5 Pemain Top yang Mungkin Akan Memainkan Euro Terakhirnya, Termasuk Cristiano Ronaldo

5 Pemain Top yang Mungkin Akan Memainkan Euro Terakhirnya, Termasuk Cristiano Ronaldo
Kualifikasi Euro 2024: Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo (c) AP Photo/Luis Vieira

Bola.net - Euro 2024 akan berlangsung di Jerman. Ada beberapa pemain veteran yang mungkin akan tampil di Euro untuk terakhir kalinya.

Pesta sepak bola negara Eropa akan dimulai pada 15 Juli mendatang. Jerman vs Skotlandia di Allianz Arena akan menjadi laga pembukanya.

Sebanyak 24 peserta Euro 2024 sudah mengumumkan skuad finalnya. Pemain-pemain hebat seperti Kylian Mbappe, Jude Bellingham hingga Rodri akan beraksi di Jerman.

Beberapa tim masih memanggil pemain veteran untuk bertarung di Euro 2024. Pengalaman mereka sangat dibutuhkan untuk meraih hasil maksimal di turnamen ini.

Menariknya, pemain-pemain veteran itu kemungkinan akan tampil di Euro untuk terakhir kalinya. Siapa saja mereka?

Berikut ini lima pemain legendaris yang mungkin akan memainkan Euro terakhirnya di 2024.

1 dari 5 halaman

1. Toni Kroos

1. Toni Kroos

Toni Kroos melambaikan tangan ke publik Santiago Bernabeu usai laga Real Madrid vs Real Betis di La Liga 2023/2024. (c) AP Photo/Manu Fernandez

Toni Kroos sudah mengumumkan akan pensiun usai membela Timnas Jerman di Euro 2024. Eks gelandang Real Madrid itu akan memainkan laga terakhirnya di turnamen ini.

Kroos tercatat telah menginjakkan kaki di lapangan bersama Timnas Jerman sejak tahun 2010. Dia sudah memainkan 109 pertandingan untuk negaranya.

Kroos pun ikut mengantarkan Timnas Jerman menuju tangga juara di Piala Dunia 2014. Dia pasti ingin mengakhiri karier gemilangnya dengan mengangkat trofi Euro.

2 dari 5 halaman

2. Olivier Giroud

2. Olivier Giroud

Olivier Giroud merayakan golnya dalam laga AC Milan vs Salernitana di pekan 38 Serie A 2023/2024. (c) Alberto Mariani/LaPresse via AP

Usia Olivier Giroud kini sudah menginjak 37 tahun. Meski begitu, Giroud masih mendapat panggilan untuk memperkuat Timnas Prancis di Euro 2024.

Giroud termasuk pemain yang sangat berpengalaman bermain di Euro. Dia pernah membela Prancis di gelaran empat tahunan itu pada edisi 2012, 2016 dan 2020.

Meski menjuarai Piala Dunia 2018, Giroud belum penah mengangkat trofi Euro. Mungkin mantan pemain AC Milan itu bisa melakukannya di Jerman tahun ini.

3 dari 5 halaman

3. Luka Modric

3. Luka Modric

Kapten Kroasia Luka Modric. (c) AP Photo/Pedro Rocha

Meski sudah tidak muda lagi, Luka Modric masih menjadi bagian penting dari skuad Kroasia. Gelandang 38 tahun itu saat ini berstatus sebagai kapten Vatreni.

Bintang Real Madrid ini sudah punya banyak pengalaman bermain di turnamen internasional, termasuk Euro. Dia membela negaranya di Euro edisi 2008, 2012, 2016 dan 2020.

Dengan 175 caps, pengalaman Modric sangat dibutuhkan Kroasia untuk melangkah jauh di Euro 2024. Dia diharapkan mampu membawa skuad Vatreni menjadi juara.

4 dari 5 halaman

4. Manuel Neuer

4. Manuel Neuer

Aksi Manuel Neuer dalam laga Bayern Munchen vs Lazio di Liga Champions 2023/2024, Rabu (6/3/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Matthias Schrader

Manuel Neuer terakhir kali bermain untuk Timnas Jerman pada Piala Dunia di Qatar pada Desember 2022. Setelah itu, dia mengalami patah kaki dan absen hampir selama semusim.

Kini Neuer mendapat kesempatan lagi untuk memperkuat Timnas Jerman di Euro 2024. Pelatih Julian Nagelsmann telah memilih Neuer sebagai kiper utama bagi negaranya di turnamen ini.

Meski sudah berusia 38 tahun, Neuer masih terus diandalkan Jerman karena punya jam terbang tinggi di kancah internasional. Dia memiliki 119 caps dan pernah menjuarai Piala Dunia 2014.

5 dari 5 halaman

5. Cristiano Ronaldo

5. Cristiano Ronaldo

Selebrasi Cristiano Ronaldo dalam laga Liga Arab Saudi antara Al Nassr vs Al Ittihad, Selasa (28/5/2024). (c) Al Nassr Official

Cristiano Ronaldo tidak bisa dilepaskan dari timnas Portugal. Bintang Al Nassr itu telah menceploskan 128 gol dan 46 assist dalam 206 penampilan bersama negaranya.

Mendekati usia kepala empat, Ronaldo masih menjadi andalan Timnas Portugal di Euro 2024. Sang kapten diharapkan bisa memimpin timnya meraih kesuksesan di Jerman.

Sebelumnya Ronaldo telah berpartisipasi sebanyak lima kali di Euro yakni pada tahun 2004, 2008, 2012, 2016, dan 2020. Dia berhasil menjadi juara pada 2016.

Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.