Lima Klub Yang Bisa Jadi Tujuan Pierre-Emerick Aubameyang

Lima Klub Yang Bisa Jadi Tujuan Pierre-Emerick Aubameyang
Pierre-Emerick Aubameyang (c) AFP

Bola.net - Bola.net - Pierre-Emerick Aubameyang sudah sejak lama dikabarkan ingin meninggalkan Borussia Dortmund. Namun, penyerang asal Gabon belum lama ini mengindikasikan dirinya bakal hengkang ke klub lain pada bursa transfer musim panas mendatang.

Aubameyang sangat santer dikaitkan dengan Real Madrid mengingat raksasa La Liga itu merupakan klub impiannya. Namun, tidak menutup kemungkinan Auabemeyang bergabung dengan tim lain karena tengah menjadi incaran sejumlah klub top Eropa.

Berikut ini lima klub yang bisa jadi tujuan dari Aubameyang.

1 dari 5 halaman

Real Madrid

Real Madrid

Real Madrid merupakan klub impian hampir semua pesepakbola dan salah satunya adalah Aubameyang. Pemain Gabon itu pernah berjanji kepada kakeknya bahwa dia akan bermain untuk Real Madrid selama masa sepanjang karirnya.

Madrid bisa jadi tujuan yang ideal bagi Aubameyang mengingat ia punya kualitas yang sangat bagus untuk bermain di Santiago Bernabeu. Namun, transfer Aubameyang nanti mungkin saja akan menimbulkan korban di klub.

Kedatangan Aubameyang otomatis akan membuat karir Karim Benzema bersama Los Blancos berakhir. Namun, semua keputusan tergantung pada presiden Florentino Perez dan Aubameyang masih punya opsi yang lain selain  Madrid.
2 dari 5 halaman

Liverpool

Liverpool

Aubameyang tentu punya hutang budi yang besar kepada Jurgen Klopp. Manajer Jerman itu merekrut Aubameyang ke Borussia Dortmund dari tim Ligue 1 Saint-Etienne dan setelah itu karirnya bersinar terang. Sekarang Aubameyang dikabarkan akan meninggalkan Dortmund dan reuni dengan Klopp di Liverpool mungkin saja bisa terjadi.

Seperti diketahui, Liverpool sangat membutuhkan penyerang tajam dan Aubameyang bisa menjadi pemain yang ideal untuk memimpin lini depan The Reds. Liverpool bukan memang bukan klub yang suka menggelontorkan uang dalam jumlah besar tapi setelah terpeleset dalam perburuan gelar musim ini, mungkin mereka bisa berubah pikiran.
3 dari 5 halaman

Manchester City

Manchester City

Manchester City juga memenuhi syarat sebagai tujuan untuk Aubameyang. Josep Guardiola adalah manajer yang bisa menarik pemain bintang ke Etihad Stadium. Meski pernah sukses di Barcelona dan Bayern Munchen, Guardiola masih cukup kesulitan untuk membuat dampak instan di Premier League dan sepertinya ingin menghamburkan uang di musim panas untuk memperkuat skuatnya.

Hubungan Guardiola dengan Sergio Aguero sekarang ini dikabarkan sedang tidak harmonis setelah kedatangan Gabriel Jesus yang tampil cukup impresif. Aubameyang adalah striker yang cocok dengan sistem Guardiola dan masa depan pemain Gabon itu mungkin saja ada di Manchester biru.
4 dari 5 halaman

Chelsea

Chelsea

Antonio Conte baru musim ini berada di Chelsea dan ia sepertinya akan mencetak sejarah di Inggris. Chelsea tak tergoyahkan di puncak klasemen dan sangat difavoritkan untuk meraih gelar Premier League pada akhir musim. Namun, masa depan bomber utama mereka Diego Costa selalu menjadi bahan spekulasi setelah ia mendapat tawaran menggiurkan dari klub Tiongkok pada Januari kemarin.

Apabila Costa memutuskan pergi pada musim panas, Chelsea tentu membutuhkan striker yang berkualitas untuk menggantikan pemain asal Spanyol tersebut dan Aubameyang tentu mampu melakukannya. Bahkan jika Costa tetap bertahan di Stamford Bridge, kedatangan Aubameyang akan memberikan Conte opsi untuk menggunakan formasi 3-5-2 yang sudah terbukti sukses di Italia.
5 dari 5 halaman

PSG

PSG

Lahir dan dibesarkan di Prancis, Aubameyang mungkin tertarik kembali ke tanah kelahirannya bersama PSG. Jawara Ligue 1 sedang mengalami musim yang mengecewakan di bawah Unai Emery dan mungkin saja bisa gagal mempertahankan gelar mereka. PSG tentu akan melakukan segala cara untuk mengembalikan dominasi mereka di Prancis dan Aubameyang jelas bisa membantu mereka.

PSG punya daya tarik yang luar biasa, tapi uang juga bukanlah segalanya dalam sepakbola. Sebaliknya, Aubameyang sudah kenal dengan kompetisi Ligue 1 lantaran ia pernah bermain di sana dengan beberapa klub Prancis. Pemain Gabon bisa jadi bintang baru di PSG setelah ditinggal sang legenda Zlatan Ibrahimovic.