
Bola.net - Joan Laporta terpilih sebagai presiden baru Barcelona. Pria berusia 58 tahun itu berhasil mengalahkan dua pesaingnya, Victor Font dan Tony Freixa.
Laporta mendapat lebih dari 50 persen suara. Pria yang berprofesi sebagai pengacara tersebut akan menjabat sebagai presiden Barcelona hingga 2026 yang akan datang.
Bagi Laporta, ini adalah kali kedua dia menjabat sebagai presiden Barcelona. Dia sebelumnya pernah memegang jabatan yang sama pada 2003 hingga 2010 yang lalu.
Advertisement
Pada periode pertamanya tersebut, Laporta merasakan berbagai kesuksesan bersama tim raksasa Katalunya tersebut. Barcelona meraih banyak trofi bergengsi, di antaranya empat gelar La Liga dan dua trofi Liga Champions.
Di bawah kepemimpinan Laporta, Barcelona juga melakukan sejumlah pembelian pemain. Beberapa di antaranya bahkan bisa dibilang cukup sukses.
Berikut lima pembelian terbaik Barcelona di era Laporta.
Samuel Eto'o
Samuel Eto'o didatangkan Barcelona dari Real Mallorca pada 2004. Pemain asal Kamerun tersebut ditebus dengan nilai transfer 27 juta euro.
Bersama Blaugrana, mantan pemain Real Madrid ini berhasil mempersembahkan tiga gelar La Liga. Eto'o juga sukses mengantarkan raksasa Spanyol tersebut mengangkat dua Liga Champions.
Eto'o berhasil merebut gelar Pichichi atau top skor La Liga pada 2006. Mantan pemain Chelsea itu mencetak 130 dari 199 pertandingan untuk Barcelona sebelum meninggalkan klub pada 2009.
Deco
Deco didatangkan Barcelona dari Porto pada 2004 dengan nilai transfer 15 juta euro plus Ricardo Quaresma. Deco datang ke Camp Nou setelah memenangkan Liga Champions bersama Porto.
Bersama Barca, Deco berhasil mempersembahkan dua gelar La Liga, dua Piala Super Spanyol dan Liga Champions. Ia mencatatkan 161 penampilan untuk klub dengan mencetak 20 gol dan 45 assist.
Gelandang asal Portugal tersebut menghabiskan empat tahun di Camp Nou. Deco meninggalkan Blaugrana pada 2008 dengan hengkang ke Chelsea.
Ronaldinho
Ronaldinho dibeli Barcelona dari PSG pada 2003 dengan biaya transfer 32,25 juta euro. Blaugrana mendatangkan pemain asal Brasil itu setelah gagal mendapatkan David Beckham.
Namun, Barcelona tidak sia-sia mendatangkan Ronaldinho. Sang pemain berhasil mempersembahkan dua gelar La Liga, dua Piala Super Spanyol dan Liga Champions.
Ronaldinho juga berhasil menyabet Ballon d'Or pada 2005. Mantan pemain Gremio itu akhirnya meninggalkan Camp Nou pada 2008 setelah mencatatkan 207 penampilan di semua kompetisi.
Thierry Henry
Barcelona mendatangkan Thierry Henry dari Arsenal pada 2007. Penyerang asal Prancis itu datang ke Camp Nou dengan nilai transfer 24 juta euro.
Henry memainkan peran penting saat Barcelona meraih sextuple pada tahun 2009 dengan mencetak 26 gol musim itu. Selama tiga tahun di Spanyol, dia berhasil mencetak 49 gol dan memenangkan tujuh trofi.
Mantan pemain Juventus itu mencatatkan 49 gol dari 121 penampilan untuk Barcelona. Henry meninggalkan klub pada 2010 dengan bergabung New York Red Bulls.
Dani Alves
Danni Alves dibeli Barcelona pada tahun 2008 dari Sevilla. Transfer pemain asal Brasil itu ke Camp Nou memakan biaya sebesar 35,5 juta euro.
Pembelian Alves terbukti sangat tepat untuk Barcelona. Alves menjelma menjadi salah satu bek kanan terbaik di sepak bola Eropa bersama Blaugrana.
Alves mencatatkan 391 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak 21 gol dan 101 assist. Ia juga berhasil mempersembahkan 23 trofi untuk Barca, termasuk 6 gelar La Liga dan 3 Liga Champions.
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 7 Maret 2021 14:16
-
Liga Spanyol 7 Maret 2021 10:30
-
Liga Champions 7 Maret 2021 07:00
Setelah Sevilla dan Osasuna, Barcelona Bidik Kemenangan Kontra PSG
-
Liga Inggris 7 Maret 2021 06:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...