
Bola.net - Bola.net - Kemenangan 1-0 atas pada akhir pekan lalu membuat kini tak terkalahkan dalam 10 pertandingan melawan The Gunners. Yang luar biasa lagi, Chelsea kini sudah tidak kebobolan ketika berhadapan dengan pasukan Arsene Wenger dalam ajang Premier League dalam tiga tahun terakhir.
Arsenal terakhir kali berhasil menjebol gawang The Blues di liga pada bulan Januari 2013 ketika Theo Walcott menundukkan Petr Cech. Tapi sayangnya, pada pertandingan tersebut Arsenal kalah 1-2 dari Chelsea.
Sejak terakhir kali Arsenal mencetak gol ke gawang Chelsea, sudah banyak peristiwa yang terjadi dalam dunia sepakbola. Apa sajakah itu? Berikut ini rangkumannya.
Advertisement
1 dari 10 halaman
Rafael Benitez dipecat pada akhir musim 2013-14 dan kemudian pindah ke Italia. Kekosongan yang ditinggalkan Benitez kemudian diisi oleh Jose Mourinho, yang memulai petualangan kedua di Stamford Bridge.
Meskipun memenangkan Premier League dan Piala Liga di musim keduanya, Mourinho dipecat lantaran performa buruk Chelsea di musim 2015-16. The Blues menelan sembilan kekalahan dari 16 pertandingan sehingga terpuruk mendekati zona degradasi.
Guus Hiddink akhirnya dipanggil kembali untuk membereskan keadaan di Chelsea dan berhasil mengemas kemenangan dan clean sheet melawan tim asuhan Arsene Wenger di Emirates Stadium.
2 dari 10 halaman
Meskipun gagal mencetak gol ke gawang Chelsea dalam tiga tahun terakhir, Arsenal ternyata punya catatan impresif ketika mencetak gol ke gawang tim lainnya. Musim ini saja The Gunners sudah berhasil mencetak tiga gol melawan Liverpool, Sunderland (dua kali), Olympiakos, 0Swansea City, Manchester United, Watford dan Dinamo Zagreb.
Tampaknya ada sesuatu dengan Chelsea yang membuat striker Arsenal sama sekali tak berkutik. Arsenal pasti berpikir tidak ada Petr Cech lagi maka nasib mereka akan berubah, tetapi tampaknya Thibaut Courtois tetap memberikan masalah kepada Arsenal.
3 dari 10 halaman
Jika Arsenal tidak mampu membobol gawang Chelsea, sebaliknya justru The Blues yang sering mencetak gol ke gawang The Gunners. Dalam tiga tahun terakhir ini Chelsea sudah mencetak 11 gol melawan Arsenal.
Yang terbaru adalah ketika Diego Costa mencetak gol tunggal kemenangan Chelsea ke gawang Petr Cech. Manajer Arsene Wenger tentu saja harus membenahi lini belakangnya ketika berhadapan dengan Chelsea bila tidak mau rekor ini terus bertambah.
4 dari 10 halaman
Pertandingan antara Arsenal melawan Chelsea selalu berjalan sengit. Bahkan sudah empat pemain The Gunners diusir wasit sejak Januari 2013. Mereka adalah Kieran Gibbs, Santi Cazorla, Gabriel Paulista dan terakhir Per Mertesacker.
Mungkin jika Arsenal tetap bermain dengan 11 pemain di lapangan maka mereka bisa memperbesar peluang mencetak gol, tapi seperti yang sudah terjadi pada enam kesempatan lain yang tidak mencetak gol ke gawang Chelsea, maka sudah jelas kartu merah bukanlah satu-satunya masalah.
5 dari 10 halaman
Sebagai klub besar, Chelsea tentunya ingin memiliki banyak pemain berbakat di dalam skuatnya. Tapi tidak semua pemain bisa menembus skuat utama sehingga harus dipinjamkan ke klub lain.
Dalam tiga tahun terakhir saja The Blues sudah meminjamkan 105 pemain dan ini pastinya jumlah yang sangat besar. Bahkan beberapa pemain pinjaman Chelsea ada yang menjadi andalan di klub lain seperti Juan Cuadrado, Mohamed Salah dan Victor Moses.
6 dari 10 halaman
Salah satu pemain yang paling ditakuti Arsenal adalah Didier Drogba. Ia sudah mencetak 15 gol dalam 15 pertandingan melawan The Gunners. Namun kepergian Drogba dari Stamford Bridge ternyata tidak menyebabkan perubahan nasib di Arsenal. Selagi Arsenal kesulitan, striker Pantai Gading itu sudah berpetualang ke berbagai benua.
Drogba meninggalkan Chelsea untuk bergabung Shanghai Shenhua pada tahun 2012 sebelum pindah ke Galatasaray satu tahun kemudian. Tidak puas dengan karirnya di Chelsea, Drogba kembali ke Stamford Bridge pada tahun 2014 sebelum melanjutkan karirnya di Montreal Impact.
7 dari 10 halaman
Chelsea sudah menaklukkan Arsenal dua kali di Premier League musim ini, sementara The Gunners belum mencatat kemenangan melawan sang rival di liga sejak 29 Oktober 2011. Masalah utamanya adalah jika Arsenal tidak bisa mencetak gol maka tidak akan mungkin memenangkan pertandingan melawan Chelsea.
Selama musim kompetisi 2014/15, Arsenal bermain imbang 0-0 di Emirates dan menyerah 2-0 di Stamford Bridge. Musim sebelumnya The Gunners bahkan dihancurkan Chelsea dengan skor telak 6-0.
8 dari 10 halaman
Legenda Chelsea ini membuat 32 penampilan untuk Manchester City dan mencetak enam gol sebelum pindah ke Amerika. Lampard sekarang menikmati masa-masa akhir dalam karirnya bersama klub MLS New York City FC.
Lampard pernah membantu Chelsea mengalahkan Arsenal. Ia mencetak satu gol sehingga membantu The Blues menang 2-1 di tahun 2013 dalam pertandingan terakhir Arsenal yang berhasil mencetak gol ke gawang Chelsea.
9 dari 10 halaman
Falcao meninggalkan Atletico Madrid pada bulan Mei 2013 setelah mencetak 70 gol dari 90 penampilan. Meskipun berada di puncak permainannya, Falcao pindah ke Monaco, tetapi tidak terlihat setajam sebelumnya.
Semua orang sempat terkejut ketika Falcao bergabung dengan Manchester United pada awal musim 2014/15 meski pada akhirnya gagal memberikan yang terbaik. Cerita Falcao setelah pindah ke Chelsea pun sama. Jose Mourinho tak berhasil membangkitkan performa Falcao sama sekali.
10 dari 10 halaman
Pertahanan Chelsea sangat luar biasa di musim 2012/13 dan berlanjut di musim berikutnya ketika memenangkan Premier League. The Blues menyelesaikan musim dengan jumlah kebobolan terendah di bandingkan tim lainnya.
Banyak tim yang sudah berhasil menjebol gawang Chelsea dan terlebih peluangnya semakin besar ketika performa The Blues merosot tajam musim ini. Meskipun begitu, Arsenal tetap tak mampu melakukannya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Januari 2016 22:36
-
Liga Inggris 25 Januari 2016 20:20
-
Liga Inggris 25 Januari 2016 19:38
-
Liga Inggris 25 Januari 2016 17:47
-
Liga Inggris 25 Januari 2016 14:37
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...