EDITORIAL: Ronaldo vs Ibrahimovic, Duel Dalam Form Terbaik

EDITORIAL: Ronaldo vs Ibrahimovic, Duel Dalam Form Terbaik

Bola.net - - Oleh: Gia Yuda Pradana

Beberapa hari lagi, leg pertama play-off kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Eropa akan digelar. Salah satu yang paling menarik perhatian adalah kontra , partai yang bakal mempertemukan dua dari segelintir pemain dengan talenta istimewa di dunia - Cristiano Ronaldo dan Zlatan Ibrahimovic.

Panggung pertempuran Estadio da Luz sudah tertata rapi. Para sutradara dan pelakonnya telah siap menyambut laga di Lisbon ini, Sabtu (16/11) kick-off 2:45 WIB. Terpenting, dua bintang utamanya pun sedang on fire dan berada dalam kondisi siap tempur demi memberikan yang terbaik bagi negaranya masing-masing.

Sebagai 'pemanasan' jelang duel ini, Ronaldo dan Ibrahimovic sama-sama tampil impresif dengan torehan hat-trick dalam laga terakhir bersama klubnya masing-masing. Ronaldo mencetak tiga dan merancang satu assist saat Real Madrid menghancurkan Real Sociedad 5-1 di La Liga, sedangkan Ibrahimovic membantu PSG menaklukkan Nice 3-1 di pentas Ligue 1.





Hat-trick itu sendiri bukanlah satu-satunya performa brilian Ronaldo maupun Ibrahimovic. Hat-trick itu merupakan wujud kestabilan top form keduanya.

Dalam lima laga terakhir di semua ajang, Ibrahimovic mencetak sepuluh gol untuk PSG, termasuk di antaranya adalah quadruple sang striker ke gawang Anderlecht di Liga Champions.




(Performa Ibrahimovic dalam lima laga terkini © WhoScored)

Untuk jumlah laga yang sama, torehan gol Ronaldo memang kalah satu dari Ibrahimovic. Namun forward Portugal itu menunjukkan kehebatannya yang lain, yakni membuka peluang bagi rekan-rekannya.

Total, dalam liga penampilan terakhir, Ronaldo menorehkan sembilan gol dan tiga assist.


(Performa Ronaldo dalam lima laga terkini © WhoScored)

Dua bintang terbaik masing-masing tim sedang berada dalam kondisi optimal. Hal ini pun otomatis mendongkrak daya tarik duel play-off leg pertama antara Portugal kontra Swedia.

Pertanyaannya: Sanggupkah Ronaldo dan Ibra mentransformasikan performa super mereka di klub ke level internasional?

Para suporter tiap kubu pasti berharap demikian karena duel ini taruhannya satu tiket ke pentas paling akbar di dunia sepak bola. Yang jelas, 2x45 menit di Lisbon hanyalah separuh perjalanan. Namun, hasil laga ini bakal sangat memengaruhi alur cerita pada leg penentuan di Friends Arena, kandang Swedia, empat hari sesudahnya.

Siapa di antara Portugal atau Swedia dan Ronaldo atau Ibrahimovic yang harus absen di Brasil 2014 akan kita ketahui usai wasit Howard Webb meniup peluit panjang di Solna 20 November mendatang.

Sebelum itu, kita nikmati saja terlebih dahulu duel CR7 vs Ibra bagian pertama.