
Bola.net - - Selama 12 Juni sampai 13 Juli 2014 mendatang, perhatian para pencinta sepak bola akan tertuju ke Brasil. Di Negeri Samba itulah, Piala Dunia edisi ke-20 akan digelar.
Sebanyak 32 negara sudah dipastikan tampil di putaran utama dan akan bersaing untuk menjadi yang terbaik.
Siapakah yang akan keluar sebagai juara? Pertanyaan itu akan terjawab pada waktunya.
Sebelum tirai turnamen akbar empat tahunan itu diangkat, mari kita kenali lebih dekat segalanya tentang Brasil 2014.
1 dari 20 halaman
Para Kontestan
Berikut ini daftar lengkapnya yang dibagi per zona.
- Tuan rumah: Brasil.
- Amerika Selatan: Argentina, Colombia, Ecuador, Chile dan Uruguay.
- Amerika Utara/Tengah dan Karibia: Amerika Serikat, Kosta Rika, Honduras dan Meksiko.
- Asia: Jepang, Australia, Iran dan Korea Selatan.
- Afrika: Nigeria, Pantai Gading, Kamerun, Ghana dan Aljazair.
- Eropa: Belanda, Italia, Belgia, Swiss, Jerman, Rusia, Bosnia-Herzegovina, Inggris, Spanyol, Yunani, Portugal, Prancis dan Kroasia.
2 dari 20 halaman
Delapan Juara di Brasil 2014
Salah satunya tentu saja tuan rumah, yang memegang rekor juara terbanyak setelah meraih gelar kelimanya pada 2002.
Italia (4), Jerman (3), Argentina (2) serta Uruguay, Prancis, Inggris dan juara bertahan Spanyol (masing-masing 1) pun turut menyemarakkan edisi kali ini.
3 dari 20 halaman
Satu Debutan
Kali ini ada satu, yaitu Bosnia-Herzegovina.
Setelah lolos ke Brasil sebagai juara Grup G kualifikasi zona UEFA dengan memenangi persaingan melawan Yunani, Slovakia, Lithuania, Latvia dan Liechtenstein, Zmajevi pun berhak tampil di turnamen besar pertamanya.
4 dari 20 halaman
12 Kota, 12 Stadion
Berikut daftarnya:
- Rio de Janeiro - Estadio do Maracana (kapasitas 76.935 penonton)
- Brasilia - Estadio Nacional Mane Garrincha (kapasitas 70.042 penonton)
- Sao Paulo - Arena de Sao Paulo (kapasitas 68.000 penonton)
- Fortaleza - Estadio Castelao (kapasitas 64.846 penonton)
- Belo Horizonte - Estadio Mineirao (kapasitas 62.547 penonton)
- Porto Alegre - Estadio Beira-Rio (kapasitas 51.300 penonton)
- Salvador - Arena Fonte Nova (kapasitas 56.000 penonton)
- Recife - Arena Pernambuco (kapasitas 46.154 penonton)
- Cuiaba - Arena Pantanal (kapasitas 42.968 penonton)
- Manaus - Arena Amazonia (kapasitas 42.374 penonton)
- Natal - Arena das Dunas (kapasitas 42.086 penonton)
- Curitiba - Arena da Baixada (kapasitas 43.981 penonton)
Menurut kabar terakhir via BBC, pembangunan setengah dari 12 stadion yang dipersiapkan terancam tak selesai tepat waktu. Semoga itu tak sampai terjadi.
5 dari 20 halaman
Tiket
Tiket tambahan akan dijual pada 8 Desember atau dua hari setelah drawing fase grup. Total, sekitar 3 juta tiket tersedia untuk perhelatan ini dari awal sampai akhir.
Harganya pun bervariasi, tergantung pembeli (fans luar atau lokal) dan tentu saja level pertandingan.
Tiket untuk fase grup mulai dari €69 bagi fans luar dan €11 untuk penduduk lokal. Sementara itu, tiket partai puncak berkisar antara €335 sampai €755.
*€1 = Rp16.062 (nilai tukar per 4 Desember 2013).
6 dari 20 halaman
1950 dan 2014
Brasil pun sejajar dengan Prancis (1938, 1998), Jerman (1974, 2006) dan Italia (1934, 1990) sebagai negara yang dua kali menggelar Piala Dunia.
Selama ini, belum ada negara yang jadi tuan rumah lebih dari dua kali.
