5 Pembelian MU Yang Gagal Total

5 Pembelian MU Yang Gagal Total
Memphis Depay. (c) MUFC

Bola.net - Bola.net - Manchester United saat ini sedang berada dalam periode sulit. Jose Mourinho sepertinya akan angkat kaki jika dia tidak bisa membalikkan keadaan.

Beberapa pemain juga terlihat bermasalah seperti Paul Pogba, yang saat ini sedang berselisih dengan Mourinho. Sepertinya Setan Merah akan kembali mengakhiri musim tanpa gelar Premier League.

Setelah kepergian Sir Alex Ferguson, United terlihat sangat kesulitan berprestasi. Padahal, pihak klub sudah menghamburkan banyak uang untuk membeli pemain.

Beberapa nama besar datang ke Old Trafford tetapi gagal memberikan perubahan besar. Mereka tidak mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya sehingga menjadi pembelian yang sia-sia.

Berikut ini lima transfer Manchester United yang hasilnya tidak memuaskan selama beberapa tahun belakangan ini seperti dilansir Sportskeeda.

1 dari 5 halaman

Angel Di Maria

Angel Di Maria

Angel Di Maria (c) AFP

Salah satu pembelian termahal Manchester United, Angel Di Maria datang dengan memecahkan rekor transfer Inggris sebesar 60 juta pounds dari Real Madrid.

Dia memulai musim dengan baik di klub barunya dan langsung menjadi pemain favorit penggemar. Membuat serangkaian assist dan menjadi pemain kreatif utama di tim. Namun, performa impresifnya itu tidak bertahan lama dan bintang Argentina itu perlahan-lahan kehilangan tempatnya dari Ashley Young.

Man United menyelesaikan musim di posisi keempat dan Angel Di Maria dikabarkan berselisih dengan manajer Louis Van Gaal. Dia tidak muncul di turnamen pra-musim pada musim berikutnya dan dijual ke PSG.

Di Maria belum lama ini mengungkapkan alasan mengapa ia meninggalkan Man United. Pemain asal Argentina itu bisa dibilang salah satu transfer gagal terbesar dalam sejarah klub.

2 dari 5 halaman

Henrikh Mkhitaryan

Henrikh Mkhitaryan

Mkhitaryan direkrut Manchester United di bawah Jose Mourinho dari Borussia Dortmund dengan biaya sekitar 30 juta pounds. Dia tiba dengan ekspektasi besar di Old Trafford setelah tampil cemerlang untuk klub sebelumnya.

Namun, pemain Armenia itu tidak bisa bersinar di Premier League. Dia kesulitan menyesuaikan diri dengan sepakbola Inggris dan kemudian sering menghuni bangku cadangan karena sang pemain punya kecenderungan menghilang dalam pertandingan.

Meskipun begitu, Mkhitaryan tampil mengesankan di pentas Eropa setelah mencetak gol di final Liga Europa sehingga Setan Merah berhasil menjadi juara pada 2017. Namun, penampilannya di liga berada di bawah standar.

Pada musim berikutnya, Mkhitaryan tidak terlihat lebih baik dan dia dijual ke Arsenal dengan ditukar Alexis Sanchez.

3 dari 5 halaman

Radamel Falcao

Radamel Falcao

Radamel Falcao (c) AFP

Musim 2014-15 disambut sangat antusias oleh fans Manchester United. Selain mandatangkan Angel Di Maria, Setan Merah juga merekrut striker kelas dunia Radamel Falcao. Pemain Kolombia itu bergabung dengan status pinjaman dengan opsi untuk membeli permanen

Falcao melewatkan Piala Dunia 2014 karena cedera parah dan perlahan-lahan mulai kembali beraksi. Namun, Falcao kesulitan menunjukkan permainan terbaiknya dan harus bersaing dengan Wayne Rooney dan Robin van Persie di lini depan.

Manajer Louis Van Gaal kemudian kehilangan kepercayaan kepada sang striker dan sering meninggalkannya di bangku cadangan. Cedera juga mengganggu Falcao dan sang pemain mengakhiri musim hanya dengan 4 gol di klub. Masa pinjaman Falcao tidak diperpanjang dan dia sekarang sudah kembali ke AS Monaco dan mencetak gol secara konsisten selama beberapa musim terakhir.

4 dari 5 halaman

Victor Valdes

Victor Valdes

Victor Valdes (c) AFP

Mungkin bukan transfer besar tapi Victor Valdes masih tetap dianggap kiper kelas dunia setelah menjadi pilihan utama Barcelona selama bertahun-tahun.

Valdes sudah berada di akhir karirnya dan hanya menjadi pelapis untuk David de Gea di Manchester United. Valdes baru dimainkan pada paruh kedua musim dan mencatatkan dua penampilan bersama Setan Merah.

Namun, Valdes pada akhirnya bertengkar dengan manajer Louis Van Gaal dan diminta untuk bermain dengan tim U-21. Van Gaal kemudian mengkritik pemain Spanyol itu secara terbuka karena menolak bermain untuk tim muda United.

Valdes pun membalas tuduhan Van Gaal, dengan cuitan di Twitter, memperlihatkan bukti kebohongan sang manajer. Valdes kemudian tidak pernah tampil lagi di klub dan dijual ke sesama tim Premier League Middlesbrough.

5 dari 5 halaman

Memphis Depay

Memphis Depay

Setelah mendapat jersey nomor 7 yang legendaris, Depay dianggap sebagai bintang besar berikutnya di dunia sepakbola. Dia sudah tampil mengesankan dengan tim nasional Belanda di bawah arahan Van Gaal.

Namun, Depay tidak mampu menunjukkan penampilan terbaiknya di Manchester United. Depay kesulitan di Premier League meski bisa bermain bagus di pentas Eropa.

Dia kehilangan tempatnya di tim utama dan akhirnya dijual ke Lyon setelah kedatangan Jose Mourinho. Setelah itu performa Depay meningkat dan masih bisa kembali ke klub sesuai dengan klausul dalam kontraknya.