6 Calon Striker Baru AC Milan: Dari Hojlund Hingga Icardi

6 Calon Striker Baru AC Milan: Dari Hojlund Hingga Icardi
Pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic dan Charles De Ketelaere (c) AP Photo/Luca Bruno

Bola.net - AC Milan sepertinya membutuhkan striker baru pada musim depan. Karena itu, klub berjuluk Rossoneri tersebut diperkirakan bakal berburu juru gedor baru pada bursa transfer musim panas mendatang.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa lini serang Milan musim ini tampil kurang oke. Pasukan Stefano Pioli cukup kesulitan mencetak gol secara teratur.

Olivier Giroud saat ini sudah berusia 37 tahun. Namun, bomber asal Prancis itu diperkirakan akan memperpanjang kontrak dan menjadi andalan pada musim depan.

Zlatan Ibrahimovic berpeluang meninggalkan klub. Milan kabarnya tidak berencana menawarkan kontrak baru kepada Ibrahimovic sehingga sang pemain akan hengkang saat kontraknya habis pada akhir musim.

Sementara itu penampilan Divock Origi sangat mengecewakan. Dia berpeluang dilepas pada musim panas mendatang setelah kesulitan mencetak gol untuk Rossoneri.

Melihat situasi saat ini, Milan perlu melakukan perombakan di lini depan. Rossoneri butuh striker baru untuk memperkuat lini depannya.

Berikut ini enam striker yang bisa direkrut AC Milan.

1 dari 6 halaman

Rasmus Hojlund – Atalanta

Rasmus Hojlund – Atalanta

Penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund (c) Atalanta BC Official

Rasmus Hojlund bergabung dengan Atalanta pada musim panas 2022 kemarin. Meski La Dea harus merogoh koceknya sampai 17 juta euro, perekrutan itu terbukti tokcer.

Rasmus langsung tampil apik di musim perdananya di Atalanta. Sejauh ini dia telah mengemas delapan gol dan tiga assist dari 27 pertandingan di semua ajang kompetisi bersama La Dea.

Penampilan pemain asal Denmark tersebut kabarnya langsung menarik perhatian sejumlah tim besar Eropa. Dia bisa menjadi tambahan yang bagus untuk lini depan AC Milan.

2 dari 6 halaman

Marcus Thuram – Borussia Monchengladbach

Marcus Thuram – Borussia Monchengladbach

Selebrasi penyerang Borussia Monchengladbach, Marcus Thuram. (c) AP Photo/Martin Meissner

Marcus Thuram tampil cukup mengesankan pada musim ini. Pemain timnas Prancis tersebut telah mencetak 16 gol dan lima assist untuk Monchengladbach pada musim ini.

Thuram akan tersedia dengan status bebas transfer pada musim panas mendatang. Sebab, kontrak pemain 25 tahun itu dengan Monchengladbach akan segera berakhir.

Thuram termasuk penyerang serbabisa. Posisi utamanya adalah penyerang tengah tetapi dia juga bisa bermain di kedua sisi sayap karena kecepatan, kekuatan, dan kontrol bolanya yang luar biasa.

3 dari 6 halaman

Folarin Balogun – Reims

Folarin Balogun – Reims

Folarin Balogun (kanan) dan rekannya di Reims merayakan gol di laga versus PSG, Senin (30/1/2023) (c) AP Photo/Thibault Camus

Folarin Balogun tidak mendapat kesempatan bermain di skuad Arsenal. Balogun kemudian dipinjamkan ke Reims pada musim panas 2022 lalu.

Di klub Prancis tersebut, pemain 21 tahun ini tampil menawan. Balogun sudah menyumbag 19 gol dan tiga assist dari 31 laga di semua ajang kompetisi.

Performa apiknya di Reims belum menjamin Balogun akan bisa mendapat kepercayaan dari Mikel Arteta. Bahkan ada kabar Arsenal siap saja melegonya di musim panas nanti.

4 dari 6 halaman

Jonathan David – Lille

Jonathan David – Lille

Penyerang Lille Jonathan David. (c) AP Photo

Jonathan David membela Lille sejak tahun 2020 setelah didatangkand dari Gent. Pemain asal Kanada tersebut mampu menunjukkan ketajaman yang ciamik di lini serang Lille.

Pada musim ini, David berhasil mencetak 21 gol dari 32 penampilan di semua kompetisi untuk Lille. Dia juga mampu menyumbang empat assist untuk klubnya.

David diketahui masih terikat kontrak di Lille hingga tahun 2025 mendatang. Selain bermain sebagai penyerang tengah, David juga bisa diturunkan di posisi sayap.

5 dari 6 halaman

Gianluca Scamacca

Gianluca Scamacca

Selebrasi Gianluca Scamacca usai mencetak gol pada laga Anderlecht vs West Ham di UEFA Conference League 2022/2023 (c) AP Photo

Gianluca Scamacca baru bergabung dengan West Ham pada awal musim ini. Striker asal Italia tersebut ditebus dari Sassuolo dengan biaya yang mencapai 36 juta euro.

Scamacca mengalami masa-masa sulit sejak bergabung dengan West Ham. Pemain berusia 24 tahun itu telah mencetak delapan gol dalam 27 penampilan untuk West Ham sejauh musim ini.

West Ham mengontrak Scamacca sampai tahun 2017. Dia bisa kembali ke Italia untuk membangkitkan kariernya.

6 dari 6 halaman

Mauro Icardi – Galatasaray

Mauro Icardi – Galatasaray

Ekspresi Mauro Icardi pada laga melawan Club Brugge di matchday pertama Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Saat ini Mauro Icardi tidak masuk dalam rencana PSG. Alhasil striker Argentina itu dipinjamkan ke klub Turki, Galatasaray.

Pada musim ini, Icardi sudah memainkan 17 pertandingan di semua kompetisi untuk Galatasaray. Dia berhasil mencetak 10 gol dan tujuh assist.

Kontrak Icardi di PSG akan berakhir pada tahun 2024 yang akan datang. Dia sudah teruji di Serie A setelah tampil cukup tajam bersama Inter Milan.

Sumber: SempreMilan