5 Tim Terganas Dalam Semusim di Sepanjang Sejarah EPL

5 Tim Terganas Dalam Semusim di Sepanjang Sejarah EPL

Bola.net - Bola.net - Premier League adalah salah satu liga yang dihuni oleh pemain-pemain kelas dunia. Tak jarang pemain-pemain yang didatangkan merupakan sosok pendulang gol handal. Karena itu jangan heran jika dalam setiap laga di Premier League jarang sekali ditemui hasil imbang 0-0.

Beberapa tim papan atas dengan deretan bomber haus gol-nya bahkan sring kali mencetak lebih dari dua gol dalam satu pertandingan. Dan berikut ini adalah daftar tim-tim dengan jumlah gol terbanyak dalam semusim di era Premier League.

1 dari 5 halaman

Chelsea

Chelsea

Musim 2009/10 adalah musim ke 18 secara beruntun Chelsea mengarungi kompetisi Premier League. Bersama Carlo Ancelotti, The Blues mencetak rekor sebagai tim pertama yang melesakkan lebih dari 100 gol di era Premier League. Kala itu Didier Drogba dkk sukses melesakkan 103 gol dan hanya kebobolan sebanyak 32 kali.
2 dari 5 halaman

Manchester United

Manchester United

Setelah meraih treble bersejarah di musim 1998/99, Manchester United sukses mempertahankan di musim berikutnya. Sumbangsih besar Andy Cole dan Dwight Yorke bahkan membuat United mengakhir musim dengan total 97 gol.
3 dari 5 halaman

Manchester City

Manchester City

Pada musim 2011/12 Manchester City sukses meraih titel Premier League pertama mereka. Hal itu dilakukan usai melalui pertarungan sengit dengan Manchester United. The Citizens berhak atas gelar tersebut setelah mencetak 93 gol, yang mana saat itu juaranya ditentukan oleh jumlah gol.
4 dari 5 halaman

Manchester United

Manchester United

Musim 2011/12 bisa dikatakan sebagai puncak persaingan duo Manchester. Bagaimana tidak, baik United dan City sama-sama bertarung hingga matchday terakhir Premier League. Pada musim tersebut Wayne Rooney dkk mampu mencetak total 89 gol, namun mereka gagal menjadi juara karena perbedaan selisih gol.
5 dari 5 halaman

Arsenal

Arsenal

Pada musim 2004/05, Arsenal memang gagal mempertahankan gelar juara Premier League yang diraih dengan status Invincibles. Kendati demikian, Thierry Henry dkk mampu membukukan 87 gol pada musim tersebut.