Daftar Cedera Pemain Manchester United dan Jadwal Comebacknya

Daftar Cedera Pemain Manchester United dan Jadwal Comebacknya
Daftar cedera Man United (c) Independent

Bola.net - Bola.net - Keadaan Manchester United semakin suram, kurang dari 2 hari Setan Merah sudah harus kehilangan 2 pemain utamanya akibat cedera saat menjalani tugas bersama tim nasional mereka masing-masing.

Sebelumnya skuat besutan Louis Van Gaal itu sudah ditinggalkan 8 pemain akibat cedera. Dengan tambahan dua pemain yang menepi, maka artinya Manchester United telah kehilangan 10 pemain akibat cedera. Siapa sajakah penggawa Setan Merah yang saat ini harus menepi akibat cedera?

1 dari 10 halaman

Daley Blind

Daley Blind

Pemain baru Manchester United, Daley Blind mendapat cedera saat membela Timnas Belanda di ajang kualifikasi EURO 2016 kontra Latvia. Kendati tim Oranje menang dengan skor telak 6-0, Daley Blind harus menjadi tumbal atas kemenangan tersebut. Blind menderita cedera ligamen lutut dan masih belum diketahui jadwal kesembuhannya.
2 dari 10 halaman

David De Gea

David De Gea

Belum sempat bermain membela Spanyol di laga kualifikasi EURO 2016 kontra Belarusia, kiper David De Gea sudah mendapat cedera. Cedera dislokasi jari yang didapatnya mengharuskan De Gea absen hingga 22 November 2014.
3 dari 10 halaman

Michael Carrick

Michael Carrick

Michael Carrick masih harus menunggu lebih lama lagi untuk bisa tampil reguler bagi Manchester United. Pasalnya eks Tottenham ini tengah menderita cedera pangkal paha. Jadwal kembalinya sang pemain pun masih belum diketahui.
4 dari 10 halaman

Marcos Rojo

Marcos Rojo

Rekrutan anyar Manchester United ini baru bermain sebanyak 6 kali bagi klub. Itupun Rojo sudah harus absen akibat cedera dislokasi bahu. Cedera tersebut didapat Rojo saat dirinya dihajar oleh Martin Demichelis di derby Manchester yang berkesudahan untuk kemenangan Manchester City. Bek asal Argentina ini diperkirakan baru akan kembali merumput pada 8 Desember 2014.
5 dari 10 halaman

Rafael

Rafael

Rafael da Silva sudah tidak bermain bagi United sejak laga kontra Chelsea yang berakhir imbang. Pemain yang menderita cedera otot ini diperkirakan bisa kembali merumput di laga kontra Arsenal akhir pekan ini.
6 dari 10 halaman

Ashley Young

Ashley Young

Masih baru bermain sebanyak 4 kali di musim ini, Ashley Young sudah harus menepi akibat cedera. Sampai saat ini masih belum diketahui pasti kapan Young bisa sembuh dari cedera pangkal pahanya.
7 dari 10 halaman

Phil Jones

Phil Jones

Baru sekali turun membela Manchester United di musim ini, Phil Jones sudah mendapat cedera betis. Kabar baiknya, Jones sudah bisa diturunkan di laga kontra Arsenal akhir pekan ini.
8 dari 10 halaman

Radamel Falcao

Radamel Falcao

Pemain pinjaman Manchester United, Radamel Falcao baru bermain di lima laga dan sudah mendapat cedera betis. Kendati demikian Falcao dikabarkan sudah bisa bermain di laga kontra Arsenal akhir pekan ini.
9 dari 10 halaman

Jonny Evans

Jonny Evans

Jonny Evans bisa dibilang sangat sial musim ini. Selain mendapat cedera engkel di awal musim ini, ia juga merupakan anggota skuad United yang dibantai MK Dons 4-0, kalah secara tragis dari Leicester City, dan seri melawan Burnley. Evans diperkirakan sudah bisa merumput akhir pekan ini.
10 dari 10 halaman

Jesse Lingard

Jesse Lingard

Tampil di partai perdana musim ini kontra Swansea, Jesse Lingard sudah harus ditarik keluar pada menit ke 24. Sampai saat ini sang pemain masih belum sembuh dari cedera lutut yang menimpanya. Lingard diperkirakan sudah bisa bermain antara akhir November dan awal Desember.