Lima Klub Yang Berpotensi Mendapatkan Paul Pogba

Lima Klub Yang Berpotensi Mendapatkan Paul Pogba
Paul Pogba (c) AFP

Bola.net - Bola.net - Paul Pogba merupakan salah satu gelandang terbaik saat ini dan kemampuannya meningkat pesat setelah bergabung dengan Juventus. Pemain Prancis itu sudah membantu Bianconeri memenangkan banyak gelar.

Meski meraih kesuksesan besar di Turin, nama Pogba selalu dikaitkan dengan pintu keluar Juventus. Beberapa klub besar dikabarkan bersedia menggelontorkan dana besar untuk mendapatkan servis pemain berusia 23 tahun itu. Dan berikut ini adalah lima klub yang berpeluang besar merekrut Pogba di musim panas ini.

1 dari 5 halaman

Real Madrid

Real Madrid

Real Madrid selalu mencari pemain kelas dunia di bursa transfer dan Pogba sudah memenuhi kriteria untuk bermain di Santiago Bernabeu. Terlebih presiden Florentino Perez pernah menyatakan ketertarikannya untuk mendatangkan Pogba.

"Jika pemain seperti Pogba tersedia, kami bisa ke bursa transfer untuk mendapatkannya. Tapi akan sulit mencapai kesepakatan," kata Perez kepada Marca.

Los Blancos tampaknya bisa menjadi tujuan yang logis bagi Pogba mengingat Zinedine Zidane begitu mengagumi sang pemain dan Pogba sendiri juga mengidolakan Zidane. Pogba tentunya bisa semakin menambah kekuatan lini tengah Madrid setelah menjuarai Liga Champions.
2 dari 5 halaman

Barcelona

Barcelona

Barcelona dikabarkan sudah sejak lama mengincar Pogba. Pemain Prancis itu mempunyai talenta yang luar biasa dan bisa menjadi upgrade yang sempurna buat Ivan Rakitic.

Pindah ke Barcelona akan memberi kesempatan Pogba bermain bersama pemain kelas dunia seperti Lionel Messi dan Andres Iniesta. Untuk mendatangkan Pogba tentunya dibutuhkan dana yang tidak sedikit, namun transfer tersebut bisa terwujud asalkan pemain yang bersangkutan memang ingin datang ke Camp Nou.
3 dari 5 halaman

Chelsea

Chelsea

Antonio Conte, manajer yang membawa Pogba ke Juventus dari Manchester United akan mengambil alih klub London di musim depan. Mengingat lini tengah Chelsea membutuhkan amunisi baru, Pogba akan menjadi pilihan yang ideal untuk The Blues.

Performa Nemanja Matic menurun drastis di musim kemarin dan John Obi Mikel sudah mulai dimakan usia. Jika Conte menginginkan Chelsea menjadi kekuatan yang dominan lagi di Premier League, maka membawa Pogba ke Stamford Bidge akan menjadi keputusan yang brilian.
4 dari 5 halaman

Manchester City

Manchester City

Josep Guardiola akan melakukan perombakan besar di Manchester City sehingga bakal melibatkan beberapa pemain di bursa transfer. Pogba sangat ideal untuk Guardiola dan pemain Prancis itu bakal cocok dengan filosofi yang akan diterapkan Guardiola di City.

Yaya Toure sudah melewati masa jayanya dan kemungkinan akan dijual pada musim panas ini. Pogba, yang pernah berbicara tentang kemungkinan bekerja dengan Guardiola, akan menjadi pengganti yang sempurna untuk pemain Pantai Gading itu.
5 dari 5 halaman

Manchester United

Manchester United

Manchester United melepas Pogba secara gratis pada tahun 2012 dan belakangan diketahui bahwa Setan Merah sangat menyesali keputusan tersebut. Kini MU dikabarkan sedang menyusun rencana untuk memulangkan Pogba ke Old Trafford.

MU memang kesulitan mencari gelandang berkarakter seperti Pogba pasca ditinggal Roy Keane pada tahun 2005. Pogba dikabarkan masuk dalam daftar belanja Jose Mourinho di musim panas dan kembalinya pemain berusia 23 tahun itu akan membuat MU kembali menjadi penantang gelar Premier League.