
Bola.net - Masa depan Andrea Pirlo di Juventus sedang dipertanyakan. Laju kurang meyakinkan Bianconeri sepanjang musim ini bisa membuat Pirlo kehilangan pekerjaannya.
Juventus menunjuk Pirlo untuk membesut Cristiano Ronaldo dkk pada musim panas tahun lalu. Keputusan Bianconeri terbilang mengejutkan mengingat Pirlo tak memiliki pengalaman sebagai pelatih.
Meski sukses membawa Si Nyonya Tua juara Supercoppa Italiana dan melaju ke final Coppa Italia, Pirlo gagal membawa Juventus melaju lebih jauh di Liga Champions. Mereka juga kemungkinan besar tak akan mampu mempertahankan Scudetto.
Advertisement
Situasi ini jelas membuat Pirlo berada dalam tekanan besar. Tidak sedikit yang memprediksi bahwa mantan gelandang timnas Italia itu akan didepak dari kursi pelatih Juventus.
Dalam sejarahnya, Juventus memang tidak segan memecat pelatih yang gagal memenuhi ekspektasi. Pirlo bisa mengikuti jejak mereka apabila tak kunjung memperbaiki kinerja tim asuhannya.
Berikut ini lima pelatih terakhir yang dipecat oleh Juventus.
Maurizio Sarri
Maurizio Sarri menjadi pelatih terbaru yang dipecat Juventus. Mantan pelatih Chelsea itu hanya bertahan selama satu musim di Turin.
Sarri diangkat menjadi pelatih Juventus pada musim panas 2019. Ia berhasil mengantarkan Bianconeri meraih gelar Serie A pada musim lalu.
Namun, gelar Serie A itu ternyata tak cukup untuk menyelamatkan Sarri dari pemecatan. Sarri didepak setelah Juventus tersingkir dari Liga Champions.
Luigi Delneri
?????| "Voglio ragazzi motivati, domani test importante", Luigi Delneri alla vigilia della partita ???? @ascittadella73
— Brescia Calcio BSFC (@BresciaOfficial) October 3, 2020
?? https://t.co/0hi0MrdIzf#CITBRE#SerieBKT#crediAmoci#ForzaBrescia ????????? pic.twitter.com/qoobxOt0c9
Luigi Delneri datang ke Juventus pada musim panas 2010. Bianconeri merekrut Del Neri setelah sukses membawa Sampdoria finis di poisi 4 besar di Serie A.
Namun, penampilan Juventus di bawah asuhan Del Neri sangat buruk. Mereka hanya hanya mampu finis di posisi ketujuh di Serie A dan gagal berlaga di Eropa.
Alhasil, Juventus cukup satu musim saja menjalin kerja sama dengan Del Neri. Mantan pelatih Chievo tersebut akhirnya dipecat pada akhir musim.
Ciro Ferrara
Ciro Ferrara memegang kendali Juventus setelah Claudio Ranieri dipecat di pengujung musim 2008/09. Ia akhirnya ditunjuk sebagai pelatih permanen pada musim berikutnya.
Selama menjadi pelatih Juventus, Ferrara gagal mendongkrak peforma Juventus. Alhasil karier Ferrara bersana Si Nyonya Tua tidak bertahan lama.
Manajemen Juventus akhirnya memecat Ferrara pada bulan Januari. Posisi Ferrara kemudian digantikan oleh Alberto Zaccheroni.
Claudio Ranieri
Claudio Ranieri datang ke Juventus pada musim panas 2007. Ia menggantikan posisi Didier Deschamps yang hengkang setelah membawa Bianconeri promosi ke Serie A.
Musim pertama Ranieri sebagai pelatih Juventus terbilang cukup sukses. Ia membawa timnya finis di posisi ketiga hanya satu musim setelah bermain di Serie B.
Namun, Ranieri dipecat menyusul tujuh pertandingan tanpa kemenangan di pengujung musim 2008/09. Ia meninggalkan klub saat kompetisi Serie A menyisakan dua pertandingan lagi.
Carlo Ancelotti
Carlo Ancelotti pernah menangani Juventus pada 1999-2001. Mantan pelatih AC Milan itu mengambil alih Si Nyonya Tua dari tangan Marcelo Lippi.
Selama dua musim membesut Juventus, Ancelotti gagal mempersembahkan gelar Serie A. Satu-satunya gelar yang bisa diberikan Ancelotti hanyalah Piala Intertoto.
Kebersamaan Ancelotti bersama Juventus harus berakhir pada akhir musim 2000/2001. Ancelotti dipecat dan posisinya digantikan oleh Lippi.
Sumber: Berbagai Sumber
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 23 Maret 2021 23:34
Menerka Masa Depan Andrea Pirlo di Juventus, Akankah Dipecat?
-
Liga Inggris 23 Maret 2021 18:40
Aaron Ramsey Tertarik Tinggalkan Juventus dan Gabung Liverpool
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...