
Bola.net - Bola.net - Sebuah partai besar dan panas akan tersaji di pertandingan pekan ke empat EPL yang jatuh pad akhir nanti. Dua tim kota Manchester, Manchester United dan Manchester CIty akan saling berhadapan untuk mengincar tiga poin di Old Trafford.
Sebelum tahun 2008, Manchester City kurang diperhitungkan di kancah sepakbola Inggris. Mereka selalu berada dalam bayang-bayang saudara mereka, Manchester United yang prestasinya menanjak semenjak tahun 90'an. Namun kehadiran Syeikh Mansour sukses menyulap Manchester Biru menjadi tim yang merusak dominasi Manchester United. Semenjak saat itu Derby Manchester menjadi salah satu agenda yang wajib ditonton oleh para pecinta sepakbola Inggris.
Namun sebelum Bolaneters menyaksikan partai panas tersebut di akhir pekan, tidak ada salahnya Bolaneters menyaksikan beberapa momen-momen terbaik di Derby Manchester yang sudah dirangkum oleh Bola.Net.
Advertisement
Gol Ironi Denis Law
Law sendiri menghabiskan 11 tahun karirnya bersama setan merah, namun pada tahun 1973 ia memutuskan untuk menyebrang ke tetangga United, Manchester City. Menjelang akhir musim kompetisi, Law turun bersama Manchester City dalam Derby Manchester. Pada laga itu Law mencetak sebuah gol Backheel ke gawang Manchester United.
Gol Backheel itu bisa dikatakan sebagai sebuah ironi, karena berkat gol tersebut Manchester United harus terdegradasi ke Divisi dua di musim depannya.
Darius Vassel Nodai Old Trafford
Kubu Setan Merah sendiri berharap dapat menampilkan sebuah penampilan yang spektakuler pada laga itu, namun kenyataannya malah mereka ditaklukan tetangga mereka dengan skor 2-1 berkat gol Darisu Vassel dan Benjani. Kekalahan itu juga semakin menyakitkan bagi kubu Setan Merah, mengignat Manchester City belum pernah menang di Old Trafford semenjak tahun 1974.
Gol Menit Akhir Michael Owen
Namun pada masa Injury Time sebuah keajaiban terjadi. Setan Merah berhasil keluar di menit akhir berkat gol dari Michael Owen. Gol tersebut bisa dibilang cukup kontroversional karena waktu gol itu tercipta, waktu seharusnya sudah habis.
Momen Magis Rooney
Pada menit ke 77 Luis Nani mengirimkan umpan silang yang terukur dan diselesaikan dengan tendangan salto dari Rooney sehingga kedudukan berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Manchester United. Gol inipun dinobatkan sebagai salah satu gol terbaik di Premier League dan di Derby Manchester.
Why Always Me?
Pada pertandingan itu Fergie merasakan salah satu kekalahan terbesar dalam karirnya saat timnya dihajar 6-1 oleh tetangga mereka Manchester City di Old Trafford. Salah satu momen yang terkenal pada partai ini adalah selebrasi ikonik Mario Balotelli yang mengenakan kaos 'Why Always Me'
Tandukan Juara Vincent Kompany
Pada saat itu Manchester United berada di puncak klasemen EPL dengan mengoleksi 83 angka sedangkan Manchester City diperingkat kedua dengan perolehan 80 angka. Pada laga tersebut The Citizens berhasil menyamai perolehan poin MU setelah tandukan Vincent Kompany menjadi satu-satunya gol yang tercipta di Etihad Stadium pada hari itu.
Kemenangan The Citizens di derby kali ini terbukti vital, karena pada akhir musim mereka sukses menjadi juara Premier League mengungguli Setan Merah dengan selisih jumlah gol saja.
Debut Derby Manis Van Persie
Merekrut Van Persie dari Arsenal terbukti menjadi keputusan yang tepat bagi Fergie karena ia berhasil membawa Manchester United menjuarai EPL pada akhir musim dan menyabet trofi sepatu emas. Akan tetapi dari gol-gol tersebut, salah satu gol yang paling krusial dibuatnya adalah gol di partai Derby manchester tanggal 9 Desember 2012.
Memasuki menit 89, kedudukan masih imbang 2-2 dan sepertinya laga akan berakhir imbang. Namun pada menit 90, Manchester United mendapatkan sebuah peluang tendangan bebas yang dieksekusi sempurna oleh Robin van Persie, sehingga United keluar sebagai pemenang laga itu dengan skor 3-2.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 September 2016 21:59
-
Liga Inggris 7 September 2016 21:46
-
Liga Inggris 7 September 2016 21:14
Akhir Pekan Ini, Alonso Tak Ingin Ketinggalan Menonton Derby Manchester
-
Open Play 7 September 2016 19:57
-
Liga Inggris 7 September 2016 19:39
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...