Inilah Para Negara Debutan di Ajang Euro 2016

Inilah Para Negara Debutan di Ajang Euro 2016
Euro 2016 (c) Bola.Net

Bola.net - Bola.net - Turnamen Sepakbola terakbar di Benua Eropa, European Championship atau yang dikenal juga dengan Euro 2016 akhirnya resmi digelar di Prancis pada hari Sabtu (11/6) dini hari tadi. Seluruh publik pecinta sepakbola sudah tidak sabar untuk menyaksikan para bintang-bintang sepakbola terbaik di benua biru saling beradu keahlian di Turnamen Empat tahunan ini.

Sebagian besar kontestan di Euro 2016 nanti merupakan negara yang sudah langganan bermain di Euro semenjak periode-periode sebelumnya, bahkan beberapa di antara mereka sudah mencicipi rasanya menjadi juara di benua Eropa tersebut. Namun bagi sejumlah negara, Euro 2016 nanti merupakan momen yang fenomenal karena untuk pertama kalinya mereka turut berpartisipasi dalam turnamen akbar tersebut.

Dari total 24 peserta Euro 2016 kali ini, tercatat 5 diantaranya baru pertama kali berkompetisi di ajang Euro semenjak Federasi Sepakbola mereka berdiri berpuluh-puluh tahun lalu. Siapa saja mereka? Berikut Bolanet sajikan negara-negara yang mencatatkan debut mereka di Euro 2016 kali ini.

1 dari 5 halaman

Albania

Albania

Nama : Timnas Albania
Tahun Berdiri: 1930
Ranking FIFA : 42
Pelatih : Gianni De Biassi
Kapten: Lorik Cana (Nantes)
Prestasi Terbaik: Juara Balkan Cup 1946, Juara Malta Tohmans International Tournament 2000

Albania merupakan salah satu negara yang menjadi kejutan di ajang Euro 2016 kali ini. Pasalnya negara yang terletak di Eropa Tenggara ini sama sekali tidak diperhitungkan bisa menembus babak finl Euro 2016.

Albania sendiri berhasil lolos ke babak final Euro 2016 setelah mereka menjadi Runner up di Grup I Babak kualifikasi Euro 2016. Pada saat itu mereka tergabung dengan Portugal, Denmark, Serbia dan Armenia. Meski tidak diunggulkan, berkat tangan dingin pelatih Gianni De Biasi, Albania yang diperkuat pemain-pemain kelas kedua Eropa berhasil mengikuti turnamen Internasional pertama mereka sepanjang sejarah.

Di putaran Final Euro 2016 nanti mereka akan berhadapan dengan Grup A bersama dengan Prancis, Rumania, dan Swiss. Meski berat, Albania diyakini bisa menjadi kuda hitam di Euro 2016 mendatang.
_________________________________________
2 dari 5 halaman

Islandia

Islandia

Nama : Timnas Islandia
Tahun Berdiri : 1921
Ranking FIFA: 34
Pelatih : Lars Lagerbäck & Heimir Hallgrímsson
Kapten:  Aron Gunnarsson (Cardiff City)
Prestasi Terbaik: Lolos Babak Playoff Piala Dunia 2014

Nama Timnas Islandia sendiri memang tidak begitu populer di peta kekuatan sepakbola Eropa. Hal ini dikarenakan negara yang terletak di Eropa Utara ini memang tidak memiliki pemain-pemain dengan label bintang, di mana sebagian besar Punggawa Timnas Islandia memperkuat klub-klub lokal dan klub-klub kasta kedua di Sepakbola Eropa.

Meski bermaterikan pemain yang 'biasa-biasa' saja, Islandia sukses menggegerkan babak Kualifikasi Euro 2016 dengan finish sebagai Runner Up. Tergabung di Grup A, mereka berhasil menyisihkan Belanda yang merupakan tim langganan di Euro 2016, bahkan mereka bisa finish di atas Turki.

Semenjak berdiri pada tahun 1921, Islandia memang tidak pernah berpartisipasi di Piala Dunia maupun di ajang Euro. Akan tetapi tanda-tanda kebangkitan sepakbola Islandia sudah mulai terlihat saat mereka lolos ke babak Playoff Piala Dunia 2014 lalu. Semua ini berkat kerja keras dari duet pelatih Lars Lagerback dan Heimir Hallgrimsson yang suskes membawa Aron Gunnarsson dkk lolos ke Euro untuk pertama kalinya dalam sejarah negara mereka.
3 dari 5 halaman

Slovakia

Slovakia

Nama: Timnas Slovakia
Tahun Berdiri: 1993
Ranking FIFA: 24
Pelatih: Jan Kozak
Kapten: Martin Skrtel (Liverpool)
Prestasi Terbaik: Babak 16 Besar Piala Dunia 2010

Pada Era tahun 50-60'an, negara Cekoslovakia merupakan salah satu negara yang masuk kedalam peta kekuatan sepakbola Eropa, di mana mereka pernah memenangkan Euro pada tahun 1976 dan berada di peringkat ketiga pada Euro 1960 dan 1980. Namun setelah membubarkan diri pada tahun 1993, beberapa negara pecahan Cekoslovakia masih konsisten menjadi salah satu tim yang diperhitungkan di kancah sepakbola Eropa, salah satunya adalah Slovakia.

