7 Statistik Ini Bukti Liverpool Jadi Kandidat Kuat Juara EPL Musim ini

7 Statistik Ini Bukti Liverpool Jadi Kandidat Kuat Juara EPL Musim ini
Liverpool (c) LFC

Bola.net - Bola.net - Pagelaran Premier League musim ini berlangsung dengan ketat. Persaingan antara manajer-manajer terbaik dunia untuk memperebutkan gelar klub terbaik di Negeri ratu Elizabeth ini menjadi tontonan yang sangat menarik di setiap akhir pekan.

Hingga saat ini Premier League sudah memasuki pertandingan pekan ke enam. Meski bisa dikatakan masih awal musim, namun beberapa klub EPL sudah mulai menunjukkan dominasi mereka dan membuat mereka mulai diperhitungkan sebagai kandidat juara EPL musim ini, salah satunya .

Tim besutan Jurgen Klopp ini mulai menunjukkan bahwa mereka layak diperhitungkan menjadi calon juara EPL musim ini di mana mereka menempati peringkat ke empat di klasemen EPL sejauh ini. Akan tetapi jika melihat dari beberapa catatan Statistik mereka sejauh ini, maka tidak berlebihan jika mereka akan menjadi kandidat kuat juara EPL musim ini. Apa saja statistik tersebut? Silahkan tekan tombol di bawah ini.

1 dari 7 halaman

Ketajaman Lini Serang

Ketajaman Lini Serang

Harus Diakui musim ini Liverpool memiliki lini serang yang menakjubkan. Musim ini mereka menjadi tim kedua tertajam di Premier League dengan mencetak 16 gol. Mereka hanya kalah dari sang pemuncak klasemen, Manchester City yang mencetak 18 gol sejauh ini.

Ketajaman Liverpool sendiri sudah menunjukkan peningkatkan semenjak awal tahun ini. Mereka tercatat sudah mencetak 57 gol semenjak awal tahun 2016 di ajang EPL. Selain itu ketajaman mereka tersebar di semua aspek di mana mereka tidak hanya mengandalkan satu dua pemain untuk mencetak gol, di mana tercatat ada 7 pemain yang mencetak gol bagi The Reds Sejauh ini.
2 dari 7 halaman

Akurasi Umpan

Akurasi Umpan

Salah satu kekuatan terbaik Liverpool musim ini adalah akurasi umpan mereka. Dalam enam pertandingan pertama EPL musim ini mereka tercatat sudah membuat 2989 umpan tepat sasaran.

Catatan ini bisa dikatakan istimewa mengingat mereka adalah tim terbaik di EPL sejauh ini dalam urusan akurasi umpan. Catatan mereka jauh lebih baik dari Manchester City yang mencatatkan 29908 umpan sukses sejauh ini.
3 dari 7 halaman

Kreativitas

Kreativitas

Menjadi tim kedua terbanyak dalam mencetak gol musim ini tentu tidak semata-mata karena keberuntungan semata. Salah satu alasan mengapa mereka bisa mencetak banyak gol tidak terlepas dari kreativitas mereka dalam membuat peluang.

Liverpool sendiri tercatat sebagai tim yang paling banyak membuat peluang mencetak gol pada musim 2016/2017 ini. Mereka tercatat membaut 96 peluang, di mana angka tersebut 13 lebih banyak dari Tottenham Hotspur yang berada di urutan kedua.
4 dari 7 halaman

Momentum

Momentum

Salah satu alasan mengapa Liverpool pantas diperhitungkan menjadi calon juara adalah keberhasilan mereka dalam meraih momentum.

Selama bulan September 2016 ini, kubu The Reds mencatatkan 4 kemenangan beruntun, dengan rincian 3 pertandingan EPL dan 1 pertandingan EFL Cup. Jika mereka bisa menjaga momentum ini maka di masa depan mereka akan semakin sulit untuk dikalahkan.
5 dari 7 halaman

Keangkeran Anfield

Keangkeran Anfield

Sebagai salah satu tim tersukses di Inggris, Liverpool terkenal memiliki kandang yang angker di Anfield. Belakangan ini Anfield kembali membuktikan keangkerannya di mana The Reds selalu meraih hasil yang bagus saat bermain di sana.

Dalam 10 laga kandang terakhir Liverpool tidak pernah menelan satu kali pun kekalahan. Mereka juga tercatat membuat 28 gol dalam 10 pertandingan tersebut. Artinya keangkeran Anfield ini akan menjadi faktor penting dalam peluang Liverpool mengakhiri puasa gelar mereka.
6 dari 7 halaman

Akurasi Tembakan

 Akurasi Tembakan

Salah satu alasan mengapa Liverpool tampil mematikan di EPL musim ini bisa disebabkan oleh akurasi tembakan mereka. Liverpool sendiri tercatat sebagai tim yang paling akurat saat memanfaatkan peluang yang mereka buat.

Menurut statistik Squawka, Liverpool sudah membuat 117 Shots On Target sejauh ini. Akurasi tembakan mereka juga cukup bagus, yaitu mencapai angka 57%.
7 dari 7 halaman

Start Terbaik di 8 Tahun Terakhir

Start Terbaik di 8 Tahun Terakhir

Salah satu tanda-tanda kebangkitan Liverpool pada musim ini terlihat dari cara mereka mengawali musim. Pada musim ini mereka sukses meraih 13 poin dari enam pertandingan pertama musim ini. Mereka hanya satu kali menelan kekalahan dan meraih satu hasil imbang dan sisanya mereka meraih kemenangan.

Start ini merupakan start terbaik yang dimiliki oleh Liverpool selama delapan tahun terakhir. Jika mereka berhasil meneruskan tren ini, maka bukan tidak mungkin mereka akan menjadi juara di akhir musim nanti.