Mereka Yang Dikartu Merah Lawan Barcelona

Mereka Yang Dikartu Merah Lawan Barcelona
Fernando Torres (c) UEFA

Bola.net - Bola.net - Sudah puluhan pemain lawan yang dikartu merah saat menghadapi Barcelona di arena Liga Champions. Jumlahnya jauh lebih banyak dibandingkan klub-klub lain.

Hampir di setiap musim Liga Champions, selalu ada pemain lawan Barcelona yang dikartu merah.

Berikut sepuluh yang terkini.

1 dari 10 halaman

Marian Cisovsky - 2011/12

Marian Cisovsky - 2011/12

Grup H Liga Champions 2011/12 matchday 4
Viktoria Plzen 0-4 Barcelona
Kartu merah (menit): Marian Cisovsky (22')
Skor sebelum kartu merah itu: 0-0.

Marian Cisovsky divonis melakukan professional foul terhadap Lionel Messi di area terlarang. Cisovsky dikartu merah langsung dan Messi membuka skor lewat eksekusi penaltinya.
2 dari 10 halaman

John Terry - 2011/12

" title="John Terry - 2011/12" alt="John Terry - 2011/12" width="688" height="430"/>

Semifinal Liga Champions 2011/12 leg kedua
Barcelona 2-2 Chelsea
Kartu merah (menit): John Terry (37')
Skor sebelum kartu merah itu: 1-0.

Tertinggal 0-1 oleh gol Sergio Busquets menit 35, Chelsea semakin kritis setelah bek dan kapten John Terry dikartu merah pada menit 37 untuk violent conduct gara-gara sebuah insiden tanpa bola dengan Alexis Sanchez.

Andres Iniesta membawa Barcelona unggul 2-0, tapi Chelsea dengan spirit luar biasa sanggup menyamakan kedudukan lewat Ramires dan Fernando Torres. Chelsea menyingkirkan Barcelona dengan agregat 3-2.
3 dari 10 halaman

Scott Brown - 2013/14

" title="Scott Brown - 2013/14" alt="Scott Brown - 2013/14" width="688" height="430"/>

Grup H Liga Champions 2013/14 matchday 2
Celtic 0-1 Barcelona
Kartu merah (menit): Scott Brown (59')
Skor sebelum kartu merah itu: 0-0.

Celtic bermain dengan sepuluh orang menyusul kartu merah kapten Scott Brown di awal-awal babak kedua. Brown diusir wasit karena dianggap mengasari Neymar.

Barcelona menang lewat gol tunggal Cesc Fabregas menit 76.
4 dari 10 halaman

Joel Veltman - 2013/14

" title="Joel Veltman - 2013/14" alt="Joel Veltman - 2013/14" width="688" height="430"/>

Grup H Liga Champions 2013/14 matchday 5
Ajax 2-1 Barcelona
Kartu merah (menit): Joel Veltman (48')
Skor sebelum kartu merah itu: 2-0.

Ajax unggul 2-0 di babak pertama. Di babak kedua, alurnya berubah. Itu diawali keputusan wasit mengganjar Joel Veltman kartu merah langsung di menit 48.

Veltman dianggap melakukan professional foul terhadap Neymar di area terlarang. Veltman dikartu merah dan penalti untuk Barcelona, yang disuksesakan oleh Xavi untuk menipiskan selisih skor. Skor itu sendiri, 2-1 untuk Ajax, tak berubah hingga peluit panjang.
5 dari 10 halaman

Martin Demichelis - 2013/14

" title="Martin Demichelis - 2013/14" alt="Martin Demichelis - 2013/14" width="688" height="430"/>

Babak 16 besar Liga Champions 2013/14 leg 1
Manchester City 0-2 Barcelona
Kartu merah (menit): Martin Demichelis (53')
Skor sebelum kartu merah itu: 0-0.

Kebuntuan pecah setelah Martin Demichelis divonis melakukan professional foul terhadap Lionel Messi di kotak terlarang. Demichelis dikartu merah dan Messi membuka skor lewat eksekusi penaltinya.