Di era sepakbola Modern ini, Slovakia selalu identik dengan nama gelandang Napoli, Marek Hamsik dan Bek Liverpool Martin Skrtel. Namun sayang penampilan mereka cenderung inkonsisten setelah mereka melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan kemarin. Namun setelah Jan Kozak mengambil alih tampuk kepemimpinan Timnas Slovakia, Marek Hamsik dkk mulai tampil konsisten dan berhasil menembus Euro 2016 setelah menjadi Runner Up Grup C babak kualifikasi Euro 2016 kemarin.

Di putaran final Euro 2016 nanti, Slovakia akan berhadapan dengan Inggris, Rusia, dan Wales di Grup B. Menarik untuk ditunggu apakah mereka akan kembali meneruskan magis mereka di Prancis nanti.
4 dari 5 halaman

Irlandia Utara

Irlandia Utara

Nama: Timnas Irlandia Utara
Tahun Berdiri: 1921
Ranking FIFA: 25
Pelatih: Michael O'Neil
Kapten: Steven Davis (Southampton)
Prestasi Terbaik: Babak Perempat FInal Piala Dunia 1958

Salah satu negara yang baru berhasil debut di ajang Euro 2016 kali ini adalah Irlandia Utara. Negara pecahan Republik Irlandia ini sejatinya salah satu tim 'Tradisional' di mana mereka sempat berjaya di era Tahun 1950'an, saat mereka berhasil menembus babak perempat final Piala Dunia di Swedia. Namun setelah itu prestasi mereka tenggelam hingga hari ini.

Namun peruntungan Irlandia Utara berubah setelah Michael O'Neill ditunjuk menjadi pelatih pada tahun 2011. Perlahan tapi pasti, mantan bos Shamrock Rovers tersebut mulai membangun fondasi di Timnas Irlandia Utara, sehingga mereka berhasil lolos ke putaran Final Euro 2016 dengan menjadi pemuncak klasemen Grup F babak kualifikasi Euro 2016 yang lalu.

Di putaran Final Euro 2016 nanti, Irlandia Utara akan tergabung di Grup C, bersama sang juara Dunia Jerman, Ukraina dan Polandia. Mereka akan menghadapi Polandia pada pertandingan pertama Euro 2016 di Allianz Riviera pada tanggal 12 Juni nanti.
5 dari 5 halaman

Wales

Wales

Nama: Timnas Wales
Tahun Berdiri: 1876
Ranking FIFA: 26
Pelatih: Chris Coleman
Kapten: Ashley Williams (Swansea City)
Prestasi Terbaik: Babak Perempat Final Piala Dunia 1958

Tidak perlu diragukan lagi, Wales merupakan salah satu 'supplier' pemain-pemain terbaik khususnya bagi Premier League Inggris. Selama satu dekade terakhir, The Dragons selalu menyumbangkan pemain-pemain top yang berjaya di Premier League, seperti Ryan Giggs, Iran Rush, Mark Hughes, Trevord Ford dan John Charles. Namun memiliki bintang-bintang tersebut, The Dragons tidak mampu berbicara banyak di level sepakbola Eropa, di mana mereka belum pernah sekalipun berkompetisi di Euro kendati mereka pernah menembus babak perempat Final Piala Dunia 1958 yang lalu.

Namun semua peruntungang Wales mulai berubah di bawah kendali Chris Coleman. Mantan manajer Fulham tersebut mulai membenahi sturktur di Timnas Wales dan didukung oleh pemain-pemain bintang seperti Gareth Bale, Arron Ramsey, Andy King, dan Joe Allen, Coleman sukses memboyong Wales untuk berkompetisi di Euro pertama mereka dengan menjadi Runner Up di Grup B Babak kualifikasi Euro 2016 yang lalu.

Wales sendiri akan tergabung dalam Grup B di putaran Final Euro 2016 bersama Inggris , Rusia, dan Slovakia. Mereka akan menghadapi Slovakia di pertandingan pertama Grup B di Stade De Bordeaux pada tanggal 11 Juni nanti.