Nostalgia 10 Laga Klasik Jelang Manchester United vs Liverpool

Nostalgia 10 Laga Klasik Jelang Manchester United vs Liverpool
Jelang North West Derby Perdana Musim Ini (c) bola

Bola.net - Bola.net - Tuan rumah Manchester United akan menjamu musuh bebuyutan mereka, , di Old Trafford, Sabtu (12/9) mendatang. Laga bertajuk North West Derby ini telah banyak mempertontonkan laga-laga seru yang patut disimak.

Berbagai persaingan di atas lapangan antara sesama bintang kerap mewarnai derby yang sudah mengakar sejak lama ini. Selain itu, sejarah mencatat, sejak era Premier League mulai digulirkan, The Red Devils menjadi tim yang lebih sering meraih kemenangan atas rival terberatnya itu.

Untuk menyambut pertemuan perdana kedua tim di musim ini, kami akan berikan 10 laga klasik yang tentunya patut diingat kembali oleh dua pendukung tim yang sama-sama berstatus sebagai peraih gelar terbanyak di ajang Premier League tersebut.

Selamat bernostalgia!

1 dari 10 halaman

Manchester United 2-2 Liverpoo

" title="Manchester United 2-2 Liverpoo" alt="Manchester United 2-2 Liverpoo" width="688" height="430"/>

Pertandingan pertama di era Premier League terjadi pada bulan Oktober 1992 di Old Trafford. Saat itu, tuan rumah Manchester United ditukangi oleh Sir Alex Ferguson, sedangkan Liverpool dipimpin oleh legenda mereka, Graeme Souness.

Laga tersebut berjalan sangat sengit. Tim tamu awalnya tampil meyakinkan dan sempat unggul dua angka lewat kaki Don Hutchison dan Ian Rush.

Akan tetapi, semuanya pun buyar saat The Red Devils berhasil mengejar ketertinggalan mereka lewat dua gol yang diciptakan oleh Mark Hughes. Skor akhir pun berakhir sama kuat 2-2.
2 dari 10 halaman

Liverpool 3-3 Manchester United (Premier League 1994)

" title="Liverpool 3-3 Manchester United (Premier League 1994)" alt="Liverpool 3-3 Manchester United (Premier League 1994)" width="688" height="430"/>

Tuan rumah Liverpool dipaksa melakukan comeback dalam laga ini. Sebelum menyamakan kedudukan, The Reds harus menelan pil pahit lantaran lebih dulu tertinggal tiga gol dari sang rival.

Akhirnya, tiga gol yang dicetak masing-masing oleh Nigel Clough (2 gol) dan sebiji gol penting dari Neil Ruddock berhasil menghindarkan Liverpool dari rasa malu di depan pendukung sendiri.
3 dari 10 halaman

Manchester United 2-2 Liverpool (Premier League 1995)

" title="Manchester United 2-2 Liverpool (Premier League 1995)" alt="Manchester United 2-2 Liverpool (Premier League 1995)" width="688" height="430"/>

Pada laga yang digelar di Old Trafford ini, menunjukkan bahwa kedua tim memang merupakan tim terbesar yang ada di daratan Inggris saat itu. Bagaimana tidak? Banjir peluang serta saling serang mewarnai laga ini.

Gol pertama berhasil diperoleh tim tuan rumah lewat aksi Eric Cantona di menit pertama. Kemudian dibalas oleh dua gol dari Robbie Fowler sebelum jeda babak pertama.

Cantona akhirnya kembali mencetak gol melalui titik putih dan menyelamatkan The Red Devils dari kekalahan di kandang sendiri.

Pertandingan ini juga menandai kembalinya Eric Cantona setelah menerima sanksi berat selama 8 bulan tidak diperbolehkan bermain bersama Manchester United.
4 dari 10 halaman

Liverpool 2-3 Manchester United (Premier League 1999)

" title="Liverpool 2-3 Manchester United (Premier League 1999)" alt="Liverpool 2-3 Manchester United (Premier League 1999)" width="688" height="430"/>

Laga ini menjadi salah satu memori buruk bagi mantan bek Liverpool, Jamie Carragher. Ya, saat pertandingan berlangsung, ia melakukan blunder fatal, Carra berhasil mencetak dua gol ... dan itu semua ke gawang sendiri.

David Beckham menjadi petaka Liverpool dalam pertandingan kali ini. Kontribusinya begitu terasa.

