ANALISIS: West Ham 0-3 Chelsea, Impresif Segala Sisi

ANALISIS: West Ham 0-3 Chelsea, Impresif Segala Sisi
Selebrasi Frank Lampard setelah mencetak gol ke gawang West Ham (c) AFP

Bola.net - - menumbangkan tuan rumah West Ham 3-0 di pekan ke-12 Premier League 2013/14. Kemenangan ini diraih The Blues berkat penampilan impresif para pemainnya, terutama Frank Lampard di tengah dan di depan.

Lampard, yang notabene eks idola publik tuan rumah, adalah bintang dalam laga di Upton Park, Minggu (24/11). Gelandang Inggris itu sukses memutus streak 10 penampilan tanpa gol di Premier League dengan brace-nya. Berawal dari kesalahan Guy Demel, Oscar bisa menusuk ke kotak penalti sebelum dilanggar oleh kiper Jussi Jaaskelainen dan membuat Chelsea diberi penalti. Lampard pun membuka skor dengan eksekusi 12 pasnya di menit 21. Pada menit 34, sepakan mendatar Oscar meneruskan operan Eden Hazard membawa Chelsea menjauh. Delapan menit jelang berakhirnya waktu normal, Lampard mencetak gol keduanya sekaligus mengakhiri perlawanan The Hammers.


Dari semua starter yang dipasang Jose Mourinho, hanya John Obi Mikel, pengganti Willian di posisi sentral, yang mendapatkan rating di bawah 7. Pasukan Sam Allardyce, yang turun tanpa Razvan Rat (cedera), mereka paksa menyerah.


Performa impresif di segala sisi ini membuat permainan Chelsea bisa dibilang hampir sempurna. Pertahanan Chelsea yang digalang John Terry serta Gary Cahill solid, lini tengahnya brilian dalam mode defensif maupun ofensif, dan serangan mereka mengalir deras.

Penguasaan bola sebenarnya tidak terlalu jauh berbeda. Namun, Chelsea sukses membuat kreativitas West Ham tumpul. Sepanjang laga, West Ham bahkan cuma diizinkan sekali melepas tembakan tepat sasaran melalui Joey O'Brien. Itu pun mentah oleh Petr Cech di bawah mistar. Chelsea sebaliknya. Dari total 20 shot, 8 di antaranya on target dan 3 bersarang di gawang lawan.



Lampard sendiri layak dinobatkan sebagai man of the match dengan 7 shot (4 on target), 4 key pass dan sepasang golnya. Selain itu, pujian pun pantas diberikan kepada Oscar, yang work rate-nya sungguh luar biasa. Gelandang serang Brasil itu tak hanya menyumbang satu gol, tapi juga menciptakan tiga peluang (key pass) dan menorehkan 7 tekel sukses. Angka 7 itu adalah yang terbanyak di laga ini, padahal dia merupakan seorang penyerang. Cesar Azpilicueta (1 key pass, 2 tackle, 6 clearance) melengkapi top 5 players dari laga di Upton Park.




Bagi Chelsea, ini adalah kemenangan yang sangat mereka butuhkan setelah gagal meraih poin maksimal dalam dua laga sebelumnya, yakni kalah 0-2 di kandang Newcastle dan ditahan imbang 2-2 oleh West Brom di Stamford Bridge. Bagi West Ham, hasil ini merupakan sinyal bahaya. Saat ini, The Hammers hanya berada satu tingkat di atas zona merah.

*Data serta statistik via WhoScored dan Squawka.