertama di Liga Premier. Namun demikian, dirinya lebih diingat orang karena kejadian apes yang dialaminya ketika mengawasi laga Cardiff City melawan Middlesbrough pada Mei 2011. Ia ditabrak dengan keras oleh pemain Cardiff, Kevin McNaughton, yang parahnya langsung pergi begitu saja tanpa meminta maaf.