Klub-klub yang Berpotensi Menjadi Pelabuhan Baru Thierry Henry

Klub-klub yang Berpotensi Menjadi Pelabuhan Baru Thierry Henry

Bola.net - Bola.net - Sejak resmi berpisah dengan New York Red Bulls, sampai saat ini Thierry Henry masih belum juga menentukan masa depannya. Entah masih akan melanjutkan bermain, ataukah berniat untuk menjadi pelatih.

Kendati demikian, nyatanya masih banyak klub di luar sana yang masih ingin memakai jasa top skorer sepanjang masa Arsenal ini. Andai masih memutuskan untuk bermain, klub-klub berikut ini diprediksi bakal jadi persinggahan King Henry.

1 dari 6 halaman

Arsenal

Arsenal

Kembali ke Arsenal dan pensiun di sana, hal itu sudah pasti merupakan mimpi para fans Arsenal dan tentunya Henry sendiri. Bakal dimainkan atau tidaknya Henry adalah masalah lain. Sosok kharismatiknya pasti akan meningkatkan motivasi para penggawa Arsenal yang saat ini sedang berada dalam krisis.
2 dari 6 halaman

AS Monaco

AS Monaco

Di klub inilah Thierry Henry pertama kali berjumpa dengan Arsene Wenger. Selain memori indah, AS Monaco sendiri saat ini merupakan klub yang kuat dalam sisi finansial. Bukan tak mungkin Henry memilih untuk mengakhiri karirnya di Prancis, dan AS Monaco adalah klub yang paling berpeluang untuk disinggahi sang legenda.
3 dari 6 halaman

Bordeaux

Bordeaux

Mantan rekan setim Henry di Timnas Prancis yang saat ini menjabat sebagai manajer Bordeaux, Willy Sagnol sudah mengungkapkan hasratnya untuk merekrut pemain 37 tahun tersebut.

"Di TV, saya melihat Henry masih belum yakin tentang masa depannya, maka dari itu saya coba memanfaatkan kesempatan ini untuk sekedar mengirimkan pesan dan tawaran kepadanya." ungkap Sagnol.
4 dari 6 halaman

Shanghai Shenhua

Shanghai Shenhua

Klub raksasa asal China, Shanghai Shenhua sudah diketahui memiliki obsesi tersendiri untuk mendatangkan nama-nama besar dari Eropa. Didier Drogba dan Nicolas Anelka adalah dua sosok yang sudah pernah membela Shanghai Shenhua. Andai Henry masih berniat untuk bermain sembari mengumpulkan pundi-pundi, Shanghai Shenhua adalah salah satu tempat yang tepat.
5 dari 6 halaman

Galatasaray

Galatasaray

Raksasa Turki ini juga terkenal memiliki kegemaran untuk mendatangkan bintang-bintang besar yang sudah melewati masa keemasannya. Hamit Altintop, Didier Drogba, dan Felipe Melo adalah contohnya. Pekan lalu bahkan beredar kabar kalau Galatasaray tengah mencoba melakukan pembicaraan dengan kubu Henry.
6 dari 6 halaman

Klub ISL

Klub ISL

Bukan rahasia lagi kalau ISL (Indian Super League) saat ini diisi oleh para bintang-bintang dunia yang tengah berada dalam masa senjanya. Rekan-rekan Henry di era Invincibles seperti Robert Pires dan Freddy Ljungberg sudah terlebih dahulu merumput di sana. Bisa jadi Henry akan menjadi bintang baru yang siap menambah kesemarakan ISL.