
Bola.net - Bursa transfer musim dingin resmi dibuka pada 1 Januari 2023. Kini klub-klub Eropa bisa mendatangkan amunisi baru selama sebulan ke depan.
Untuk mendapatkan pemain incarannya, klub tidak segan mengeluarkan dana yang besar. Hal itu terjadi pada Liverpool belum lama ini.
Liverpool menggelontorkan dana sebesar 42 juta euro mendapatkan winger PSV Eindhoven Cody Gakpo. Pemain timnas Belanda itu dikontrak enam tahun di Anfield.
Advertisement
Tak hanya Gakpo, ada banyak pemain yang pindah dengan nilai transfer gila-gilaan pada bursa transfer musim dingin sebelumnya. Siapa saja?
Berikut lima pemain yang pernah direkrut dengan biaya sangat mahal saat bursa transfer musim dingin.
5. Christian Pulisic
Christian Pulisic menunjukkan performa yang menjanjikan bersama Borussia Dortmund. Sang pemain dibeli oleh Chelsea pada musim dingin 2019.
Chelsea merogoh kocek sebesar 64 juta euro untuk mendapatkan pemain Amerika Serikat itu. Pulisic dikontrak Chelsea sampai tahun 2024.
Kini, Pulisic telah mencatatkan 26 gol dari 135 pertandingan di semua kompetisi bersama Chelsea. Dia juga ikut merasakan sejumlah gelar termasuk Liga Champions.
4. Aymeric Laporte
Manchester City merekrut Aymeric Laporte dari Athletic Bilbao pada Januari 2018. Kepindahannya ke Etihad Stadium memakan biaya sebesar 65 juta euro.
Laporte menjadi andalan di lini belakang Man City hingga saat ini. Laporte telah memainkan 164 pertandingan dengan torehan 12 gol.
Bek timnas Spanyol itu juga memenangkan empat gelar Premier League bersama Man City. Kontrak Laporte klubnya berlangsung sampai 2025.
3. Dusan Vlahovic
Nama Dusan Vlahovic mencuat saat bermain bersama Fiorentina. Striker asal Serbia tersebut mampu mencetak banyak gol untuk La Viola.
Juventus pada akhirnya berhasil memenangkan perburuan Vlahovic pada Januari 2022. Bianconeri memboyong Vlahovic ke Turin seharga 81,6 juta euro.
Sejauh ini, Vlahovic mampu menunjukkan performa yang cukup bagus bersama Juventus. Dia berhasil mencetak 16 gol dan empat assist dari 36 pertandingan.
2. Virgil van Dijk
Untuk memperkuat barisan pertahanannya, Liverpool mendatangkan Virgil van Dijk. Dia diboyong The Reds dari Southampton pada Januari 2018 seharga 84,65 juta euro.
Liverpool tidak sia-sia menebus Van Dijk dengan harga yang sangat mahal. Bek asal Belanda tersebut sukses mengantarkan The Reds menjuarai Premier League hingga Liga Champions.
Sampai sejauh ini, Van Dijk sudah memainkan 205 pertandingan di semua ajang bersama Liverpool. Dia berhasil menyumbang 18 gol dan 11 assist dari penampilannya tersebut.
1. Philippe Coutinho
Philippe Coutinho tampil sangat apik saat berseragam Liverpool. Barcelona kemudian memboyongnya dengan biaya yang mencapai 135 juta euro.
Namun, Coutinho tak mampu menunjukkan performa terbaiknya setelah pindah ke Barcelona. Alhasil, gelandang asal Brasil tersebut sempat dipinjamkan ke Bayern Munchen.
Bersama Barcelona, Coutinho hanya mampu mencetak 25 gol dan 14 assist dalam 106 pertandingan. Kini, Coutinho bermain untuk Aston Villa.
Sumber: Transfermarkt
Baca Juga:
- 5 Penjualan Termahal Chelsea pada Bursa Transfer Januari
- Mikel Arteta Berikutnya? 4 Pelatih yang Mampu Finis di Atas Josep Guardiola
- Termasuk Cody Gakpo, 5 Penjualan Termahal dalam Sejarah PSV Eindhoven
- 4 Pemain MU yang Bakal Dijual demi Dapat Dana Transfer di Januari 2023
- 5 Pemain Belanda Termahal yang Dibeli Klub Premier League, Gakpo Posisi Berapa?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Desember 2022 19:35
Disebut Akan Keluar dari Aston Villa, Philippe Coutinho: Itu Bohong Besar!
-
Piala Dunia 9 November 2022 21:32
Sebelum Sadio Mane, 10 Pemain Bintang Ini Dipastikan Absen di Piala Dunia 2022
-
Piala Dunia 9 November 2022 15:35
Curhat Philippe Coutinho Usai Resmi Tak Dibawa Brasil ke Piala Dunia 2022
-
Galeri 8 November 2022 18:55
Kalah Bersaing, Pelatih Brasil Tidak Ajak Pemain Top Ini Bermain di Piala Dunia 2022
-
Liga Inggris 2 November 2022 01:35
Eden Hazard Jadi Pemain Pertama yang Ingin Diboyong Unai Emery ke Aston Villa
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...