5 Transfer Balik-Kucing yang Paling Menguntungkan

5 Transfer Balik-Kucing yang Paling Menguntungkan

Bola.net - - Di dalam sepak bola segala sesuatunya tidak bisa diprediksi atau bahkan dipastikan. Selain hasil akhir, saga transfer pemain yang penuh liku juga tidak bisa langsung dipastikan begitu saja.

Kadang kala klub yang memutuskan untuk membuang seorang pemain tak ragu untuk menggelontorkan dana besar demi menarik pemain tersebut kembali. Namun ada pula klub yang bersedia menampung kembali sang mantan pemain salah satunya adalah dikarenakan faktor ekonomi.

Berikut ini adalah rangkuman 5 transfer balik-kucing yang paling menguntungkan sepanjang sejarah sepakbola.

1 dari 5 halaman

Kaka

Kaka

Peraih Ballon d'Or 2007 ini diboyong Real Madrid dari AC Milan dengan bandrol 56 juta Pounds. Akibat kombinasi antara cedera dan minimnya kesempatan bermain, Kaka kembali ke Milan dengan status bebas transfer alias gratis!

Keuntungan yang didapat AC Milan adalah 56 juta Pounds.
2 dari 5 halaman

Shaun Wright-Phillips

Shaun Wright-Phillips

Wright-Phillips yang kala itu dianggap sebagai salah satu rissing star paling menjanjikan didatangkan oieh Chelsea dengan biaya sebesar 21 juta Pounds. Setelah hanya menyumbangkan 4 gol dari 81 laga, Wright-Phillips kembali ke City dengan biaya 8,5 juta Pounds.

Keuntungan yang didapat Manchester City adalah 11,5 juta Pounds.
3 dari 5 halaman

Dmytro Chygrynskiy

Dmytro Chygrynskiy

Salah satu pembelian terburuk Barcelona. Chygrynskiy didatangkan dari Shakthar Donetsk seharga 21 juta Pounds. Akibat minimnya kesempatan bermain, setahun kemudian ia kembali ke Shakthar setelah diboyong dengan biaya hanya 12,5 juta Pounds.

Keuntungan yang didapat Shakthar adalah 8,5 juta Pounds.
4 dari 5 halaman

Duncan Ferguson

Duncan Ferguson

Pesepakbola berdarah Skotlandia ini dibeli oleh Newcastle dari Everton seharga 8 juta Pounds. Setelah 30 penampilan dan hanya menyumbangkan 8 gol, Duncan dibeli kembali oleh Everton dengan harga 3,75 juta Pounds.

Keuntungan yang didapat Everton adalah 4,25 juta Pounds.
5 dari 5 halaman

Robbie Keane

Robbie Keane

Pria Irlandia ini bergabung ke Liverpool dari Tottenham pada 2008 dengan biaya transfer sebesar 19 juta Pounds. Setelah hanya 6 bulan saja ia kembali ke White Hart Lane dengan biaya sebesar 16 juta Pounds.

Keuntungan yang didapat oleh Spurs adalah 3 juta Pounds