Bagaimana Nasibnya? 5 Pemain yang Gabung Real Madrid Bareng Luis Figo

Bagaimana Nasibnya? 5 Pemain yang Gabung Real Madrid Bareng Luis Figo
Luis Figo (c) Real Madrid

Bola.net - Real Madrid membuat gebrakan pada bursa transfer musim panas 2000. Los Blancos berhasil merekrut Luis Figo dari Barcelona.

Figo sejatinya merupakan pemain kesayangan publik Camp Nou. Tak ayal Figo pun kemudian dicap sebagai pengkhianat oleh penggemar Barcelona.

Meski kepindahannya cukup kontroversial, Figo punya karier yang sukses di Real Madrid. Dia dinobatkan sebagai pemenang Ballon d'Or 2000 dan memenangkan beberapa gelar, termasuk Liga Champions pada 2002.

Figo menghabiskan lima tahun di ibu kota Spanyol. Legenda Portugal tersebut mengukuhkan warisannya sebagai salah satu pemain terhebat di generasinya.

Tapi, bagaimana kabar pemain Real Madrid lainnya yang didatangkan bersama Luis Figo di musim panas 2000? Berikut ini ulasannya.

1 dari 5 halaman

Santiago Solari

Santiago Solari

Santiago Solari (c) AFP

Santiago Solari datang ke Real Madrid dari rival sekotanya, Atletico Madrid. Pemain berkebangsaan Argentina tersebut kemudian menjadi favorit penggemar di Santiago Bernabeu.

Solari memenangkan tujuh trofi selama lima tahun bermain di Real Madrid. Mantan pemain River Plate tersebut juga memainkan lebih dari 200 pertandingan untuk Los Blancos.

Setelah gantung sepatu, Solari pernah melatih Real Madrid pada 2018. Namun, dia dinilai gagal mendongkrak performa Los Blancos sehingga masa jabatannya hanya kurang dari lima bulan.

2 dari 5 halaman

Cesar Sanchez

Cesar Sanchez diboyong Real Madrid dari Real Valladolid. Namun, kiper asal Spanyol tersebut hanya membuat 20 penampilan di La Liga selama lima tahun berada di Santiago Bernabeu.

Sanchez kalah bersaing dengan salah satu kiper terhebat sepanjang masa Iker Casillas. Alhasil, waktunya dihabiskan dengan menghangatkan bangku cadangan.

Meski begitu, Sanchez pernah mendapat kepercayaan untuk menjadi starter di final Liga Champions 2002. Sayangnya, dia harus ditarik keluar di tengah pertandingan karena mengalami cedera.

3 dari 5 halaman

Pedro Munitis

Real Madrid mengontrak Pedro Munitis setelah bermain di Euro 2000 untuk Spanyol. Dia menjadi pahlawan kemenangan Spanyol saat menang dramatis 4-3 atas Yugoslavia.

Ditebus dari Racing Santander, Munitis hanya bertahan tiga tahun di Real Madrid. Munitis tampil dalam 81 laga dengan mencetak 5 gol dan 11 assist.

Munitis kemudian kembali Racing Santander dengan status pinjaman pada tahun 2002. Munitis pada akhirnya dilepas secara permanen ke Deportivo La Coruna di tahun 2003.

4 dari 5 halaman

Claude Makelele

Claude Makalele didatangkan Real Madrid dari Celta Vigo. Selama tiga musim membela Los Blancos, dia menjadi tulang punggung lini tengah.

Makelele sukses persembahkan tujuh trofi bergengsi selama bermain di Santiago Bernabeu. Itu termasuk 2 gelar La Liga dan satu trofi Liga Champions.

Namun, presiden Real Madrid Florentino Perez kurang bisa menghargai jasa sang pemain. Makele pada akhirnya dijual ke Chelsea pada tahun 2003.

5 dari 5 halaman

Flavio Conceicao

Flavio Conceicao bergabung ke Real Madrid dengan nilai transfer sebesar 26 juta euro dari Deportivo La Coruna. Meski jarang bermain, Conceicao memenangkan dua gelar Liga dan satu trofi Liga Champions.

Conceicao hanya tampil 45 kali di bawah Vincente del Bosque sebelum dipinjamkan ke raksasa Jerman, Borussia Dortmund. Dia kesulitan menemukan performa terbaiknya sehingga membuatnya pergi dari Santiago Bernabeu.

Setelah itu, Conceicao melanjutkan kariernya bersama Galatasaray dan Panathinaikos. Namun, cedera membuat pemain asal Brasil tersebut pensiun pada usia 32 tahun.

Sumber: Planet Football