Melihat Sosok Barcelona di Tubuh Manchester City

Melihat Sosok Barcelona di Tubuh Manchester City
Josep Guardiola. (c) AFP

Bola.net - Bola.net - Hasil undian babak penyisihan grup Liga Champions 2016/17 mempertemukan dengan Manchester City. Duel kedua tim ini memang sudah tidak asing mengingat mereka pernah berhadapan sebelumnya.

Namun, di luar itu semua, Barcelona dan City memang mempunyai hubungan yang harmonis. Setidaknya ada 12 orang yang terdiri dari pemain, pelatih dan sosok penting yang pindah dari Camp Nou ke Etihad Stadium.

Siapa sajakah mereka? Berikut ini daftarnya.

1 dari 9 halaman

Josep Guardiola

Josep Guardiola

Mungkin inilah sosok yang paling dinanti dalam duel Barcelona melawan Manchester City nantinya. Josep Guardiola merupakan pemain Barcelona sejak era Johan Cruyff dan mempunyai peran yang penting di klub sebelum kembali membawa Barca meraih kesuksesan saat menjadi pelatih. Setelah menangani Bayern Munchen, Guardiola mengambil alih The Citizens di musim panas ini.
2 dari 9 halaman

Ferran Soriano

Ferran Soriano

Soriano pernah menjabat sebagai wakil presiden dan manajer umum Barcelona pada era presiden Joan Laporta. Ia bekerja di Camp Nou antara tahun 2003 sampai 2005. Soriano sekarang adalah CEO di Manchester City dan berperan besar dalam membawa Guardiola ke Premier League.
3 dari 9 halaman

Txiki Begiristain

Txiki Begiristain

Begiristain merupakan mantan rekan setim Josep Guardiol yang kemudian menjadi direktur olahraga Barcelona. Ia tiba di Manchester City beberapa bulan setelah Soriano. Sejumlah legenda Barcelona berhasil dibawanya ke Camp Nou termasuk Ronaldinho, Deco, Dani Alves dan Thierry Henry.
4 dari 9 halaman

Estiarte, Torrent, Planchart dan Bonaventura

Estiarte, Torrent, Planchart dan Bonaventura

Staf kepelatihan Josep Guardiola banyak yang berasal dari Barcelona. Guardiola nampaknya lebih suka bekerja dengan orang-orang yang sudah dikenal keahliannya. Mereka berempat mempunyai berbagai macam keahlian yang dibutuhkan oleh Guardiola untuk membentuk tim yang paling sukses di lapangan.
5 dari 9 halaman

Rodolfo Borrell

Rodolfo Borrell

Banyak orang tahu kisah La Masia, tetapi hanya sedikit yang tahu soal Borrell. Ia ikut bertanggung jawab mengembangkan Lionel Messi, Cesc Fabregas dan pemain muda berbakat lainnya di akademi. Borrell pindah ke City pada 2012 setelah bekerja di Liverpool bersama Rafael Benitez.
6 dari 9 halaman

Mikel Arteta

Mikel Arteta

Setelah menjalani karir di Inggris, Spanyol, Prancis dan Skotlandia, Arteta pensiun di musim panas untuk bekerja menjadi staf kepelatihan Josep Guardiola di Manchester City. Sebelum bermain untuk sejumlah tim seperti Arsenal, Everton, Rangers dan PSG, Arteta dibesarkan di akademi Barcelona, tetapi tidak pernah menembus tim utama.
7 dari 9 halaman

Yaya Toure

Yaya Toure

Toure jelas bukan pemain favorit Josep Guardiola. Gelandang Pantai Gading itu menjadi anggota skuat Barcelona antara 2007 dan 2010 sebelum bergabung dengan Manchester City. Kemunculan Sergio Busquets menghalangi Toure bermain di tim utama, dan kini pemain berusia 33 itu bersatu kembali dengan mantan bosnya.
8 dari 9 halaman

Nolito

Nolito

Nolito merupakan produk tim junior Barcelona lainnya dan ia diberi debut tim utama oleh Josep Guardiola sebelum bergabung Benfica. Premier League datang memanggilnya di musim panas ini dalam kesepakatan 18 juta euro dan ia bermain dengan baik dengan mencetak dua gol saat menang 4-1 di Stoke City.
9 dari 9 halaman

Claudio Bravo

Claudio Bravo

Bravo baru saja meninggalkan Camp Nou setelah menjadi kiper utama Barcelona selama dua musim. Kiper Chile itu bergabung dengan Manchester City untuk membantu Josep Guardiola membangun serangan dari belakang. Bravo bakal menghadapi mantan klubnya di Liga Champions tapi ia menghadapi tekanan beradaptasi cepat dengan kehidupan di Inggris.