
Bola.net - Bola.net - Meski punya talenta penyerang yang hebat, skuat akhirnya tak mampu bersaing dalam perebutan gelar Premier League 2016-17. Meskipun begitu, tim asuhan Jurgen Klopp masih bisa mengamankan posisi empat besar.
Dengan demikian, The Reds punya peluang untuk kembali berlaga di pentas Liga Champions sehingga tantangan yang akan mereka hadapi musim depan semakin berat. Oleh karena itu, Klopp dituntut untuk melakukan perbaikan secepatnya dan musim panas ini menjadi waktu yang tepat untuk memperkuat tim guna menyambut musim depan.
Ada setidaknya lima posisi yang wajib diperbaiki Liverpool untuk bersaing musim depan. Apa saja? Berikut daftarnya dikutip dari Sportskeeda.
Advertisement
1 dari 5 halaman
Bek Tengah
Entah itu Van Dijk atau pemain yang dikaitkan lainnya seperti Michael Keane, Harry Maguire dan Kalidou Koulibaly, sudah jelas Liverpool membutuhkan bek baru. Mengingat Mamadhou Sakho dan Lucas akan pergi, tak banyak pilihan di lini belakang Liverpool.
Setelah kebobolan 50 gol atau lebih dalam tiga dari empat musim terakhir, Liverpool butuh bek tengah berkualitas untuk membenahi lini belakangnya yang rapuh.
2 dari 5 halaman
Bek Kiri
Jurgen Klopp kabarnya sedang mencari pemain muda untuk bersaing dan akhirnya mengambil alih tempat Milner ketimbang mendatangkan pemain bintang yang bisa langsung masuk ke starting XI.
Liverpool memang butuh bek kiri baru karena Alberto Moreno tidak bisa diandalkan. The Reds sejauh ini sedang dikaitkan dengan Ryan Sessegnon yang tampil memukau bersama Fulham.
3 dari 5 halaman
Kiper
Namun, penampilan pemain Belgia itu terlihat angin-anginan dan tak jarang melakukan kesalahan fatal. Loris Karius yang didatangkan Klopp untuk menjadi pesaing Mignolet justru tampil sangat mengecewakan.
Jika Klopp ingin membangun skuat yang bisa bersaing memperebutkan gelar maka posisi kiper harus menjadi perhatian pada musim panas ini. Kualitas Mignolet tentu saja masih kalah jauh dari Thibaut Courtois, Hugo Lloris, Peter Cech dan David De Gea.
4 dari 5 halaman
Gelandang Tengah
Meski Jordan Henderson bisa diandalkan di lini tengah, The Reds masih mencari gelandang box to box. Mereka dikaitkan dengan Naby Keita tapi RB Leipzig belum bersedia melepas pemain terbaiknya.
Mengingat situasi kontrak Emre Can belum jelas dan belum ada pengganti Joe Allen setelah sang pemain pergi, Liverpool harus masuk ke bursa transfer untuk mencari gelandang baru pada musim panas.
5 dari 5 halaman
Striker
Namun, alangkah lebih baik jika Liverpool punya striker yang bisa mencetak 20 gol dalam satu musim. Daniel Sturridge sudah tidak bisa diharapkan karena ia sudah tidak masuk rencana Klopp.
Apabila ia pergi, Liverpool hanya butuh satu striker berkelas karena mereka sudah punya Dominic Solanke, Danny Ings dan Divock Origi meski kemampuan ketiganya masih belum terbukti secara nyata.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Juni 2017 18:14
-
Liga Inggris 15 Juni 2017 16:15
-
Liga Inggris 15 Juni 2017 14:00
-
Liga Inggris 15 Juni 2017 13:45
-
Liga Inggris 15 Juni 2017 13:20
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:45
-
Bola Indonesia 23 Maret 2025 06:32
-
Liga Italia 23 Maret 2025 06:30
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:15
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 06:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...