
Bola.net - Barcelona sempat berada di fase yang sulit pada awal musim ini. Namun, kedatangan Xavi Hernandez mampu mengubah peruntungan Blaugrana.
Di bawah asuhan Xavi, Barcelona mampu bangkit dari keterpurukan. Sergio Busquets dan kolega berhasil menunjukkan performa yang bagus di lapangan.
Setelah penampilan di lapangan mulai membaik, Barcelona sekarang mulai fokus memperpanjang kontrak pemain. Ada beberapa pemain yang kontraknya habis pada musim panas ini atau pada musim depan.
Advertisement
Manajemen Barcelona sedang melakukan negosiasi kontrak dengan pemain-pemain tersebut. Siapa saja?
Ousmane Dembele
Masa depan Ousmane Dembele bersama Barcelona masih belum jelas. Sebab, kontraknya di Camp Nou akan berakhir pada musim panas 2022 nanti.
Barcelona masih ingin mempertahankan Dembele. Raksasa Spanyol tersebut sudah mengajukan tawaran kontrak baru kepada pemain asal Prancis tersebut.
Xavi Hernandez masih membutuhkan servis Dembele. Namun sampai sekarang Dembele belum memberikan reaksi positif.
Sergi Roberto
Kontrak Sergi Roberto bersama Barcelona akan berakhir pada musim panas. Dia sudah dikaitkan dengan klub-klub seperti Arsenal dan Manchester City.
Xavi Hernandez masih ingin mempertahankan Roberto di Camp Nou. Barcelona dikabarkan sudah melakukan pembicaraan dengan perwakilan sang pemain untuk memperpanjang kontraknya.
Namun, Roberto sampai sejauh ini masih belum mencapai kesepakatan baru dengan Barcelona. Pemain berusia 30 tahun tersebut dikabarkan enggan menerima pemotongan gaji.
Gavi
Gavi adalah permata yang ingin dijaga oleh Barcelona. Sang gelandang sudah tampil reguler di lini tengah Blaugrana meskipun usianya baru 17 tahun.
Namun berhubung kontraknya cuma belaku sampai tahun 2023, Barcelona ingin memperpanjang masa baktinya di Camp Nou. Barca tak berminat melepas Gavi.
Menurut laporan, negosiasi antara pihak klub dan sang pemain hampir mendekati akhir. Gavi kabarnya siap meneken kontrak jangka panjang di Barcelona.
Ronald Araujo
Ronald Araujo sebelumnya digosipkan ingin pergi dari Barcelona. Ini disebabkan karena kontrak sang bek akan habis pada tahun 2023.
Negosiasi kontrak baru Araujo berjalan sangat postiif. Sang bek dilaporkan sudah hampir menandatangani kontrak baru di Barcelona.
Araujo akan meneken kontrak berdurasi empat tahun di Barcelona. Pemain asal Uruguay tersebut juga diikat dengan klausul rilis senilai 1 Milyar Euro.
Dani Alves
Bek kanan veteran Alves masih belum membuka negosiasi untuk kontrak baru. Tetapi pada prinsipnya dia telah menyetujui kesepakatan untuk perpanjangan kontrak satu tahun, menurut Marca.
Pemain internasional Brasil tersebut akan berusia 39 tahun bulan depan. Dia masih bisa bermain untuk Barcelona pada usia 40 tahun.
Alves telah membuat delapan penampilan di La Liga musim ini. Meski sudah tidak muda lagi, dia masih berguna untuk tim asuhan Xavi Hernandez.
Sumber: Planet Football
Baca Juga:
- 5 Finisher Terbaik di Dunia pada Musim 2021/22, Tak Ada Ronaldo & Messi
- Sam Johnstone Berikutnya? 7 Pemain yang Kembali Berkostum Manchester United
- 5 Striker Gratisan yang Bisa Digaet Arsenal, Ada Paulo Dybala
- Apa Kabarnya? 5 Remaja Arsenal yang Diberi Debut Unai Emery
- 4 Juru Gedor Semifinalis Liga Champions 2021/22: Siapa Bisa Geser Lewandowski?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 16 April 2022 20:59
-
Galeri 15 April 2022 20:58
Momen Ketika Stadion Milik Barcelona Dipenuhi Suporter Eintracht Frankfurt
-
Liga Spanyol 15 April 2022 20:25
Barcelona Bantah Sudah Jalin Kesepakatan dengan Robert Lewandowski
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...