5 pemain yang Bisa Datang ke Chelsea pada Januari

5 pemain yang Bisa Datang ke Chelsea pada Januari
Frank Lampard (c) AP Photo

Bola.net - Chelsea akhirnya bisa membeli pemain pada bursa transfer Januari. Hal itu setelah banding terkait larangan transfer mereka dikabulkan Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga (CAS).

Chelsea sebelumnya mendapat hukuman larangan membeli pemain selama dua bursa transfer oleh FIFA. Hukuman itu didapat karena The Blues melanggar aturan mengenai transfer pemain muda.

Frank Lampard mengakui kalau Chelsea sedang mengamati beberapa target untuk bursa transfer musim dingin. Hal itu dilakukan untuk meningkatkan performa The Blus.

Chelsea saat ini sedang berada di posisi keempat di klasemen sementara Premier League. Mereka mengumpulkan 29 poin dari 17 pertandingan.

The Blues hanya terpaut tiga poin saja dari Tottenham yang berada satu strip di bawahnya. Kedatangan pemain baru tentunya diharapkan bisa membantu Chelsea finis di posisi empat besar pada akhir musim.

Berikut ini lima pemain berpotensi didatangkan Chelsea pada bursa transfer Januari seperti dilansir Fox Sports Asia.

1 dari 5 halaman

Jeremie Boga (Sassuolo)

Jeremie Boga (Sassuolo)

Jeremie Boga (c) CFC

Chelsea pernah melakukan kesalahan besar di bursa transfer. Mereka kehilangan pemain seperti Kevin de Bruyne, Romelu Lukaku, dan Mohamed Salah yang sekarang bermain dengan klub-klub top Eropa.

Namun, tim London akhirnya belajar dari kesalahan mereka di masa lalu dan mulai memasukkan klausul buy-back pada pemain berbakat yang mereka jual. Thorgan Hazard, Bertrand Traore, Nathan Ake, dan Jeremie Boga mempunyai klausul buy-back dalam kontrak mereka dan The Blues sekarang dilaporkan ingin mengaktifkan beberapa dari mereka.

Rumor yang mengaitkan kembalinya Jeremie Boga ke Chelsea sudah berkembang dalam beberapa pekan terakhir setelah pemain sayap Prancis itu menikmati musim yang bagus di Sassuolo. Dia telah mencetak empat gol dalam 12 penampilan di Serie A, termasuk saat melawan Inter Milan, Juventus, dan Fiorentina. Dengan klausul buy-back, Chelsea dikabarkan bisa menebus Boga hanya dengan 3,5 juta pounds.

2 dari 5 halaman

Moussa Dembele (Lyon)

Moussa Dembele (Lyon)

Moussa Dembele (Kanan) (c) AP Photo

Moussa Dembele sudah tidak asing di London Barat, setelah bermain di Craven Cottage. Pemain Prancis itu pernah memperkuat Fulham dan akhirnya pindah ke raksasa Skotlandia Celtic sebelum bermain di Lyon.

Mengingat daftar klub yang pernah diperkuatnya, banyak yang tidak tahu kalau Dembele baru berusia 23 tahun. Dengan demikian, Dembele bisa menjadi opsi jangka panjang di Stamford Bridge.

Dembele memulai musim ini dengan baik setelah mencetak sembilan gol dalam 12 penampilan liga. Namun, performa Lyon yang aneh, ditambah dengan rotasi skuad dan minat dari klub top Eropa lainnya bisa mendorongnya menuju pintu keluar.

3 dari 5 halaman

Timo Werner (RB Leipzig)

Timo Werner (RB Leipzig)

Timo Werner memperpanjang kontraknya di RB Leipzig hingga tahun 2023 pada Minggu (25/8/2019) waktu setempat. (c) Bundesliga

Semua mata di Jerman sekarang sedang tertuju pada Robert Lewandowski yang tampil tajam musim ini. Namun, Timo Werner juga tidak kalah dari pemain Polandia tersebut.

Baru berusia 23 tahun, Werner sudah mencetak 81 gol dalam 136 penampilan atas namanya. 20 dari 81 gol itu dicetak pada musim ini saja. Sebagai hasil dari performa gemilangnya, dikombinasikan dengan usianya yang masih muda, pemain internasional Jerman itu telah menjadi salah satu striker terhebat di Eropa.

Chelsea juga mengamati Werner dan baru-baru ini mengirim scout untuk mengevaluasi dia lebih lanjut. Menurut laporan, bintang Leipzig itu memiliki klausul rilis sebesar 30 Juta euro di dalam kontraknya dan Chelsea tentu saja tidak akan kesulitan menebusnya.

4 dari 5 halaman

Wilfried Zaha (Crystal Palace)

Wilfried Zaha (Crystal Palace)

Wilfried Zaha (c) AP Photo

Penggemar Chelsea di media sosial tidak menghendaki kedatangan Wilfrid Zaha di klub. Namun, terlepas dari keraguan mereka terhadap Pantai Gading, rumor tentang kedatangan sang pemain semakin menguat.

Zaha sebelumnya selalu gagal pindah ke klub besar. Namun demikian, pemain depan Pantai Gading itu terus menunjukkan performa yang bagus dan menarik perhatian banyak tim.

Crystal Palace tidak mau menjual Zaha du bawah harga 80 juta pounds. Namun, penampilan pemain Pantai Gading itu ditambah dengan kepandaiannya membuat Chelsea tertarik padanya pada bulan Januari.

5 dari 5 halaman

Nathan Ake (Bournemouth)

Nathan Ake (Bournemouth)

Nathan Ake (c) AFP

Ake hanya bermain sebentar di tim utama Chelsea. Banyak yang diharapkan pemain pemain asal Belanda itu, tetapi ia tidak pernah bisa menggeser John Terry, Gary Cahill, dan David Luiz. Akibatnya, sang pemain dipinjamkan ke Reading, Watford, dan Bournemouth.

Penampilan Ake untuk The Cherries sangat mengesankan The Blues sehingga mereka memanggilnya pada pertengahan musim. Namun, Ake hanya muncul dua kali di paruh kedua musim 2016/17 dan bahkan kehilangan medali juara Premier League.

Sekarang setelah kembali ke Bournemouth secara permanen, pemain Belanda itu telah menjadi salah satu bek yang cukup menonjol selama beberapa musim terakhir. Manchester City dan Chelsea sama-sama tertarik dengan Ake karena kedua tim mempunyai masalah di pertahanan. Namun, The Blues memiliki opsi untuk membawanya kembali seharga 40 juta pounds dan menurut laporan mereka ingin mengaktifkannya bulan depan.