Dua gol balasan The Reds sendiri dicetak oleh Sammy Hyppia dan Patrick Berger. Dalam pertandingan ini juga menjadi debut bagi Massimo Taibi sebagai kiper anyar United saat itu.
5 dari 10 halaman

Manchester United 1-0 Liverpool (Premier League 2006)

Manchester United 1-0 Liverpool (Premier League 2006)

Gol tunggal Rio Ferdinand menjadi penentu kemenangan dalam derby kali ini. Pemain bertahan yang kini sudah pensiun itu dengan pintar membaca pergerakan bola hasil tendangan bebas Ryan Giggs.

Dominasi selama 90 menit yang dilakukan oleh para pemain The Reds nyatanya tidak mampu memecah kebuntuan hingga akhir pertandingan.
6 dari 10 halaman

Liverpool 2-1 Manchester United (Premier League 2008)

" title="Liverpool 2-1 Manchester United (Premier League 2008)" alt="Liverpool 2-1 Manchester United (Premier League 2008)" width="688" height="430"/>

Pertandingan yang digelar di Anfield ini merupakan salah satu aksi comeback yang dilakukan oleh para pemain Liverpool. Sebelum akhirnya menang tipis 2-1, skuad asuhan Rafael Benitez sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Carlos Tevez.

Meski dilanda sedikit masalah karena cederanya dua pemain andalan, Fernando Torres dan Steven Gerrard, namun dua nama seperti Ryan Babel dan Robbie Keane sukses membuktikan kepantasan mereka berseragam Si Merah.

The Reds akhirnya berhasil unggul 2-1.
7 dari 10 halaman

Manchester United 1-4 Liverpool (Premier League 2009)

" title="Manchester United 1-4 Liverpool (Premier League 2009)" alt="Manchester United 1-4 Liverpool (Premier League 2009)" width="688" height="430"/>

Sebagai juara bertahan, kalah dengan skor telak terlebih di kandang sendiri membuktikan bahwa memang harus ada yang dibenahi oleh Manchester United kala itu. Kekalahan di Old Trafford dengan skor 1-4 menjadi evaluasi habis-habisan Sir Alex Ferguson.

Kegemilangan Fernando Torres dan Steven Gerrard, benar-benar membenamkan skuad The Red Devils kala itu. Empat gol Liverpool masing-masing dicetak oleh Fernando Torres, Steven Gerrard, Fabio Aurelio dan Andrea Dossena.

Sementara itu, gol semata wayang United dicetak oleh pemain bintangnya kala itu, Cristiano Ronaldo.
8 dari 10 halaman

Manchester United 3-2 Liverpool (Premier League 2010)

" title="Manchester United 3-2 Liverpool (Premier League 2010)" alt="Manchester United 3-2 Liverpool (Premier League 2010)" width="688" height="430"/>

Karir pertama Dimitar Berbatov di Manchester United disambut dengan hasil manis. Hat-trick dari mantan pemain Tottenham tersebut sukses mengantarkan tim barunya tersebut menang tipis 3-2 di Old Trafford.

Dua gol balasan yang dibuat Liverpool dicetak oleh Steven Gerrard kala itu.
9 dari 10 halaman

Liverpool 3-1 Manchester United (Premier League 2011)

" title="Liverpool 3-1 Manchester United (Premier League 2011)" alt="Liverpool 3-1 Manchester United (Premier League 2011)" width="688" height="430"/>

Liverpool berhasil membalas dendam dengan mengalahkan musuh bebuyutan mereka, Manchester United, dengan skor 3-1. Pertandingan ini sangat spesial bagi pemain asal belanda, Dirk Kuyt, karena mencetak tiga gol.

Hat-trick yang ia buat membuatnya sebagai pemain pertama The Reds yang mampu menciptakan hat-trick ke gawang The Red Devils, setelah Peter Beardsley pada tahun 1990 silam.
10 dari 10 halaman

Manchester United 0-3 Liverpool

" title="Manchester United 0-3 Liverpool" alt="Manchester United 0-3 Liverpool" width="688" height="430"/>

Kekalahan ini adalah saat Manchester United di bawah kendali David Moyes. Seperti yang diketahui, Wayne Rooney dkk digebuk di kandang sendiri dengan skor telak 0-3.

Musim ini juga di mana para fans The Reds mengusung harapan tinggi untuk merasakan gelar juara sejak 25 tahun silam.

Tiga gol yang masing-masing dicetak oleh Luis Suarez dan dua gol Steven Gerrard. Pada akhirnya, di akhir musim, Brendan Rodgers dan anak-anak asuhnya gagal menjadi jawara Premier League.