
Bola.net - Bola.net - Tiga gol, tanpa kebobolan. Tiga angka di laga perdana. Langkah awal yang sempurna untuk sang juara bertahan.
Cristiano Ronaldo selalu ada saat dibutuhkan. Dia kembali dan mencetak dua gol untuk timnya. Kapten Sergio Ramos menyumbang satu gol dengan overhead kick yang cukup indah.
Ini adalah sebuah kemenangan yang hakiki bagi Real Madrid.
Advertisement
Real Madrid menjamu APOEL Nicosia di Santiago Bernabeu pada matchday pembuka Grup H Liga Champions 2017/18, Kamis (14/9). Madrid menang 3-0 dan meraih tiga poin pertama mereka.
Madrid pun selalu mencetak gol dalam 37 partai kandang terakhirnya di Liga Champions.
Pasukan Zinedine Zidane langsung memimpin di menit 12 ketika crossing rendah Gareth Bale dari sisi kiri dikonversi oleh Ronaldo menjadi gol pembuka. Keunggulan tuan rumah baru bertambah di babak kedua, lewat eksekusi penalti Ronaldo pada menit 51. Ramos lalu menegaskan kemenangan timnya dengan gol penutup di menit 61.
Tradisi Madrid, selalu menang pada partai Liga Champions pertamanya di Bernabeu, tetap terjaga.
10 - Real Madrid have always won their first game of a #UCL season played at Santiago Bernabeu. Coliseum. pic.twitter.com/OwmfbmKNK8
— OptaJose (@OptaJose) September 13, 2017
"Kami ingin mengawali langkah di kompetisi ini dengan baik. Kami tidak hebat di babak pertama, tapi sangat bagus di babak kedua. Mengambil tiga poin di awal sangat penting. Meraih clean sheet juga krusial," kata Zidane seperti dilansir UEFA.com.
Sementara itu, pelatih APOEL Giorgos Donis mengatakan: "Kami harus realistis. Dari awal, kami tahu kalau ini akan berat. Ini pengalaman bagi kami semua."
"Anak-anak sudah mengerahkan semua kemampuan mereka, tapi sangat sulit kalau menghadapi lawan seperti ini."
RONALDO YANG SELALU ADA SAAT DIBUTUHKAN
Absennya Ronaldo di pentas domestik akibat skorsing begitu terasa. Madrid hanya bisa imbang dalam dua partai kandang terakhirnya di La Liga, yakni 2-2 vs Valencia dan 1-1 vs Levante.
Namun Ronaldo bebas turun di Eropa. Dua gol ke gawang APOEL menjadi bukti bahwadia selalu ada saat Madrid membutuhkannya.
"Dia pemain penting bagi kami. Dia selalu ada saat kami membutuhkannya dan selalu mencetak gol. Saya harap dia bisa terus seperti ini," kata Zidane tentang pemain pilarnya tersebut.
Mengenai Bale, yang musim lalu absen lama akibat cedera dan kali ini langsung berkontribusi memberi assist, Zidane mengatakan: "Sedikit demi sedikit Bale telah kembali. Dia absen empat bulan musim lalu, tapi pramusim ini dia bagus dan tetap fit meski main di banyak pertandingan. Kita akan segera melihat lagi Gareth yang sebenarnya."
RONALDO, THE PUNISHER
Gol keduanya dalam laga ini, yang tercipta dari titik putih, adalah gol penalti ke-12 Ronaldo di Liga Champions. Itu sementara membuatnya jadi pencetak gol penalti terbanyak dalam sejarah kompetisi ini, unggul satu atas Lionel Messi (Barcelona).
12 - Cristiano Ronaldo is now the player with the most penalty goals scored in #UCL history (Lionel Messi, 11). Punisher. pic.twitter.com/qGWIqrX4F4
— OptaJose (@OptaJose) September 13, 2017
Statistik-statistik lainnya (via UEFA.com, Opta, MisterChip):
- Cristiano Ronaldo makin memantapkan posisinya sebagai all-time top scorer Liga Champions dengan torehan 107 gol.
- Cristiano Ronaldo sudah mengukir 107 gol di Liga Champions (1-15 bersama Manchester United, 16-107 bersama Real Madrid), sedangkan Lionel Messi di urutan kedua dengan 96 gol (semuanya bersama Barcelona).
- Cristiano Ronaldo mencetak 56 gol kandang di Liga Champions, lebih banyak daripada pemain-pemain lainnya (Lionel Messi 54 gol kandang).
- Cristiano Ronaldo sudah mencetak gol di 12 edisi Liga Champions, masih kalah dari Ryan Giggs (16), Raul Gonzales (15) dan Lionel Messi.
- Cristiano Ronaldo adalah pemain pertama yang mampu mencetak 30 brace (dua gol dalam satu laga) di Liga Champions - Lionel Messi 27 brace.
MAN OF THE MATCH
Ronaldo menjadi aktor utama di balik kemenangan Madrid atas wakil Siprus tersebut. Dia mendapatkan rating tertinggi dari WhoScored, juga terpilih sebagai Player of the Match versi UEFA.
Cristiano Ronaldo vs APOEL
Menit bermain: 90
Tembakan: 9
Tembakan tepat sasaran: 3
Gol: 2
Operan: 27
Operan akurat: 81,5%
Operan berpeluang gol: 2
Assist: 0
Dribel: 2
Dilanggar: 1.
RAMOS 350 KEMENANGAN
Seperti dilansir situs resmi klub, kemenangan atas APOEL ini adalah kemenangan ke-350 Sergio Ramos bersama Real Madrid. Milestone ini dia capai di musim ke-13 dia memperkuat Los Merengues.
Bersama Madrid selama ini, Ramos sudah menjuarai tiga Liga Champions, dua Piala Dunia Antarklub FIFA, tiga Piala Super Eropa , empat La Liga, dua Copa del Rey dan tiga Supercopa de Espana.
"Saya senang dengan hasil ini, juga karena cukup beruntung bisa mencetak gol pertama saya di Liga Champions tahun ini," kata bek dan kapten Madrid tersebut.
JALAN MASIH PANJANG
Madrid adalah juara di dua edisi terakhir. Musim ini, sang pemegang rekor 12 gelar mengincar hat-trick trofi.
Madrid berada di grup yang cukup sulit. Selain APOEL, dua saingan mereka yang lain adalah Tottenham Hotspur dan .
Madrid memimpin klasemen sementara bersama Tottenham, yang menghajar Dortmund 3-1 di Wembley lewat gol Son Heung-Min dan brace Harry Kane.
Jalan Madrid menuju hat-trick juara Liga Champions masih panjang. Pada matchday berikutnya, 26 September mendatang, Madrid akan tandang ke markas Dortmund dan APOEL menjamu Tottenham.
"Saya senang bisa kembali bermain. Ini kompetisi yang berbeda, dan main lagi serta mencetak gol sangat penting bagi saya. Saya membantu tim, dan saya senang melakukannya," kata Ronaldo.
"Jalan masih panjang; mari lalui satu demi satu. Yang pertama adalah fase grup ini. Tentu saja kami ingin menang di turnamen ini."
"Liga Champions adalah kompetisinya Real Madrid dan kami ingin menjuarainya."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 13 September 2017 22:33
-
Liga Spanyol 13 September 2017 20:07
-
Editorial 13 September 2017 15:46
-
Liga Spanyol 13 September 2017 15:00
-
Liga Spanyol 13 September 2017 14:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...