Dani Alves menggandakan keunggulan Barcelona di penghujung laga.
6 dari 10 halaman

Pablo Zabaleta - 2013/14

" title="Pablo Zabaleta - 2013/14" alt="Pablo Zabaleta - 2013/14" width="688" height="430"/>

Babak 16 besar Liga Champions 2013/14 leg 2
Barcelona 2-1 Manchester City
Kartu merah (menit): Pablo Zabaleta (79')
Skor sebelum kartu merah itu: 1-0.

Ganti bertandang ke Catalan, Manchester City kembali kalah dan harus tersingkir dari kejuaraan. Lagi-lagi, pemain City diganjar kartu merah. Kali ini adalah Pablo Zabaleta.

Kartu merah itu didapat Zabaleta dari dua kartu kuning, menit 30 dan 79. Kartu kuning kedua dikeluarkan wasit untuk aksi protes Zabaleta, yang merasa timnya layak mendapatkan penalti usai Edin Dzeko dijatuhkan oleh Gerard Pique.
7 dari 10 halaman

Joel Veltman - 2014/15

" title="Joel Veltman - 2014/15" alt="Joel Veltman - 2014/15" width="688" height="430"/>

Grup F Liga Champions 2014/15 matchday 4
Ajax 0-2 Barcelona
Kartu merah (menit): Joel Veltman (71')
Skor sebelum kartu merah itu: 0-1.

Satu grup lagi dengan Barcelona, Joel Veltman kembali mendapatkan kartu merah. Kali ini, bek Ajax itu diusir dengan kartu kuning kedua akibat pelanggaran terhadap Lionel Messi.

Ajax kalah oleh sepasang gol Messi.
8 dari 10 halaman

Joao Guilherme - 2014/15

Joao Guilherme - 2014/15

Grup F Liga Champions 2014/15 matchday 5
APOEL 0-4 Barcelona
Kartu merah (menit): Joao Guilherme (84')
Skor sebelum kartu merah itu: 0-3.

Dalam kondisi tertinggal 0-3, APOEL dipaksa bermain sepuluh orang. Joao Guilherme diusir setelah mendapatkan kartu kuning kedua untuk pelanggarannya terhadap Pedro.

Tak lama berselang, Lionel Messi menggenapi hattrick-nya dan memastikan Barcelona menang empat gol tanpa balas.
9 dari 10 halaman

Gael Clichy - 2014/15

" title="Gael Clichy - 2014/15" alt="Gael Clichy - 2014/15" width="688" height="430"/>

Babak 16 besar Liga Champions 2014/15 leg 1
Manchester City 1-2 Barcelona
Kartu merah (menit): Gael Clichy (74')
Skor sebelum kartu merah itu: 1-2.

Bertemu Barcelona lagi, Manchester City tersingkir lagi. Sama seperti sebelumnya, kembali ada pemain City yang dikartu merah.

Kali ini, bek kiri Gael Clichy yang mendapatkannya lewat dua kartu kuning. Yang pertama untuk pelanggaran terhadap Ivan Rakitic, yang kedua untuk vonis pelanggaran terhdap Dani Alves.
10 dari 10 halaman

Fernando Torres - 2015/16

" title="Fernando Torres - 2015/16" alt="Fernando Torres - 2015/16" width="688" height="430"/>

Perempat final Liga Champions 2015/16 leg 1
Barcelona 2-1 Atletico Madrid
Kartu merah (menit): Fernando Torres (35')
Skor sebelum kartu merah itu: 0-1.

Fernando Torres membawa Atletico unggul di menit 25, tapi sepuluh menit berselang dia diganjar kartu kuning kedua.

Kartu kuning pertama didapatkan Torres usai melanggar Neymar menit 29. Yang kedua usai insiden dengan Sergio Busquets.

Barcelona berbalik menang lewat sepasang gol Luis Suarez di babak kedua.