*Tambahan: Meksiko juga sudah dua kali jadi tuan rumah, yaitu pada tahun 1970 dan 1986.
7 dari 20 halaman
'Tradisi' Amerika Selatan
Selama ini, belum pernah ada negara non-Amerika Selatan yang berhasil keluar sebagai juara setiap Piala Dunia dimainkan di Amerika Selatan.
Uruguay kampiun di rumah sendiri pada Piala Dunia pertama tahun 1930 dan meraih gelar keduanya di Brasil 1950. Setelah itu, Brasil merajai Chile 1962 dan Argentina jadi yang terbaik di negaranya sendiri pada 1978.
Akankah Spanyol kehilangan gelarnya di Brasil 2014?
8 dari 20 halaman
Drawing
Sebanyak 32 tim dibagi ke dalam empat pot berbeda. Tiap grup berisi empat tim dengan masing-masing satu kontestan dari tiap pot.
Pot 1 (Seeds)
Brasil (tuan rumah, A1)
Spanyol (juara bertahan, ranking 1 FIFA Oktober 2013)
Jerman (ranking 2 FIFA Oktober 2013)
Argentina (ranking 3 FIFA Oktober 2013)
Kolombia (ranking 4 FIFA Oktober 2013)
Belgia (ranking 5 FIFA Oktober 2013)
Swiss (ranking 6 FIFA Oktober 2013)
Uruguay (ranking 7 FIFA Oktober 2013)
Pot 2 (Afrika & Amerika Selatan)
Aljazair
Kamerun
Pantai Gading
Ghana
Nigeria
Chile
Ekuador
Pot 3 (Asia & Amerika Utara)
Australia
Iran
Jepang
Korea Selatan
Kosta Rika
Honduras
Meksiko
Amerika Serikat
Pot 4 (Eropa, 1 tim akan ditempatkan di pot 2)
Bosnia-Herzegovina
Kroasia
Inggris
Prancis
Yunani
Italia
Belanda
Portugal
Rusia
Kami juga mengulas 10 kemungkinan hasil undiannya. Bisa dilihat di sini.
9 dari 20 halaman
Zona Waktu
Perlu diingat bahwa zona waktu tiap-tiap venue di Brasil 2014 hampir tidak ada yang sama. Jadi, konversinya pun menyesuaikan.
DI situs resmi FIFA, sudah disediakan konversi otomatis ke waktu lokal kita. Berdasarkan itu, diketahui bahwa kick-off laga bervariasi antara 23:00 WIB, 02:00 WIB, 03:00 WIB dan 05:00 WIB.
Partai final sendiri dimainkan 14 Juli 2014 pukul 02:00 WIB di Maracana.
10 dari 20 halaman
Fuleco
Menurut situs resmi FIFA, Fuleco 'lahir' pada 1 Januari 2000. Pada saat perhelatan nanti, Fuleco akan berusia 14 tahun. Olahraga favoritnya: sepak bola.
Cangkang biru Fuleco merepresentasikan keindahan alam Brasil. Biru juga melambangkan cerahnya langit dan jernihnya perairan di Negeri Samba, yang kaya akan kehidupan.
11 dari 20 halaman
Brazuca
Namanya Brazuca.
Seperti halnya Fuleco sang maskot, nama untuk bola resmi ini juga ditentukan lewat public vote yang hasilnya diungkap pada 2 September 2012. Brazuca menempati peringkat teratas dengan 77,8% suara, mengalahkan Bossa Nova (14,6%) dan Carnavalesca (7,6%).
Brazuca sendiri punya banyak makna. Salah satunya adalah 'kebanggaan sebagai orang Brasil'.
12 dari 20 halaman
Berapa Gol Yang Tercipta?
645x430/iframe>" title="Berapa Gol Yang Tercipta?" alt="Berapa Gol Yang Tercipta?" width="688" height="430"/>
Kita berharap jumlah gol di Brasil 2014 lebih banyak dari itu. Pasalnya, tren yang ada justru sebaliknya.
Di Jerman 2006, tercipta 147 gol. Di Korsel/Jepang 2002 tercipta 161. Di Prancis 1998 bahkan lebih impresif lagi, yaitu 171 gol.
Itu bisa jadi diakibatkan oleh meningkatnya level organisasi permainan maupun taktik para kontestan, khususnya dalam menggalang pertahanan sebagai fondasi untuk meraih kemenangan.
