Inilah 10 Bintang Premier League Dengan Gaji Tertinggi

Inilah 10 Bintang Premier League Dengan Gaji Tertinggi
Paul Pogba (c) MUFC

Bola.net - Bola.net - Sudah bukan rahasia lagi bahwa klub-klub Premier League menawarkan gaji yang besar kepada para pemainnya. Oleh karena itu, tak heran jika banyak pesepakbola yang ingin bermain di sana.

Pemain yang sudah punya nama besar terutama yang berada di klub-klub kaya Premier League tentu saja mendapatkan bayaran yang sangat fantastis. Gaji yang tinggi tentu saja bisa memberikan motivasi yang besar untuk tampil impresif di atas lapangan.

Siapa sajakah pemain Premier League dengan gaji tertinggi di dunia? Temukan jawabannya dalam rangkuman berikut ini seperti dilansir Daily Mail.

1 dari 10 halaman

Paul Pogba

Paul Pogba

Pogba mengejutkan bursa transfer musim panas setelah kembali ke Manchester United dengan memecahkan rekor transfer dunia menggantikan Gareth Bale. Dengan menyandang status pemain termahal dunia yang baru, Pogba tentu mendapatkan gaji berlipat dari yang diterimanya di Juventus. Gelandang berusia 23 tahun itu mendapatkan bayaran sebesar £290 ribu tiap pekan.
2 dari 10 halaman

Wayne Rooney

Wayne Rooney

Rooney sudah membela Manchester United sejak lama dan memenangkan banyak gelar di sana. Sang kapten merupakan salah satu pemain dengan gaji tertinggi di klub setelah menerima 260 ribu pounds per pekan. Meskipun begitu, Rooney justru kerap dicemooh belakangan ini karena kerap tampil kurang memuaskan.
3 dari 10 halaman

Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic

Ibrahimovic akhirnya menjejakkan kakinya di Premier League setelah memutuskan bergabung dengan Manchester United pada musim panas. Bomber Swedia itu diharapkan bisa membawa Setan Merah kembali ditakuti di berbagai kompetisi. MU harus mengeluarkan dana sebesar 250 ribu pounds per pekan untuk membayar gaji pemain berusia 35 tahun tersebut.
4 dari 10 halaman

Sergio Aguero

Sergio Aguero

Tak dipungkiri bahwa Manchester City melakukan keputusan yang tepat saat membeli Sergio Aguero dari Atletico Madrid. Bomber asal Argentina itu selalu konsisten mencetak gol di pentas Premier League. City tak punya masalah menyanggupi permintaan gaji Aguero yang mencapai 240 ribu pounds per pekan.
5 dari 10 halaman

Yaya Toure

Yaya Toure

Yaya Toure sempat dibekukan dari skuat Manchester City oleh Josep Guardiola menyusul komentar negatif yang dibuat oleh agennya. Namun, pemain Pantai Gading itu sudah mulai kembali bermain setelah meminta maaf secara terbuka. Dengan gaji sebesar 220 ribu pounds per pekan, Toure termasuk pemain bergaji mahal yang sering menghuni bangku cadangan.
6 dari 10 halaman

Eden Hazard

Eden Hazard

Hazard sudah menemukan performanya kembali bersama Antonio Conte setelah tampil mengecewakan di sepanjang musim kemarin. Pemain Belgia ini ikut mendongkrak penampilan The Blues sehingga sekarang bertengger di puncak klasemen Premier League. Hazard mendapatkan bayaran sebesar £200 ribu tiap pekan dengan kontrak yang akan berakhir pada 2020.
7 dari 10 halaman

David Silva

David Silva

David Silva merupakan pemain yang tidak tergantikan di skuat Manchester City. Gelandang kreatif asal Spanyol ini bergabung di klub pada tahun 2010 dan sejak itu telah membantu klub memenangkan dua gelar Premier League. Silva menerima gaji sebesar £200 ribu tiap pekan sampai 2019.
8 dari 10 halaman

David De Gea

David De Gea

David De Gea kerap menyelamatkan Manchester United dengan aksi hebatnya di bawah mistar gawang. Padahal pemain asal Spanyol itu nyaris saja dilepas ke Real Madrid beberapa tahun yang lalu. Rasanya Setan Merah tak sia-sia membayar gaji De Gea sebesar 185 ribu pounds tiap pekan.
9 dari 10 halaman

Raheem Sterling

Raheem Sterling

Sterling bergabung dengan Manchester City pada tahun 2015 dari Liverpool dengan menyandang status pemain Inggris termahal. Setelah sempat kesulitan di musim pertamanya, Sterling kini mulai menemukan penampilan terbaiknya bersama Josep Guardiola. Sterling mendapatkan bayaran sebesar £180 ribu per pekan.
10 dari 10 halaman

Kevin De Bruyne

Kevin De Bruyne

Setelah pernah gagal bersama Chelsea, Kevin De Bruyne memutuskan kembali ke Premier League dengan berseragam Manchester City. Pemain Belgia itu langsung menjadi pemain kunci The Citizens termasuk bersama Josep Guardiola. Gelandang berusia 25 tahun itu menerima gaji sekitar £170 ribu tiap pekan.