8 Pemain Top Yang Ternyata Pernah Bermain Untuk Groningen

8 Pemain Top Yang Ternyata Pernah Bermain Untuk Groningen
Luis Suarez (c) getty

Bola.net - Bola.net - Semua orang tahu bahwa kompetisi Eredivisie sering menghasilkan talenta-talenta terbaik dalam sepakbola. Klub-klub besar Eropa sering mengirim scout untuk memantau para pemain berbakat dari Ajax, PSV atau Feyenoord.

Namun, bagaimana dengan klub kecil di Eredivisie? Klub-klub yang kurang berprestasi di divisi tertinggi sepakbola Belanda ternyata juga pernah menghasilkan pemain hebat seperti halnya FC Groningen.

Groningen bukanlah klub yang kaya prestasi. Mereka pernah memenangkan divisi dua Belanda dalam dua kesempatan, terakhir pada tahun 1980, dan mereka berhasil mengejutkan semua orang dengan memenangkan Piala KNVB pada tahun 2015.

Selain trofi juara yang langka, Groningen tercatat pernah melahirkan beberapa bintang sepakbola yang hebat. Berikut ini delapan pemain tenar yang pernah mengenakan seragam Groningen dalam karirnya.

1 dari 8 halaman

Virgil van Dijk

Virgil van Dijk

Bek asal Belanda ini pertama kali muncul untuk Groningen pada musim 2010/11 setelah bergabung dari Willem II di usia yang sangat muda pada tahun 2010. Van Dijk sudah jelas memiliki kualitas yang hebat tapi cuma Celtic yang berhasil mendapatkannya ketimbang tim yang lebih besar lainnya. Ia bersinar di Celtic Park sebelum akhirnya pindah ke Premier League dengan bergabung Southampton.
2 dari 8 halaman

Daley Blind

Daley Blind

Blind bergabung dengan Groningen di Januari 2010 dengan status pinjaman dari Ajax. Di klub barunya itu, Blind sering dimainkan sebagai bek kanan ketimbang gelandang atau bek tengah. Ia nyaris saja dijual permanen ke Groningen pada akhir musim tapi transfer tersebut tidak terwujud.
3 dari 8 halaman

Dusan Tadic

Dusan Tadic

Winger asal Serbia ini meraih ketenaran di Groningen dan menjadi pemain andalan mereka selama dua musim. Di musim pertamanya, Tadic berhasil mengemas 22 assist, yang termasuk tertinggi ketiga di liga top Eropa (setelah Lionel Messi dan Mesut Ozil). Tadic kemudian hengkang ke Twente dan mencetak dua gol ke gawang Groningen di laga debutnya. Ia sekarang bermain di Southampton setelah diboyong oleh legenda Groningen Ronald Koeman.
4 dari 8 halaman

Leandro Bacuna

Leandro Bacuna

Bacuna tampil sangat luar biasa untuk Groningen. Sebagai produk akademi klub, Bacuna mampu mengantarkan klub meraih finis di tempat yang cukup impresif, termasuk posisi lima pada 2011 dan tujuh di musim terakhirnya pada 2012/13. Pindah ke Aston Villa sepertinya menjadi pilihan terbaik buat Bacuna, namun pada kenyataannya tidak demikian.
5 dari 8 halaman

Filip Kostic

Filip Kostic

Winger Serbia ini datang untuk menggantikan Dusan Tadic, kesamaan negara asal dan posisi sepertinya menjadikan Kostic sebagai pengganti yang sempurna. Namun, Kostic sangat kesulitan di musim debutnya, jarang bermain dan tidak pernah mencetak gol untuk klub barunya. Pengalaman pahit membuatnya lebih kuat dan tampil jauh lebih menjanjikan di musim berikutnya dengan mencetak 12 sehingga mendapatkan tawaran untuk pindah ke Stuttgart. Ia memecahkan rekor transfer Hamburg di musim panas setelah ditebus dengan biaya 11,9 juta pounds.
6 dari 8 halaman

Arjen Robben

Arjen Robben

Baru lulus dari akademi klub, Robben membuat debut dengan Groningen di usia 16 tahun dan tidak membutuhkan waktu lama untuk menjadi langganan starting eleven. Di musim keduanya, Robben berhasil menunjukkan bakat yang luar biasa sehingga PSV memutuskan untuk memboyongnya. Dari PSV ke Chelsea ke Real Madrid dan kini Bayern Munchen, Robben merupakan salah satu winger berbahaya tapi sayang cedera sering mengganggu penampilannya. Klub kecil Groningen sudah menghasilkan salah satu pemain terbaik dunia.
7 dari 8 halaman

Marcus Berg

Marcus Berg

Pemain Swedia ini merupakan salah satu striker Eredivisie yang mematikan. Di perdananya bersama Groningen, ia mampu mencetak 18 gol dalam 31 pertandingan. Di musim kedua lebih baik lagi dengan 26 gol dari 38 pertandingan. Prestasi yang luar biasa ini membuatnya pindah ke Hamburg tapi sayangnya ia tidak menampilkan permainan yang sama. Setelah sempat dipinjamkan ke PSV, Berg berlabuh ke Yunani dan berhasil mengembalikan permainan terbaiknya dengan Panathinaikos (Mencetak 71 gol dalam 116 pertandingan).
8 dari 8 halaman

Luis Suarez

Luis Suarez

Luis Suarez ditemukan secara tidak sengaja oleh scout Groningen ketika sedang memantau pemain lain di Nacional. Setelah sempat kesulitan karena kendala bahasa, Suarez kemudian menjadi pemain depan andalan Groningen sebelum akhirnya menarik perhatian Ajax. Suarez pindah ke Ajax setelah satu musim di Groningen dan kini telah menjelma menjadi salah satu striker berbahaya di dunia.