
Bola.net - Bola.net - Real Madrid bertandang ke Signal Iduna Park untuk menghadapi Borussia Dortmund di matchday 2 Grup H Liga Champions 2017/18, Rabu (27/9). Madrid kembali ke stadion yang selama ini selalu menjadi tempat angker bagi mereka.
Dalam enam kunjungan sebelumnya ke markas Dortmund, Madrid tak pernah bisa menang. Tiga hasil imbang dan tiga kekalahan mereka rasakan di stadion yang terkenal dengan Tembok Kuning-nya ini.
Namun diri hari tadi Madrid yang keluar sebagai pemenang. Pasukan Zinedine Zidane menaklukkan Dortmund di hadapan para pendukung fanatiknya dengan skor 3-1. Gareth Bale menyumbang satu gol dan satu assist. Sementara itu, Cristiano Ronaldo yang memainkan laga ke-150 di kompetisi klub UEFA dan melakoni penampilan ke-400 dengan seragam Los Merengues, memborong dua gol. Tuan rumah hanya mencetak satu gol lewat Pierre-Emerick Aubameyang.
Advertisement
Berakhir sudah kisah keangkeran Signal Iduna Park bagi sang raja Eropa.
Bale membuka keunggulan Madrid dengan gol yang dicetaknya dari assist Dani Carvajal pada menit 18. Bale kemudian mengirim assist kepada Ronaldo untuk menggandakan keunggulan Madrid di menit 49. Dortmund sempat coba mengejar lewat gol Aubameyang menit 54, tapi gol kedua Ronaldo yang lahir dari assist Luka Modric menegaskan kemenangan sang juara bertahan.
"Pelatih (Zidane) bilang bahwa laga ini adalah sebuah tantangan bagi kami. Menang di sini, kami akan mengubah sejarah," kata Ronaldo seperti dilansir UEFA.com.
"Madrid belum pernah menang di stadion ini, jadi ini adalah pencapaian hebat bagi kami. Kami menang. Kami bermain baik, mencetak tiga gol. Tidak mudah, tapi kami menang di sini untuk pertama kalinya."
Ronaldo bermain cemerlang dalam penampilannya yang ke-400 untuk Madrid. Dia telah menandai milestone ini dengan cara terbaik.
400 - Cristiano Ronaldo will make his 400th appearance for Real Madrid in all competitions. Myth. pic.twitter.com/fQxkCspjo5
— OptaJose (@OptaJose) September 26, 2017
Dortmund sendiri bukannya tanpa perlawanan. Sepakbola ofensif senantiasa mereka kedepankan. Di menit-menit akhir, demi mencoba membalas, pasukan Peter Bosz bahkan berani mengubah formasi jadi tiga bek meski menghadapi serangan balik Madrid yang menakutkan. Madrid harusnya bisa mencetak lebih banyak gol.
"Kami bertahan dengan baik. Kami menjaga bola, menciptakan peluang, dan mencetak gol," lanjut Ronaldo. "Saya rasa mereka tim yang luar biasa. Mereka tim muda, dan menurut saya mereka adalah salah satu yang terbaik."
RONALDO DAN 25 GOL VS TIM-TIM JERMAN
Dengan brace kontra Dortmund, berarti Ronaldo sudah mencetak 112 gol dalam 150 penampilan di kompetisi klub UEFA. Dia juga telah mencetak total 25 gol dalam 20 penampilan melawan wakil-wakil Bundesliga.
"Saya selalu suka bermain melawan tim-tim hebat di laga-laga besar. Saya senang bisa mencetak 25 gol melawan tim-tim Jerman. Mencetak gol di kompetisi ini rasanya luar biasa. Saya lega saya bisa melakukan pekerjaan saya malam ini."
MASIH SEMPURNA MENUJU HATTRICK JUARA
Madrid adalah kampiun Liga Champions dua edisi terakhir. Musim ini, sang pemegang rekor 12 gelar mengincar hattrick juara di kompetisi ini.
Start Madrid sendiri masih sempurna. Setelah menang 3-0 menjamu APOEL pada matchday pembuka, kini mereka menang untuk pertama kalinya melawan Dortmund di Signal Iduna Park.
Madrid memimpin klasemen sementara Grup H bersama Tottenham Hotspur. Wakil Ingris itu juga masih sempurna dengan dua kemenangan dalam dua matchday pertama.
Setelah menekuk Dortmund 3-1 di Wembley, dini hari tadi Tottenham menang 3-0 di kandang APOEL lewat trigol Harry Kane.
"Kami berada di jalur yang tepat. Kami menyukai Liga Champions. Kami adalah juar bertahan dan kami ingin menjuarainya lagi."
"Kami tahu ini takkan mudah. Namun bersama Tottenham kami sekarang memimpin grup ini, dan saya rasa kami punya peluang bagus untuk memenanginya lagi. Jalan masih panjang, tapi kami akan berusaha."
"Malam ini adalah malamnya Real Madrid," pungkas Ronaldo.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 26 September 2017 22:58
-
Liga Champions 26 September 2017 22:09
-
Liga Champions 26 September 2017 20:38
-
Liga Champions 26 September 2017 20:05
-
Liga Champions 26 September 2017 19:17
Ballack: Ancelotti Akan Dinilai dari Prestasinya di Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...