Namun, sekali lagi, kita berharap tersajinya gelontoran gol demi gol di Brasil 2014.
13 dari 20 halaman
All in One Rhythm
Dalam bahasa Portugis, kalimat itu berbunyi 'Juntos num so ritmo'.
Menurut pemain legendaris Brasil Ronaldo, "Sepak bola adalah segalanya bagi warga Brasil serta bisa menyatukan bangsa, baik tua maupun muda dan dari semua level sosial yang ada."
Itulah maknanya.
14 dari 20 halaman
Spesialis Empat Besar
Jerman sudah 12 kali berlaga di empat besar dan tiga kali tembus sampai menjadi kampiun.
Di urutan kedua ada Brasil dengan 10 semifinal, lalu Italia (8) dan Prancis (4).
Selain itu, Jerman juga membukukan jumlah pertandingan terbanyak di Piala Dunia (99). Namun, Brasil (67) lah yang memegang rekor gelar juara dunia.
15 dari 20 halaman
Menjagokan Siapa?
Setelah itu, ada nama Jerman di urutan kedua.
Argentina serta Spanyol pun difavoritkan, tapi 'hanya' peringkat tiga dan empat. Sementara itu, berdasarkan Oddschecker, Belgia, Belanda, Italia, Kolombia, Inggris dan Uruguay juga menempati top 10 favorit juara.
16 dari 20 halaman
Top 20 FIFA Minus Satu
Dari ke-32 kontestan, Australia adalah pemilik ranking FIFA terendah (59), beberapa tingkat di bawah Korea Selatan (54), Kamerun (51), Jepang (48) dan Iran (45).
17 dari 20 halaman
Regulasi Skuat
Dari 23 nama, tiga di antaranya adalah penjaga gawang dan daftarnya harus sudah diserahkan kepada FIFA tak lebih dari 10 hari sebelum turnamen dimulai.
Jika setelah mengumpulkan daftar skuat ada pemain yang cedera, pemain tersebut bisa digantikan. Namun, dengan catatan bahwa cedera itu dialami sebelum laga perdana tim yang bersangkutan.
Selain itu, pemain yang didaftarkan sebagai penjaga gawang hanya bisa turun di bawah mistar. Korea Utara melakukan blunder terkait regulasi yang satu ini di Piala Dunia 2010.
Waktu itu, Korea Utara hanya membawa dua penjaga gawang dan mendaftarkan striker Kim Myong-won sebagai kiper ketiga. Tujuannya untuk menambah kekuatan di lini depan. Namun sial, berdasarkan regulasi, Kim Myong-won tak bisa bermain di posisinya yang biasa.
18 dari 20 halaman
Klose Mengejar Ronaldo
Saat ini, eks striker Brasil Ronaldo masih memimpin daftar tersebut dengan torehan 15 golnya. Pemain yang berpeluang mengambil takhta The Phenomenon adalah bomber veteran Jerman Miroslav Klose (14 gol).
Klose sekarang berusia 35, tapi kemungkinan bakal masuk skuat jika terbukti fit.
Tak ada jaminan starter bagi Klose. Namun, kalau diturunkan, dia pasti memaksimalkannya.
Satu gol lagi, Klose akan menyamai rekor Ronaldo. Dengan dua gol, Klose akan berkibar sendirian di puncak.
19 dari 20 halaman
Caxirola 'Gantikan' Vuvuzela
Di Brasil, tak ada Vuvuzela. Yang ada adalah Caxirola, instrumen penghasil bunyi dengan cara diguncang-guncang seperti Marakas.
Hanya saja, kabarnya Caxirola bakal dilarang pemakaiannya di dalam stadion selama Piala Dunia 2014.
20 dari 20 halaman
Uang Hadiah
Spanyol yang akhirnya finis sebagai kampiun mendapatkan USD 30 juta.
Untuk Piala Dunia 2014, FIFA telah mengkonfirmasikan bahwa total uang hadiahnya adalah USD 454 juta.
Namun, alokasinya belum dijabarkan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 3 Desember 2013 23:30
-
Piala Dunia 3 Desember 2013 18:25
-
Piala Dunia 3 Desember 2013 17:38
-
Liga Italia 3 Desember 2013 15:20
-
Liga Italia 3 Desember 2013 15:01
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...