5 Pelatih yang Bisa Meggantikan Jurgen Klopp jika Liverpool Dijual

5 Pelatih yang Bisa Meggantikan Jurgen Klopp jika Liverpool Dijual
Jurgen Klopp. (c) AP Photo

Bola.net - Fenway Sports Group (FSG) sudah mengonfirmasi siap menjual Liverpool. Pergantian pemilik mungkin saja bisa berdampak pada masa depan Jurgen Klopp.

Seperti diberitakan sebelumnya, FSG sebagai pemilik saham terbesar kabarnya berniat menjual Liverpool ke pihak lain. Mereka kini sudah mempersilakan pihak lain membuat tawaran.

Kabarnya, FSG mematok harga sekitar 4 miliar Poundsterling untuk Liverpool. Beberapa pihak pun kabarnya mulai menunjukkan ketertarikan untuk mengakuisisi The Reds.

Klopp masih punya kontrak sampai 2026 di Anfield. Namun, ada kekhawatiran Klopp bisa pergi jika pengganti FSG nantinya tidak cocok dengan manajer asal Jerman tersebut.

Berikut ini lima pelatih yang mungkin bisa menggantikan Jurgen Klopp di Liverpool.

1 dari 5 halaman

Thomas Tuchel

Thomas Tuchel

Manajer Chelsea Thomas Tuchel. (c) AP Photo

Thomas Tuchel dipecat Chelsea pada awal September lalu. Dia harus angkat kaki dari Stamford Bridge karena gagal mendongkrak performa The Blues.

Usai dipecat, Tuchel kabarnya sempat didekati dengan sejumlah klub, termasuk Aston Villa dan Bayer Leverkusen. Namun, Tuchel memutuskan untuk menolaknya.

Melatih klub sebesar Liverpool mungkin akan sangat sulit ditolak oleh Tuchel. The Reds mungkin bisa melanjutkan kesuksesannya bersama Tuchel.

2 dari 5 halaman

Julian Nagelsmann

Julian Nagelsmann

Ekspresi Julian Nagelsmann pada duel Bayern Munchen vs Barcelona di Liga Champions 2022/2023 (c) AP Photo

Julian Nagelsmann masih sangat muda. Usia pelatih asal Jerman tersebut kini baru menyentuh angka 35 tahun.

Meski masih muda, Nagelsmann sudah membuktikan kemampuannya di pinggir lapangan. Bayern dan TSG Hoffenheim sudah merasakan tangan dingin Nagelsmann sejauh ini.

Nagelsmann berhasil membawa Bayer merengkuh gelar Bundesliga dan DFL Supercup. Namun, dia masih terikat kontrak dengan raksasa Jerman tersebut sampai tahun 2026.

3 dari 5 halaman

Bo Svensson

Bo Svensson saat ini menjabat sebagai pelatih Mainz 05. Pria berusia 43 tahun tersebut mengambil alih Mainz pada Januari 2021.

Pria asal Denmark itu sukses membawa klub finis di peringkat kedelapan klasemen Bundesliga musim lalu. Kinerjanya kini mulai diakui beberapa klub Eropa lainnya.

Brighton, Wolves dan Aston Villa sempat dikaitkan dengan Svensson pada awal tahun ini. Svensson mungkin sudah siap untuk bekerja di klub yang lebih besar.

4 dari 5 halaman

Pep Lijnders

Pep Lijnders

Pep Lijnders (c) lfc

Jika tak mau terlalu jauh mencari pelatih, Liverpool menunjuk Pep Lijnders. Pria Belanda itu sudah menjadi asisten pelatih Jurgen Klopp di Liverpool sejak tahun 2018.

Setelah bekerja cukup lama di Anfield, Pep Lijnders tentu sudah paham dengan cara bermain ala Liverpool. Juga arti memainkan sepak bola bagi para pendukung The Reds.

Namun, harus diakui Pep Lijnders miskin pengalaman menukangi tim di level senior sebagai pelatih kepala. NEC Nijmegen adalah satu-satunya tim di level senior yang pernah ia tukangi sebagai pelatih kepala.

5 dari 5 halaman

Steven Gerrard

Steven Gerrard

Pelatih Aston Villa, Steven Gerrard (c) AP Photo

Steven Gerrard menjadi salah satu nama favorit untuk menjadi pelatih Liverpool jika Jurgen Klopp angkat kaki. Gerrard adalah legenda hidup klub tersebut.

Performa Gerrard sejauh ini sebagai pelatih cukup baik. Pria asal Inggris tersebut pernah mengantarkan Rangers menjuarai Liga Skotlandia.

Gerrard memang gagal memberikan prestasi saat menangani Aston Villa. Namun, akan menjadi hal yang sangat emosional jika Gerrard kembali ke Anfield sebagai pelatih.

Sumber: Express, Bola