
Bola.net - Aaron Ramsey pernah menjadi bagian dari Arsenal. Gelandang asal Wales tersebut memperkuat The Gunners selama 11 musim.
Ramsey didatangkan Arsenal dari Cardiff City pada tahun 2008. Ramsey kemudian berkembang menjadi salah satu gelandang terbaik The Gunners.
Selama berseragam Arsenal, Ramsey mencatatkan 371 pertandingan di berbagai ajang. Total dia mencetak 65 gol dan 65 assist.
Advertisement
Tak hanya itu saja, Ramsey juga memenangkan dua FA Cup dan dua Community Shield. Dia kemudian melanjutkan kariernya di Juventus dan sekarang bermain di Nice.
Ramsey ternyata bukan satu-satunya rekrutan Arsenal pada musim panas 2008. Lalu, bagaimana nasib pemain lainnya setelah bergabung dengan The Gunners? Berikut ini ulasannya.
Samir Nasri
Samir Nasri didatangkan Arsenal dari Marseille. Dia kemudian menjadi salah satu pemain kesayangan Arsene Wenger di Emirates Stadium.
Nasri bermain untuk Arsenal selama tiga musim. Gelandang asal Prancis tersebut mencetak 27 gol dan 15 assist dari 126 pertandingan bersama The Gunners.
Sayangnya, Nasri gagal mendapatkan gelar juara bersama The Gunners. Pada musim 2011/2012, Nasri pada akhirnya memutuskan pindah ke Manchester City.
Mikael Silvestre
Setelah membela Manchester United selama sembilan musim, Mikael Silvestre datang ke Arsenal. Bek asal Prancis tersebut dikontrak selama dua tahun di Emirates Stadium.
Namun, kebersamaan Silvestre bersama Arsenal tidak berlangsung lama. Mantan pemain Inter Milan itu tidak selalu menjadi pilihan utama di lini belakang The Gunners.
Silvestre hanya tampil dalam 43 laga di semua kompetisi bersama Arsenal. Dia kemudan pindah ke Werder Bremen pada musim panas 2010.
Amaury Bischoff
Der F.C. Hansa hat sich die Dienste von Amaury #Bischoff gesichert / alle Infos: https://t.co/f3Hiuzsfom #Hansa #3Liga #AFDFCH pic.twitter.com/Dai6Hhv32l
— F.C. Hansa Rostock (@HansaRostock) January 21, 2017
Untuk memperkuat lini tengahnya, Arsenal memutuskan untuk mendatangkan Amaury Bischoff. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini didatangkan dari Wender Bremen secara gratis.
Bischoff gagal menembus tim inti kala berseragam Arsenal. Dia hanya mampu mencatatkan empat penampilan di semua kompetisi bersama Arsenal.
Hanya bertahan semusim, Bischoff memutuskan untuk hengkang ke klub Portugal Coimbra pada musim 2009. Dia juga gagal memenangkan gelar bersama The Gunners.
Sumber: Planet Football
Baca Juga:
- 4 Pemain yang Bisa Jadi Target Chelsea pada Bursa Transfer Januari 2023
- 6 Raja Assist dalam Sejarah Liga Champions, Messi Berpotensi Salip Ronaldo
- 5 Pemain Baru yang Bisa Catat Debut di Liga Champions Pekan Ini
- 5 Top Skor Liga Champions Sepanjang Masa, Sanggupkah Messi Geser Rekor Ronaldo?
- 5 Bintang Top yang Belum Cetak Gol di Premier League 2022/23, Ada Ronaldo
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 September 2022 21:41
Soal Gol Gabriel Martinelli yang Dianulir, Eks Wasit EPL: VAR Sudah Benar Kok!
-
Liga Inggris 5 September 2022 20:32
-
Liga Inggris 5 September 2022 20:31
MU Mulai Kebiasaan Menang, Gary Neville Sanjung Erik Ten Hag: Layak Dapat Pujian!
-
Liga Inggris 5 September 2022 19:36
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:52
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 08:51
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 08:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:39
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:37
MOST VIEWED
- Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
- 5 Pengganti Realistis Virgil van Dijk di Liverpool, Siapa yang Bisa Mengisi Posisinya?
- Arne Slot Bisa Belajar! 4 Manajer Hebat yang Bangkit Setelah Kalah di Final Carabao Cup Pertamanya
- Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...