Janji Yang Tidak Ditepati Wenger Soal Jual Pemain

Janji Yang Tidak Ditepati Wenger Soal Jual Pemain
Arsene Wenger (c) Ist

Bola.net - Bola.net - Rumor seputar masa depan Alexis Sanchez masih tetap saja bergulir. Arsene Wenger sudah sangat jelas kalau pemain Chile itu tidak akan dijual.

Tapi ada masalah. Wenger sudah sering berjanji seperti itu di bursa transfer sebelumnya tapi pada akhirnya tidak pernah menepatinya.

Para pemain berikut ini justru dilepas Wenger meski sebelumnya telah dilabeli tidak akan dijual. Siapa saja mereka? Berikut ini daftarnya seperti dilansir Metro.

1 dari 6 halaman

Thierry Henry

Thierry Henry

Wenger bersikeras bahwa Henry akan tetap menjadi pemain Arsenal, bahkan menggambarkan ketertarikan Barcelona sebagai isu belaka – persis seperti yang telah dilakukannya dengan Sanchez sekarang. Tapi dua minggu kemudian Henry terlihat memegang seragam Barca.

Beberapa hari kemudian Eduardo bergabung dari Dinamo Zagreb, namun sementara pemain Kroasia itu mencetak tujuh gol dalam seluruh karirnya di Arsenal, Henry menjadi top skorer Blaugrana di musim pertamanya dan memenangkan Liga Champions di musim kedua.
2 dari 6 halaman

Emmanuel Adebayor

Emmanuel Adebayor

Wenger mempertahankan Adebayor setelah mencetak 30 gol dalam satu musim, meski ada ketertarikan dari AC Milan dan ketajamannya menurun pada musim berikutnya

Pelatih Prancis itu akhirnya bersedia melepaskan pemain depan asal Togo tersebut setahun kemudian.

Komentarnya tentang Adebayor masih berada dalam rencananya sepertinya dirancang untuk memberi harga maksimal bagi striker tersebut ketimbang memberikan fakta bahwa dia senang untuk menjual.
3 dari 6 halaman

Samir Nasri

Samir Nasri

Musim panas tahun 2011 sangat menyedihkan bagi Wenger. Kontrak Samir Nasri dan Gael Clichy akan segera habis dan mereka diminati oleh Manchester City, sedangkan Barcelona kembali melanjutkan usaha mereka untuk mengejar Cesc Fabregas.

Wenger selalu berjuang untuk kalah dalam pertempuran sejauh ini, tapi Nasri dianggap sebagai penerus pemain Spanyol itu di klub dan keputusannya untuk meninggalkan tim yang tidak pernah finis lebih tinggi dari peringkat ketiga di Premier League sudah tepat.
4 dari 6 halaman

Cesc Fabregas

Cesc Fabregas

Wenger berjuang dengan baik untuk mempertahankan Fabregas, baru akhirnya menjualnya saat musim Premier League sudah dimulai. Transfer ini selalu terasa tidak terelakkan, meski Wenger tidak berpikir demikian.

Ketertarikan Barcelona signifikan dan sudah lama, sementara Fabregas – dengan sedikit bujukan dari rekan setimnya di timnas Spanyol Gerard Pique – bersikeras bahwa dia ingin kembali ke Barcelona. Pada akhirnya, Wenger tidak bisa menghalanginya.
5 dari 6 halaman

Robin van Persie

Robin van Persie

Saga Van Persie sering disebut sebagai contoh terbaru Wenger yang tidak setia terhadap janji transfernya. Manajer Prancis itu menyatakan bahwa situasi ini berbeda dengan Sanchez, meski salah menyebut kalau Van Persie hampir berusia 31 tahun ketika bergabung dengan United padahal realitanya dia baru saja berusia 29 tahun dan lima bulan lebih tua dari Sanchez sekarang.

Namun pada akhirnya Arsenal harus menjual Van Persie, meski saat itu mereka akan bermain di Liga Champions. Sekarang, Alexis bisa lebih berharga bagi The Gunners karena ia dapat membantu The Gunners kembali ke empat besar, bahkan jika dia pergi musim panas mendatang dengan gratis.
6 dari 6 halaman

Bacary Sagna

Bacary Sagna

Kesepakatan Sagna memberi harapan paling besar bagi penggemar Arsenal. Pada di tahun 2012, dia melakukan wawancara yang mengkritik keputusan klub menjual Van Persie dan sepertinya memicu langkah yang sama saat kontraknya habis.

Tapi Wenger mengatakan dia tidak akan dijual dan tidak pernah mengubah pendiriannya, meski Arsenal mengorbankan biaya transfer saat Sagna pindah ke Man City dengan status bebas transfer dua tahun setelah dia pertama kali menyatakan ingin pindah.