Kumpulan Momen-momen Penting Pedro Saat Masih di Barcelona

Kumpulan Momen-momen Penting Pedro Saat Masih di Barcelona
(c) ist

Bola.net - Bola.net - Hijrahnya ke menyisakan sejumlah kenangan manis bagi klubnya terdahulu, . Ya, pemain berusia 28 tahun yang memulai karirnya di tim utama sejak 2008 tersebut kerap memberikan sebuah hal manis bagi klub asal Catalan tersebut.

Sayangnya, dari era Pep Guardiola hingga Luis Enrique, sang pemain tetap saja menjadi pemain yang cukup sering duduk di bangku cadangan. Ya, Pedro sering menjadi supersub hanya jika pasukan Biru-Merah itu sedang mengalami kesulitan mencetak gol.

Meski begitu, Pedro tidak serta-merta disisihkan dari daftar pemain legenda milik Barca. Selama kurang lebih 9 tahun itulah sejumlah gelar yang berhasil diraih Barca adalah berkat kemampuan pemain Tenerife itu dalam membaca peluang.

Sudah banyak pertandingan yang memberikan kenangan indah salah satunya adalah gol tunggalnya saat menghempaskan Shakhtar Donetsk di ajang Piala Super Eropa 2009 silam. Selain itu, masih banyak lagi momen-momen di mana Pedro sangat berjasa bagi perjalanan Barcelona selama ini.

Lantas, apa saja momen-momen tersebut?

Berikut kami berikan daftar kumpulan momen-momen terpenting Pedro bersama Barcelona.

1 dari 10 halaman

12 Januari 2008

12 Januari 2008

Pedro yang kala itu disebut sebagai pemain yang luar biasa oleh Pep Guardiola mulai diturunkan ketika melawan Murcia. Dirinya menggantikan Samuel Eto'o beberapa menit sebelum pertandingan berakhir.
2 dari 10 halaman

16 Agustus 2009

16 Agustus 2009

Pemain jebolan La Masia tersebut berhasil menjawab keraguan publik Camp Nou dengan mencetak gol di ajang Piala Super Spanyol 2009 melawan Athletic Bilbao. Pada leg pertama di San Mames itu, Barca pun keluar sebagai pemenang di leg pertama.

Gol Pedro itu membuat segalanya menjadi lebih mudah di leg kedua yang dihelat di Camp Nou.
3 dari 10 halaman

28 Agustus 2009

28 Agustus 2009

Secara luar biasa, Pedro yang saat itu masih terbilang muda (24 tahun), sukses menjadi penentu kemenangan Blaugrana di ajang Piala Super Eropa 2009 silam. Ia sukses mencetak gol di babak kedua perpanjangan waktu, menit ke-115.

Gol itu pun akhirnya membuat Barca meraih gelar kelima sebelum akhirnya sukses meraih sextuple di era Guardiola.
4 dari 10 halaman

16 Desember 2009

16 Desember 2009

Pedro kembali menjadi pencetak gol penting, kali ini di ajang Piala Dunia antar klub melawan Atlante pada babak semifinal.

Gol ini juga membuatnya mencatat rekor bagi dirinya sendiri, yaitu menjadi pemain yang mampu mencetak gol di enam kompetisi berbeda.
5 dari 10 halaman

10 April 2010

10 April 2010

Mencetak gol di partai El Clasico dan membawa Barca memimpin 0-2 di Santiago Bernabeu. Saat itu, ia juga behasil membawa Barca menjadi jawara La Liga dengan 99 poin.
6 dari 10 halaman

26 Januari 2011

26 Januari 2011

Meraih 100 kali penampilannya bersama Blaugrana. Saat itu, ia sudah sukses mencetak 41 gol.
7 dari 10 halaman

28 Mei 2011

28 Mei 2011

Meraih gelar Liga Champions pertamanya saat Barca mengalahkan Manchester United 3-1 di partai puncak.
8 dari 10 halaman

21 September 2013

21 September 2013

Mencetak hat-trick pertamanya ketika melawan Rayo Vallecano.
9 dari 10 halaman

6 Juni 2015

6 Juni 2015

Pedro kembali mengangkat trofi si kupung besar setelah timnya, Barcelona, mampu menghajar Juventus dengan skor 3-1. Pada pertandingan ini Pedro tidak mencetak gol.
10 dari 10 halaman

11 Agustus 2015

11 Agustus 2015

Golnya di partai final Piala Super Eropa 2015 mengulangi kejadian pada tahun 2009 di Wembley. Ya, dia mengulangi kejadian saat dirinya mencetak gol penentu di menit ke-115 juga di ajang yang sama, Piala Super Eropa.

Barca pun akhirnya keluar sebagai juara dengan skor 5-4.