Antony dan 6 Pemain Manchester United yang Cetak Gol pada Laga Debut

Antony dan 6 Pemain Manchester United yang Cetak Gol pada Laga Debut
Pemain Manchester United Antony. (c) AP Photo

Bola.net - Antony tampil sangat apik dalam laga debutnya bersama Manchester United. Dia mencetak gol saat berhadapan dengan Arsenal di Old Trafford, Minggu (5/9/2022).

Antony dibeli Man United pada bursa transfer musim panas 2022 kemarin. Pemain asal Brasil tersebut ditebus dari Ajax Amsterdam seharga 95 juta euro.

Setelah gabung MU, Antony baru dimainkan saat melawan Arsenal di pekan keenam Premier League 2022/23. Dia tampil sebagai starter di posisi sayap kanan.

Winger asal berusia 22 tahun itu tampil apik. Antony bahkan mencetak satu gol ke gawang Arsenal di menit ke-35.

Dengan satu golnya ke gawang Arsenal, Antony pun menambah daftar pemain MU yang mencetak gol di laga debutnya. Berikut ini enam pemain lainnya.

1 dari 6 halaman

Anthony Martial

Anthony Martial

Ekspresi Anthony Martial usai membobol gawang Liverpool, Selasa (13/7/2022) (c) MUFC Official

Anthony Martial didatangkan Manchester United pada musim panas 2015. Dia dibeli dari klub Prancis AS Monaco dengan harga yang mencapai 60 juta euro.

Debut Martial bersama MU terbilang sangat spesial. Pemain asal Prancis tersebut mencetak satu gol dalam pertandingan melawan sang rival abadi, Liverpool.

Gol tersebut memastikan Setan Merah meraih kemenangan 3-1 atas Liverpool di Old Trafford. Sampai saat ini, Martial masih terus membela Setan Merah.

2 dari 6 halaman

Marcus Rashford

Marcus Rashford

Pemain Manchester United, Marcus Rashford (c) AP Photo

Marcus Rashford menjalani debut bersama Manchester United pada musim 2015/2016. Dia dipasang sebagai starter saat melawan Midtjylland pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa.

Rashford yang saat itu baru berusia 18 tahun tampil sangat mengesankan. Tak hanya satu, tetapi Rashford mencetak dua gol ke gawang Midtjylland.

Tiga hari kemudian, Rashford menjalani debutnya di Premier League bersama MU. Dia kembali mencetak brace melawan Arsenal dan membawa Setan Merah menang 3-2.

3 dari 6 halaman

Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic saat masih berseragam Manchester United. (c) AFP

Ibrahimovic bergabung dengan Manchester United pada musim panas 2016. Dia langsung mencetak gol pada laga resmi pertama MU saat melawan Leicester City di ajang Community Shield.

Ibrahimovic bisa dibilang punya karier yang bagus di Old Trafford. Dia mampu mencetak 28 gol dalam 46 penampilan di semua kompetisi untuk Setan Merah.

Pemain Swedia itu memenangkan Piala Liga dan Liga Europa bersama Setan Merah. Sayangnya, cedera lutut serius membatasi kariernya di MU dan Ibrahimovic menandatangani kontrak dengan LA Galaxy pada 2018.

4 dari 6 halaman

Romelu Lukaku

Romelu Lukaku

Romelu Lukaku (c) AFP

Romelu Lukaku pernah membela Manchester United pada 2017 hingga 2019. Ketika itu dia didatangkan dari Everton seharga 84,7 juta euro.

Lukaku menjalani debut bersama MU pada laga Piala Super Eropa melawan Real Madrid. Dia sukses mencetak gol tapi sayangnya Setan Merah kalah 1-2 pada laga tersebut.

Selama dua musim, Lukaku tercatat mencetak 42 gol dari 96 pertandingan untuk Setan Merah. Pemain asal Belgia tersebut sekarang bermain untuk Inter Milan.

5 dari 6 halaman

Daniel James

Daniel James

Ekspresi Daniel James usai membobol gawang Istanbul Basaksehir (c) AP Photo

Daniel James datang ke Manchester United pada musim panas 2019. Pemain asal Wales itu pun juga sukses mencetak gol saat debutnya bersama Setan Merah.

James turun sebagai pemain pengganti pada pertandingan melawan Chelsea. Dia sukses mencetak gol terakhir MU dalam kemenangan 4-0 di Old Trafford.

Sayangnya, karier James di Old Trafford tidak bertahan lama. Dia hengkang ke Leeds United pada 2021 dan sekarang bermain di Fulham.

6 dari 6 halaman

Donny van de Beek

Donny van de Beek

Gelandang Manchester United, Donny van de Beek (c) AP Photo

Donny van de Beek bergabung dengan Manchester United dari Ajax Amsterdam pada musim panas 2020. Dia mencatatkan debutnya bersama Setan Merah dalam pertandingan melawan Crystal Palace.

Van de Beek mencetak satu gol ke gawang Palace. Sayangnya, Setan Merah harus menanggung malu karena kalah 1-3 di Old Trafford.

Karier Van de Beek bersama MU sampai sejauh ini masih belum berjalan mulus. Dia tak menjadi pilihan utama dan baru tampil 53 kali untuk Setan Merah.

Sumber: Planet Football